Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Polisi Tangkap Majikan yang Menyiksa ART asal Pemalang

  • calendar_month Sen, 12 Des 2022

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Polisi berhasil menangkap majikan yang menyiksa Siti Khotimah (23) Asisten Rumah Tangga (ART) asal Kabupaten Pemalang. Delapan orang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus yang belakangan viral ini.

“Benar, pelaku bersangkutan sudah kami amankan,” kata Kombes Hengki Haryadi, Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya dalam keterangan pers, Senin 12 Desember 2022, dilansir dari cnnindonesia.com.

Seperti diketahui, penyiksaan Siti Khotimah itu terjadi di sebuah apartemen di Simprug, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Kondisi Siti mengenaskan, ia mengalami luka bakar di kaki dan lebam di sekujur tubuh akibat penyiksaan itu.

Dalam perkara ini, polisi berhasil menangkap delapan terduga pelaku yaitu SK (69) selaku suami, MK (68) selaku istri, dan JS (22) selaku anak. Kemudian lima lainnya ada para ART yakni T, IN, E, O, dan P. Mereka kini telah ditetapkan tersangka.

Penangkapan para pelaku penyiksaan ART ini merupakan tindak lanjut dari informasi yang disampaikan Polres Pemalang.

Kasubdit Renakta Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kompol Ratna Quratul Aini, menyampaikan, dari hasil pemeriksaan, diduga penyiksaan terjadi karena majikannya menuding SK mencuri pakaian dalam pembantu lainnya.

“(Motif menyiksa) si korban [diduga] ketahuan mencuri pakaian dalam majikan,” ujar Ratna Quratul Aini.

Dikatakan Ratna, sejauh ini lima ART lainnya ikut menyiksa SK karena diduga takut dianggap berkomplot dengan korban. ART lain juga merasa kesal dengan ulah Siti yang membuat majikan ikut memarahi mereka.

“[Bentuk penyiksaan] disiram air panas kakinya, diborgol di kandang anjing,” jelasnya.

Ratna menerangkan korban baru satu kali mengalami penyiksaan oleh majikan dan juga pembantu lainnya. Penyikasaan itu terjadi pada September lalu. Para tersangka, memiliki peran berbeda dalam perkara ini.

“Masing-masing punya peran. Ada yang pukul, kemudian merantai, kemudian menyiram air panas. Tapi pada dasarnya semua dikendalikan oleh majikannya,” tuturnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Massa Demo KPU Kabupaten Tegal Tuntut Penyelenggara Pemilu Netral

    Massa Demo KPU Kabupaten Tegal Tuntut Penyelenggara Pemilu Netral

    • calendar_month Sel, 12 Nov 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Ratusan massa yang tergabung dalam Gerakan Relawan Tanpa Syarat Laka Apa-apane, berunjukrasa di depan kantor KPU Kabupaten Tegal, Senin (11/11/2024). Mereka menuntut penyelenggara Pilkada seretak tahun 2024 netral dan profesional. Aksi demomstrasi ini mendapat pengamanan ketat jajarang TNI, Polri dan Satpol PP. Pemdemo tampak membawa poster dan spanduk dengan tuntutan. Demo dilakukan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Mansur Ajak Kades di Pemalang Gaungkan Semangat Anti-Korupsi

    Mansur Ajak Kades di Pemalang Gaungkan Semangat Anti-Korupsi

    • calendar_month Kam, 11 Mei 2023
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Seluruh Kepala Desa (Kades) di Kabupaten Pemalang diminta untuk bersinergi dalam rangka mewujudkan tata kelola pemerintah yang bersih dari korupsi. Mereka diminta menggaungkan semangat anti korupsi. Itu disampaikan Plt Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, saat membuka bimbingan teknis Desa Anti Korupsi yang diikuti Kepala Desa se-Kabupaten Pemalang di Balai Desa Bojongnangka Kecamatan Pemalang, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pawai Artis, Alun-alun Pemalang Jadi Lautan Manusia

    Pawai Artis, Alun-alun Pemalang Jadi Lautan Manusia

    • calendar_month Sab, 25 Jan 2020
    • 1516Komentar

    PEMALANG (PUSKAPIK)- Puluhan ribu masyarakat Pemalang Sabtu (25/1/2020) sore, memadati Alun-alun Pemalang, menyaksikan pawai artis yang akan tampil pada Konser Road to Kilo Raya MNC TV, di Pantai Widuri, Sabtu (25/1/2020) nanti malam. Konsentrasi massa terbanyak terjadi di Alun-alun Pemalang. Puluhan ribu massa menyemut, menonton pawai artis yang dihelat untuk memeriahkan HUT ke 445 Pemalang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kecanduan Judi Online Jadi Salah Satu Pemicu Tingginya Kasus Cerai di Pemalang

    Kecanduan Judi Online Jadi Salah Satu Pemicu Tingginya Kasus Cerai di Pemalang

    • calendar_month Kam, 9 Jan 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Judi online turut menjadi pemicu perceraian di Kabupaten Pemalang sepanjang tahun 2024 yang angkanya mencapai ribuan kasus. Penyakit masyarakat ini masuk pada faktor ekonomi dalam kasus cerai. Hal itu diungkapkan Humas Pengadilan Agama Kabupaten Pemalang, Sobirin. Menurutnya, judi online muncul menjadi salah satu faktor pemicu perceraian pasangan suami istri di Kabupaten Pemalang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Loh! 11 Hari Mangkir Kerja, Keberadaan Wawalkot Tegal Misterius

    Loh! 11 Hari Mangkir Kerja, Keberadaan Wawalkot Tegal Misterius

    • calendar_month Sen, 22 Feb 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Wakil Wali Kota (Wawalkot) Tegal, Muhamad Jumadi, sudah beberapa hari tidak masuk kerja tanpa alasan yang jelas. saat puskapik.com mencoba mengecek keberadaan sang wakil wali kota di rumah dinasnya di jalan Kartini, Kota Tegal, Senin pagi, 22 Februari 2021, mendapati mobil dinasnya terparkir di halaman belakang. Namun Jumadi tak ada di rumah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bersih-Bersih Pantai Larangan Tegal, Memelihara Hidup Berdampingan Secara Damai

    Bersih-Bersih Pantai Larangan Tegal, Memelihara Hidup Berdampingan Secara Damai

    • calendar_month Jum, 27 Sep 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Memperingati Hari Pariwisata Dunia ( World Tourism Day) 2024, Grand Dian Hotel Slawi melaksanakan kegiatan sosial berupa bersih-bersih Pantai Larangan, Kecamatan Kramat, Kabupaten Tegal, Jumat (27/9/2024). Selain itu, membagikan makanan di Masjid Darusalam, Kelurahan Procot, Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal. Dipimpin General Manager Grand Dian Hotel Slawi Setiawati, para karyawan membagikan nasi kotak […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less