Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Soroti Penjualan Beras PTAU Pemalang, FPDIP : Jangan Bisnis Pemaksaan Kehendak!

  • calendar_month Jum, 14 Jan 2022

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Anggota Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (FPDIP) DPRD Pemalang, Budi Harmanto, turut menyoroti polemik penjualan beras oleh PT Aneka Usaha (Perseroda) Pemalang kepada PNS dan pegawai BUMD di Kabupaten Pemalang dalam gerakan beli beras petani lokal.

Budi Harmanto menilai, polemik penjualan beras oleh PT Aneka Usaha yang diperuntukan PNS dan Pegawai BUMD di Kabupaten Pemalang ini adalah buntut regulasi dan kajian usaha yang kurang pas.

“Jika yang harus disisir tentang menaikkan kesejahteraan petani dengan menaikkan harga jual gabah atau beras itu oke-oke saja. Tetapi ternyata beli di petani juga harga standart.” kata Budi, Jumat 14 Januari 2022.

Walhasil, menurut politisi PDI Perjuangan itu penjualan beras oleh PT Aneka Usaha dalam kebijakan beli beras petani lokal ini menjadi benang kusut dan blunder. “Apalagi kualitas berasnya juga mendapat protes dari konsumen,” ungkap Budi.

Wakil rakyat asal Bantarbolang itu secara tegas mengatakan, jika PT Aneka Usaha hendak bergerak di bisnis penjualan beras, mustinya bisnis itu dijalankan dengan murni (profesional).

“Tidak harus mewajibkan para PNS beli dengan harga yg dipatok ‘harus’ segitu.” imbuhnya.

Kemudian dalam penjualan beras itu, kata Budi, PT Aneka Usaha memberikan pilihan kepada konsumen terkait kualitas beras mulai dari premium, medium mutu I, medium mutu II, dan medium mutu III.

“Jadi konsumen bisa memilih. Bukan bisnis pemaksaan kehendak.” tegas Budi.

Terakhir, Budi menuturkan, kedepan pihaknya akan meninjau langsung ke lapangan untuk memastikan beras yang dijual PT Aneka Usaha dalam kebijakan beli beras petani lokal itu memang beras dari Kabupaten Pemalang.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Besok, Ribuan Massa AMPERA Geruduk Kantor Bupati Pemalang Protes Jalan Rusak

    Besok, Ribuan Massa AMPERA Geruduk Kantor Bupati Pemalang Protes Jalan Rusak

    • calendar_month Ming, 22 Mei 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sempat ditunda, ribuan massa Aliansi Masyarakat Pemalang Raya (AMPERA) bakal berunjuk rasa memprotes jalan rusak di Kabupaten Pemalang, Senin 23 Mei 2022 pukul 10.00 WIB, besok. Ribuan massa aksi akan meneriakan tuntutannya tepat di depan Kantor Bupati Pemalang dan Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pemalang. “Ya, untuk aksi besok di depan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Miliki Data, Laskar Patih Sampun Siap Buka-bukaan soal Dugaan Intimidasi ke Dinas-Dinas di Pemalang

    Miliki Data, Laskar Patih Sampun Siap Buka-bukaan soal Dugaan Intimidasi ke Dinas-Dinas di Pemalang

    • calendar_month Ming, 11 Apr 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sejumlah massa yang menamakan diri Laskar Patih Sampun (LPS) mengecam dugaan adanya beberapa oknum, kelompok atau elemen mengintimidasi dan intervensi penyelenggara pemerintahan. Kordinator aksi, Andi Rustono, Minggu 11, April 2021 dalam konferensi pers di Hotel Winner, mengungkapkan, telah menemukan fakta beberapa dinas, instansi pemerintah, bahkan sampai pemerintahan tingkat desa didatangi oleh oknum. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Cuaca Ekstrem 3 Kapal Nelayan Pemalang Hilang

    Cuaca Ekstrem 3 Kapal Nelayan Pemalang Hilang

    • calendar_month Sen, 6 Jan 2020
    • 0Komentar

    PEMALANG (PUSKAPIK)-Cuaca ekstrem yang melanda Pantai Asem Doyong, Pemalang, mengakibatkan 7 kapal nelayan tenggelam, dan 3 kapal masih hilang. Sampai Senin (6/1/2020), 3 kapal milik nelayan Pemalang itu, masih dicari. Informasi yang dihimpun Puskapik menyebut, 7 kapal itu tenggelam, karena dihantam ombak tinggi. Di saat bersamaan, terjadi luapan air sungai yang bermuara di Asem Doyong, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bawaslu Pemalang Temukan Banyak Calon Anggota PPS Tidak Penuhi Syarat

    Bawaslu Pemalang Temukan Banyak Calon Anggota PPS Tidak Penuhi Syarat

    • calendar_month Sel, 17 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Pemalang, masih menemukan beberapa calon anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang tidak sesuai aturan. Ditemui di kantornya, Selasa (17/3/2020), Komisioner Bawaslu Pemalang, Divisi Pengawasan, Abdul Maksus, mengungkapkan hal tersebut. “Sudah disampaikan ke KPU, memang ada beberapa yang tidak sesuai aturan sebagai syarat menjadi anggota PPS,” katanya. Ada tiga […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemprov Jateng Pastikan Layanan Publik Tetap Berjalan Lancar

    Pemprov Jateng Pastikan Layanan Publik Tetap Berjalan Lancar

    • calendar_month Sen, 1 Sep 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Pemerintah Provinsi Jawa Tengah menegaskan bahwa pelayanan publik di kabupaten/kota maupun provinsi tetap berlangsung tanpa hambatan usai sejumlah aksi beberapa hari terakhir. Kinerja pemerintahan juga diharapkan terus bergerak sesuai dengan yang seharusnya. Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Tengah, Sumarno, mengatakan, melihat situasi saat ini sesuai arahan Gubernur Ahmad Luthfi dan Menteri Dalam […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sat Lantas Polres Pekalongan Sosialisasikan Aplikasi PeduliLindungi

    Sat Lantas Polres Pekalongan Sosialisasikan Aplikasi PeduliLindungi

    • calendar_month Sen, 6 Sep 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Berbagai upaya terus dilakukan Polres Pekalongan untuk mendukung penanganan COVID-19, khususnya di wilayah hukumnya. Salah satunya dengan melakukan kegiatan sosialisasi Aplikasi PeduliLindungi. Melalui penerangan keliling, selain menyosialisasikan tertib berlalu lintas, Personel Sat Lantas Polres Pekalongan juga menjelaskan tentang Aplikasi PeduliLindungi. Aplikasi tersebut bisa diunduh melalui Google Play Store di telepon genggam berbasis […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less