Rabu, 19 Nov 2025
light_mode

Pengamen Pemalang Bentuk Komunitas, Begini Kata Kasatpol PP

  • calendar_month Sen, 13 Sep 2021

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Plt Kepala Satpol PP Pemalang, Achmad Hidayat, memberikan tanggapannya terkait deklarasi Persatuan Pengamen Pemalang atau Komunitas Abang Ijo.

Achmad Hidayat menyatakan, mengapresiasi atas terbentuknya komunitas para pengamen yang ada di Kabupaten Pemalang itu.

“Itu positif-positif saja, yang penting mereka juga bisa dibina agar lebih baik lagi,” ujar Hidayat, ditemui di ruang kerja, Senin 13 September 2021.

Namun, Achmad Hidayat menegaskan, Satpol PP Pemalang akan tetap profesional dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya.

“Kalau pengamen itu melanggar Perda Pemalang nomor 2 tahun 2013 tentang Ketertiban, Kebersihan, dan Keindahan ya tetap kami tindak,” tuturnya.

Selain itu, kata Hidayat, juga bila mendapati laporan masyarakat yang merasa terganggu dengan kehadiran mereka.

“Kita tidak bisa tutup mata. Selama ini kita juga menindak dengan humanis, kita serahkan ke Dinsos.”

“Syukur-syukur, nantinya mereka juga mendapat perhatian dengan pelatihan keterampilan,” imbuhnya.

Diberitakan sebelumnya, Minggu 12 September 2021, Anak jalanan (anjal) yang biasa mengamen di traffic light wilayah Kabupaten Pemalang kini punya wadah persatuan.

Pembina Komunitas Abang Ijo, Andi Rustono, mengatakan, persatuan pengamen Pemalang atau komunitas abang ijo ini memiliki 150 anggota.

Andi menuturkan, deklarasi ini dilatar belakangi kembali maraknya razia anak jalanan oleh aparat, yang mana anak jalanan ini kesehariannya adalah pengamen.

Penulis : Eriko Garda Demokrasi
Editor: Amin Nurrokhman

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dinperpa Kota Pekalongan Pastikan Ketersediaan Pangan saat Pandemi Tercukupi

    Dinperpa Kota Pekalongan Pastikan Ketersediaan Pangan saat Pandemi Tercukupi

    • calendar_month Kam, 1 Jul 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Di masa pandemi Covid-19, Dinas Pertanian dan Pangan (Dinperpa) Kota Pekalongan berusaha menjamin ketersediaan bahan pangan bagi masyarakat. Hasil Pola Pangan Harapan (PPH) Kota Pekalongan 2020 mencapai 83,00 dari nilai ideal 100. Dibanding dengan Provinsi Jawa Tengah selisih 5 skor, Jawa Tengah mencapai 88,00. Namun angka 83.00 ini sudah baik di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bantu Penanganan Corona, ASN Pemalang Sumbang Rp 600 juta

    Bantu Penanganan Corona, ASN Pemalang Sumbang Rp 600 juta

    • calendar_month Sel, 31 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Aparatur Sipil Negara (ASN) memberikan bantuan Rp 600 juta untuk mendukung upaya penanganan Covid-19. Sumbangan diberikan ASN melalui Korp Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Pemalang, Selasa siang, 31 Maret 2020 di Posko Penanggulangan Covid-19 Pemalang. Bantuan diterima Ketua Penanggulangan Covid-19 Pemalang, DR H Junaedi SH MM didampingi Ketua DPRD H Agus Sukoco, Kapolres […]

    Bagikan Ke Teman
  • Jenguk Korban Teras Gedung KPT Brebes yang Ambruk di RS, Bupati Mitha: Biaya Pengobatan Ditanggung Pemkab

    Jenguk Korban Teras Gedung KPT Brebes yang Ambruk di RS, Bupati Mitha: Biaya Pengobatan Ditanggung Pemkab

    • calendar_month Sel, 23 Sep 2025
    • 0Komentar

    BREBES, puskapik.com – Bupati Brebes, Paramitha Widya Kusuma menjenguk dua korban insiden ambruknya atap teras Gedung Kantor Pemerintah Terpadu (KPT) Brebes, Minggu (21/9/2025) lalu. Kedua korban itu warga Kecamatan Tanjung, Suswanto (39) dan Abdullah (35) yang hingga kini masih menjalani perawatan intensif di RSUD Brebes. Kepada kedua korban, Bupati Mitha menyerahkan bantuan berupa bingkisan untuk […]

    Bagikan Ke Teman
  • PPKM Level 3, Satgas Covid-19 Kota Pekalongan Tetap Masifkan Swab Test

    PPKM Level 3, Satgas Covid-19 Kota Pekalongan Tetap Masifkan Swab Test

    • calendar_month Sen, 30 Agu 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Kasus Covid-19 di Kota Pekalongan yang terus melandai membuat Kota Pekalongan masuk dalam Level 3 Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa Bali di Agustus. Meski begitu, Satgas Covid-19 Kota Pekalongan terus memasifkan pelaksanaan testing dan tracing melalui kegiatan swab test secara acak kepada masyarakat umum dan pengendara yang melewati Jalan Wilis, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tembok Rumah di Pekuncen Wiradesa Ambruk, Penghuni Luka Ringan

    Tembok Rumah di Pekuncen Wiradesa Ambruk, Penghuni Luka Ringan

    • calendar_month Sel, 12 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Tembok sebuah rumah milik Muslichah ( 59), warga RT 02 RW 01, Kelurahan Pekuncen, Kecamatan Wiradesa, Kabupaten Pekalongan, ambruk pada Selasa (12/8/2025). Satu penghuni rumah sempat tertimpa reruntuhan, namun hanya mengalami luka ringan. Menurut keterangan Muslichah, sebelum tembok roboh terdengar suara berderak dari bagian dinding. Tak lama kemudian, material bangunan langsung runtuh. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ketua DPRD Pemalang Blusukan Bagikan Masker Gratis

    Ketua DPRD Pemalang Blusukan Bagikan Masker Gratis

    • calendar_month Sen, 13 Apr 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Upaya memutus mata rantai penyebaran virus corona (Covid-19) terus dilakukan banyak kalangan, termasuk para politisi. Di Pemalang, Ketua DPRD, HM Agus Sukoco, turun ke jalan dan blusukan ke kampung membagikan masker ke warga.  Aksi sosial ini dilakukan, Minggu 12 April 2020. Ribuan masker dibagikan gratis kepada warga dan pengendara yang melintas di […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less