Kamis, 16 Okt 2025
light_mode

PDAU Pemalang Janji Tambal Kerugian Masa Lalu

  • calendar_month Sel, 3 Agu 2021

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Perusahaan Daerah Aneka Usaha (PDAU) Pemalang akan berupaya menarik investor untuk merealisasikan program KOIN dan menambal kerugian masa lalu.

Pjs PDAU Pemalang, Hepi Priyanto, menuturkan, ke depan PDAU akan memenuhi Perda Nomor 10 Tahun 2020, terkait perubahan status. “Status perusahaan daerah menjadi PT/Perseroda, tentunya ini akan segera dilaksanakan. Karena Perda-nya sudah ditetapkan,” kata Hepi ditemui Puskapik.com, Senin, 2 Agustus 2021.

Upaya itu, kata Hepi, diawali dengan seleksi pendaftaran direktur yang saat ini tengah dilaksanakan.

Perubahan ini, diharapkan mampu membawa PDAU yang selama ini dalam kondisi rugi, menjadi untung. Kemudian, juga berkontribusi lebih seperti BUMD lainnya. “Di antaranya dulu ketika mengelola pasar sayur dan buah tapi kemudian ditarik,” kata Hepi.

Sementara ini, tutur Hepi, PDAU Pemalang hanya menjalankan beberapa bisnis. Seperti pengadaan solar untuk nelayan, percetakan, dan satu toko modern. “Ini tentunya belum bisa mendongkrak untuk bagaimana mempercepat (mengatasi) kerugian yang selama ini terjadi,” kata Hepi.

Dengan manajerial yang bagus, diharapkan juga PDAU mampu berperan menarik para investor menjalankan bisnis di Kabupaten Pemalang. “Utamanya untuk mendukung salah satu program unggulannya adalah untuk mewujudkan Pemalang menjadi Kota Industri (KOIN),” kata Hepi.

Selain itu, juga berperan untuk hadir dan membantu masyarakat. Seperti memasarkan produk-produk pertanian ke perusahaan-perusahaan besar.

Sebelumnya, kerugian PDAU pernah disoroti Anggota DPRD Pemalang, Slamet Ramuji dalam rapat pembahasan Raperda Tahap I tahun 2021 dalam agenda pandangan umum fraksi.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Angka Stunting di Pekalongan Masih Tinggi

    Angka Stunting di Pekalongan Masih Tinggi

    • calendar_month Rab, 15 Jan 2020
    • 0Komentar

    KOTA PEKALONGAN  (PUSKAPIK) – Pemerintah Kota Pekalongan melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) fokus mengatasi masalah stunting atau gangguan pertumbuhan kronis pada anak balita (bawah lima tahun) akibat kekurangan asupan nutrisi atau malnutrisi dalam waktu cukup lama (kerdil). Stunting menjadi salah satu prioritas masalah kesehatan yang terus ditekan. Sehingga, generasi muda Kota Pekalongan mendatang diharapkan lebih sehat, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Akad Massal PT RGP Mudahkan Masyarakat Wujudkan Rumah Impian

    Akad Massal PT RGP Mudahkan Masyarakat Wujudkan Rumah Impian

    • calendar_month Sab, 20 Jul 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Perusahaan properti terkemuka di Kabupaten Pemalang PT Rizky Group Propertyndo kembali menggelar akad massal perumahan bersubsidi Pemalang Indah Regency (PIR) 13 yang dikembangkannya bersama Bank Tabungan Negara (BTN). Calon debitur diberi kemudahan dalam mengurus kredit perumahan yang menjadi program pemerintah untuk memenuhi kebutuhan papan masyarakat ini. Cicilan perumahan yang murah dengan bangunan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Gratis! Polres Pemalang Gelar Vaksinasi Massal

    Gratis! Polres Pemalang Gelar Vaksinasi Massal

    • calendar_month Sen, 14 Jun 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Setelah sukses menyelenggarakan vaksinasi massal gratis di Puskesmas Kebandaran Kecamatan Bodeh, Polres Pemalang berkerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Pemalang kembali menyelenggarakan vaksinasi massal gratis secara terpusat di gedung Serbaguna Kabupaten Pemalang, Senin 14 Juni 2021. “Vaksinasi massal digelar mulai tanggal 14 sampai 30 Juni 2021, pada bulan Juli 2021 akan diselenggarakan kembali […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemkot Pekalongan Bakal Peringati HUT ke-75 RI Secara Terbatas

    Pemkot Pekalongan Bakal Peringati HUT ke-75 RI Secara Terbatas

    • calendar_month Kam, 13 Agu 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Republik Indonesia (RI) yang jatuh pada 17 Agustus 2020 tetap digelar meski dengan berbagai pembatasan. Di Kota Pekalongan, peringatan Hari Proklamasi hanya dilakukan dalam bentuk upacara bendera di halaman Setda Kota Pekalongan. Sesuai Surat Edaran Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) RI nomor B-492/M.Sesneg/Set/TU.00.04/07/2020, upacara bendera dilakukan dengan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Asyik, Kota Tegal Bakal Miliki Pujasera

    Asyik, Kota Tegal Bakal Miliki Pujasera

    • calendar_month Jum, 3 Jul 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Kota Tegal tidak lama lagi bakal memiliki kawasan Pusat Jajanan Serba Ada (Pujasera). Hal itu setelah Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono, melakukan penandatanganan kesepakatan kerja sama antara Pemkot Tegal dengan Perusahaan Daerah (Perusda) Citra Mandiri Jawa Tengah (CMJT) tentang pemanfaatan bidang tanah milik persuda CMJT untuk kegiatan perekonomian di Kota Tegal, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tok! Akhmad Patah Pimpin PMI Kabupaten Pemalang 2022-2027

    Tok! Akhmad Patah Pimpin PMI Kabupaten Pemalang 2022-2027

    • calendar_month Sel, 22 Feb 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang -  Mantan Kepala Dinas Perhubungan, Akhmad Patah, terpilih menjadi Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pemalang 2022-2027. Akhmad Patah memastikan, dalam kepemimpinannya PMI Pemalang bakal selalu tanggap untuk hadir ditengah kegiatan sosial dan kemanusiaan. Akhmad Patah terpilih menjadi Ketua PMI Kabupaten Pemalang 2022-2027 menggantikan Abdul Kadir dalam musyawarah kabupaten (Muskab) XIII yang digelar […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less