Rabu, 19 Nov 2025
light_mode

Sejumlah Pejabat Pemkab Pemalang Diperiksa Inspektorat Terkait Dugaan Jual Beli Jabatan

  • calendar_month Sel, 12 Jul 2022

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sejumlah pejabat teras di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang, Selasa 12 Juli 2022, diperiksa oleh penyidik Inspektorat Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah. Mereka diperiksa terkait kasus dugaan jual beli jabatan dan dugaan penyimpangan pengadaan beras PNS/ASN.

Pemeriksaan dilakukan sejak pagi hari pukul 09.00 WIB di kantor Inspektorat Pemalang, Jalan Pemuda Nomor 44, Pemalang. Lima penyidik dari Inspektorat Pemprov Jateng diturunkan untuk menelisik dugaan tindak pidana korupsi yang dilaporkan sejumlah elemen masyarakat Pemalang.

Kepala Inspektorat Pemalang, Eko Edi Prihartanto mengungkapkan, pemeriksaan yang dilakukan mutlak menjadi kewenangan Inspektorat Pemprov Jateng. “Kami (Inspektorat Pemkab Pemalang) hanya ketempatan saja,” jelas Edi saat dihubungi puskapik.com via telepon.

Saat ditanya siapa saja pejabat yang diperiksa, Edi mengaku tidak mengetahui secara detail. “Ada beberapa pejabat Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Tadi pagi dari Perekonomian,” papenya.

Sampai berita ini diturunkan, pemeriksaan oleh Inspektorat Pemprov Jateng masih berlangsung. Penyidik Inspektorat Pemprov Jateng menjadwalkan pemeriksaan selama sepekan, 11-17 Juli 2022.

Seperti diberitakan sebelumnya, dugaan jual beli jabatan di lingkungan Pemkab Pemalang mulai diusut. Kasus ini mencuat setelah sejumlah elemen masyarakat melaporkan dugaan penyimpangan tersebut ke sejumlah lembaga diantaranya, Kepolisian, Kejaksaan, KPK dan Gubernur Jawa Tengah.

Selain melaporkan dugaan jual beli jabatan yang nilainya miliaran rupiah, Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo beserta sejumlah pejabat Pemkab juga dilaporkan atas dugaan tindak pidana korupsi pada proyek pengadaan beras PNS/ASN, dan dugaan penyimpangan rekruitmen direksi PT Aneka Usaha Pemalang.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Curi Ikan Temannya, Nelayan Tegal Ditangkap

    Curi Ikan Temannya, Nelayan Tegal Ditangkap

    • calendar_month Sen, 4 Okt 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Seorang nelayan diamankan sesama nelayan karena tertangkap basah mencuri ikan di kapal yang sedang sandar di TPI Pelabuhan Jongor Kota Tegal, Minggu petang, 3 Oktober 2021. Pelaku, Waryono (40) saat ini diamankan di Polsek Tegal Barat. Penangkapan bermula saat pelaku sedang mengambil ikan dari Kapal Motor Tito Mandiri sekitar pukul 18.00. Aksi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Swab Antigen Gratis dan Vaksinasi Bagi Pelamar CASN Ber-KTP Kota Pekalongan

    Swab Antigen Gratis dan Vaksinasi Bagi Pelamar CASN Ber-KTP Kota Pekalongan

    • calendar_month Kam, 9 Sep 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Pemerintah Kota Pekalongan melalui Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) setempat mulai melakukan berbagai persiapan jelang pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS dan PPPK Non Guru, yang berlangsung ditengah pandemi Covid-19. Sebab ada beberapa peraturan yang harus dipatuhi peserta, diantaranya wajib menyertakan hasil test swab PCR atau antigen. Kepala BKPPD Kota […]

    Bagikan Ke Teman
  • 50 Brand Otomotif Ramaikan GIIAS Semarang, Ahmad Luthfi: Gerakkan Perekonomian Jawa Tengah

    50 Brand Otomotif Ramaikan GIIAS Semarang, Ahmad Luthfi: Gerakkan Perekonomian Jawa Tengah

    • calendar_month Sel, 16 Sep 2025
    • 0Komentar

    SEMARANG, puskapik.com – Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) The Series akan hadir di Semarang, tepatnya di Muladi Dome, Universitas Diponegoro (Undip), 24-28 September 2025. Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi mendukung pameran otomotif tersebut untuk menggerakkan perekonomian, dan mendukung daya dobrak angkutan logistik di Jawa Tengah. “Rencananya pameran GIIAS the Series untuk Semarang dibuka tanggal […]

    Bagikan Ke Teman
  • Korcam Ulujami Targetkan 40 Ribu Suara untuk Iskandar-Awe

    Korcam Ulujami Targetkan 40 Ribu Suara untuk Iskandar-Awe

    • calendar_month Kam, 22 Okt 2020
    • 222Komentar

    PUSKAPIK.COM Pemalang- Koordinator tim pemenangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pemalang Iskandar Ali Syahbana-Ahmad Agus Wardana Kecamatan Ulujami, Agus Sya’ban, optimistis memperoleh 50 persen suara di Ulujami. “Dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sekira 85 ribu, saya optimistis mendapatkan paling sedikit 40 ribu suara,” kata Agus Sya’ban saat pembentukan Kordes Pemenangan Iskandar-Awe, Kamis 22 Oktober […]

    Bagikan Ke Teman
  • Korban Kebakaran Pesantunan Dapat Bantuan Langsung

    Korban Kebakaran Pesantunan Dapat Bantuan Langsung

    • calendar_month Rab, 7 Mei 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Bupati Pekalongan Fadia Arafiq meninjau langsung korban bencana kebakaran rumah di Desa Pesantunan, Kecamatan Kedungwuni. Kunjungan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang terdampak musibah. Melalui Plh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pekalongan, Edy Herijanto, Bupati Fadia menyampaikan bahwa kedatangannya bertujuan untuk memastikan kondisi korban serta menyerahkan bantuan secara langsung. “Kunjungan Ibu […]

    Bagikan Ke Teman
  • Corona, Dishub Pekalongan Perketat Pengawasan

    Corona, Dishub Pekalongan Perketat Pengawasan

    • calendar_month Rab, 1 Apr 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Pemerintah Kota Pekalongan melalui Dinas Perhubungan setempat memperketat pengawasan jalur masuk ke wilayah Kota Pekalongan dengan menyiapkan pos-pos pengawasan di sejumlah titik untuk mengantisipasi pol bus yang menurunkan penumpang di jalan. Itu disampaikan oleh Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekalongan, Slamet Prihantono, saat membuka rapat koordinasi dengan instansi terkait mengenai upaya pencegahan […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less