Selasa, 18 Nov 2025
light_mode

Menyongsong Harlah 1 Abad NU, JRA Pemalang Gelar Ruqyah Massal

  • calendar_month Sen, 16 Jan 2023

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Menyongsong 1 Abad Hari Lahir (Harlah) Nahdatul Ulama, Jam’iyah Ruqyah Aswaja (JRA) Pemalang menyelenggarakan Ruqyah massal yang di kemas oleh MWC NU Pemalang di Masjid Al Islah Kebondalem, Minggu 15 Januari 2023.

Pengurus Cabang (PC) Jam’iyah Ruqyah Aswaja (JRA) Pemalang sebagai organisasi sayap resmi dari Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (LDNU) turut berperan aktif menjaga ajaran dan tradisi ulama nahdliyin di Kota Ikhlas melalui gerakan syifa (pengobatan) dengan metode Al-Qur’an dan doa.

Selain pengobatan medis dan non-medis dengan Al-Qur’an sebagai obat pertama dan utama, metode pengobatan dengan bentuk Ruqyah Massal ini juga diyakini dapat membentengi Ahlus Sunnah wal Jama’ah (Aswaja) Syar’iyah An-Nahdliyyah yang menjadi pondasi ajaran NU dari faham radikalisme.

Dimana saat ini mulai marak golongan-golongan radikalisme yang juga menggunakan strategi doktrin dengan metode tersebut.

Ketua JRA Kabupaten Pemalang, Mbah Khairi Sa’adi, menyampaikan, pengobatan ruqyah memiliki beberapa metode, dimana tidak hanya sekedar pengobatan, tetapi juga gerakan dakwah, membentengi warga nahdliyin dari ruqyah-ruqyah oleh orang-orang yang memiliki akidah di luar NU.

“Ada metode ruqyah dasar, ada ruqyah zalzalah, ada ruqyah sima’i, ada juga ruqyah khusus, dimana ruqyah ini tidak sekedar pengobatan, tetapi juga gerakan dakwah membentengi warga nahdliyin dari ruqyah-ruqyah dari orang-orang yang memiliki akidah di luar NU, sebab metode ruqyah sangat banyak dan berbeda-beda,” terangnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cahaya Gemerlap Lights Wonderland Siap Hiasi Grand Maerakaca Taman Mini Jawa Tengah

    Cahaya Gemerlap Lights Wonderland Siap Hiasi Grand Maerakaca Taman Mini Jawa Tengah

    • calendar_month Sen, 11 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – PT PRPP Jawa Tengah (Perseroda) akan menggelar Lights Wonderland di Grand Maerakaca Taman Mini Jawa Tengah pada 15 Agustus hingga 14 September 2025. Penyelenggaraan event yang bekerja sama dengan Luna Light International tersebut akan menjadi yang pertama di Indonesia. “Luna Light International dari China ini kami undang untuk membuat satu kegiatan di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Temuan Kasus Stunting dan TBC, Gubernur Luthfi Perkuat Program Speling dan CKG di Wonosobo

    Temuan Kasus Stunting dan TBC, Gubernur Luthfi Perkuat Program Speling dan CKG di Wonosobo

    • calendar_month Rab, 30 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Wonosobo – Program Speling (dokter spesialis keliling) dan Cek Kesehatan Gratis (CKG) yang dijalankan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah menunjukkan hasil signifikan dalam mendeteksi masalah kesehatan masyarakat. Saat kunjungan ke Desa Tegeswetan, Kecamatan Kepil, Kabupaten Wonosobo, Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi menerima laporan adanya temuan kasus stunting dan TBC (Tuberkulosis) dengan angka yang cukup tinggi. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Buku Monitoring Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat Mulai Berlaku di Kota Tegal, Ini Manfaatnya

    Buku Monitoring Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat Mulai Berlaku di Kota Tegal, Ini Manfaatnya

    • calendar_month Rab, 10 Sep 2025
    • 0Komentar

    TEGAL, puskapik.com – Gerakan Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat mulai disosialisasikan dan diterapkan di sekolah-sekolah Kota Tegal. Gerakan ini mencakup bangun pagi, beribadah, berolahraga, makan sehat dan bergizi, gemar belajar, bermasyarakat serta tidur lebih awal. Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tegal, Dewi Umaroh, menjelaskan bahwa sekolah-sekolah kini juga telah mengimplementasikan buku monitoring kebiasaan tersebut. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Cegah Longsor di Sempada Sungai Loji, Komunitas di Pekalongan Tanam Akar Wangi

    Cegah Longsor di Sempada Sungai Loji, Komunitas di Pekalongan Tanam Akar Wangi

    • calendar_month Rab, 4 Nov 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Guna mencegah terjadinya longsor di sempadan Sungai Loji Kota Pekalongan, belum lama ini para pegiat lingkungan menggelar aksi kerja bakti sekaligus menanam akar wangi yang dimulai dari Taman Heritage sampai dengan seberang Polres Pekalongan Kota. Aksi ini melibatkan Komunitas Peduli Kali Loji (KPKL), mahasiswa Universitas Diponegoro dan IAIN Kota Pekalongan, serta pasukan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Satlantas Polres Pekalongan Bagikan Brosur Maklumat Kapolri

    Satlantas Polres Pekalongan Bagikan Brosur Maklumat Kapolri

    • calendar_month Sel, 29 Des 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Menjelang akhir tahun, banyak masyarakat berencana merayakan malam pergantian tahun. Padahal Polri sudah mengumumkan protokol baru yang melarang konvoi dan nongkrong-nongkrong (berkerumun). Untuk itu jajaran Sat Lantas Polres Pekalongan dengan menggandeng personil TNI, Dinas Perhubungan dan Dinas Kesehatan Kabupaten Pekalongan akan terus melaksanakan sosialisasi terkait larangan tersebut yang tertuang dalam Maklumat Kapolri. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kembangkan Batik Khas Pekalongan, Libatkan Unsur Pentahelix

    Kembangkan Batik Khas Pekalongan, Libatkan Unsur Pentahelix

    • calendar_month Rab, 16 Jun 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Indonesia memiliki kekayaan alam dan budaya yang melimpah dari Sabang hingga Merauke, potensi ini tentunya wajib digali untuk mengembangkan ekosistem pariwisata serta ekonomi kreatif nasional, seperti halnya di Kota Pekalongan yang tersohor akan sektor budaya batiknya. Dalam perkembangannya, kekuatan pengembangan potensi daerah dan kawasan wisata perlu didukung oleh semua unsur. Pengembangan […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less