Kompor Nyala Ditinggal ke Pasar, Warung Makan di Pemalang Hangus Terbakar

Advertisement

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pemilik warung di tepi Jalan Pantura Desa Kabunan Kabupaten Pemalang, Umiyati (62), kaget mendapati warungnya terbakar hebat sepulang dari pasar.

Kebakaran tersebut terjadi pada Senin sore 1 Agustus 2022 sekitar pukul 14.00 WIB. Warung makan bermaterialkan kayu itu hangus diamuk si jago merah.

Kepala UPTD Damkar Pemalang, Diar Hendrayatno, mengungkapkan, pihaknya mendapat laporan adanya kebakaran ini dari Kepala Desa Kabunan, Kusnanto. Petugas Damkar pun bergegas menuju TKP.

Saat tiba di TKP, api kebakaran sudah melahap sebagian besar bangunan warung milik Umiyati. Material bangunan yang berbahan kayu membuat api kebakaran merambat dengan cepat.

“Kami lakukan pemadaman dibantu tim dari BPBD. Api kebakaran berhasil kita padamkan pukul 15.15 WIB.” tutur Diar.

Diar Hendrayatno menuturkan, penyebab kebakaran tak lain adalah akibat kelalaian pemilik warung sendiri.

“Pemilik warung (Umiyati) meninggalkan kompor yang menyala ke pasar untuk membeli kabel dan lampu. Saat pulang, dia kaget warungnya sudah terbakar dan meminta pertolongan.” terangnya.

Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian kebakaran ini. Namun, kerugian materiil yang dialami Umiyati ditaksir mencapai Rp 30 juta.

Penulis : Eriko Garda Demokrasi

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to top
error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!