Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

PPKM Level 3, Begini Syarat Naik Bus di Pemalang

  • calendar_month Sen, 2 Agu 2021

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Penerapan prokes secara ketat masih diberlakukan di Terminal Induk Tipe A Pemalang. Penumpang bus AKAP musti menunjukkan surat pemeriksaan Covid-19 ataupun vaksinasi.

Penerapan protokol kesehatan (Prokes) itu seperti penggunaan masker, tes suhu badan, dan mencuci tangan. Kapasitas penumpang juga diatur, maksimal 50 persen.

“Pemeriksaan di pintu masuk, kemudian waktu bus hendak berangkat kita periksa lagi. Di atas bus yang memeriksa Satgas,” tutur Suroso, Kepala Terminal, Senin 2 Agustus 2021.

Selain penumpang, kata Suroso, di tengah PPKM Level 3 ini, pihaknya juga menekankan penerapan protokol kesehatan kepada para pengelola/agen bus.

“Kami juga periksa apakah calon penumpang sudah vaksin dosis pertama. Sejauh ini banyak yang sudah vaksin dosis pertama, dan ada yang belum,” ungkap Suroso.

Bagi calon penumpang yang belum divaksin, petugas bakal mengarahkan mereka agar mengikuti vaksinasi dosis pertama.

Khususnya, bagi penumpang bus Antar Kota Antar Propinsi (AKAP) yang baru mem-booking tiket untuk pemberangkatan lain hari.

“Walaupun belum mengikuti vaksinasi dosis pertama, tapi memiliki surat pemeriksaan swab test ataupun rapid test juga kami persilahkan,” terang Suroso.

Namun, jelas Suroso, pihaknya tetap mengimbau agar mereka segera mengikuti vaksinasi, guna mendukung upaya memutus rantai penyebaran Covid-19.

Penulis : Eriko Garda Demokrasi
Editor: Amin Nurrokhman

 

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wisma Pemalang Diharapkan Mampu Dongkrak PAD

    Wisma Pemalang Diharapkan Mampu Dongkrak PAD

    • calendar_month Ming, 16 Jun 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Wisma Pemalang di Yogyakarta kini siap beroperasi dan disewakan untuk umum. Penginapan ini diharapkan bisa menyumbang pendapatan asli daerah ‘Kota Ikhlas’. Baru-baru ini Pemerintah Kabupaten Pemalang meresmikan ‘Wisma Pemalang’ yang terletak di Wisma Pemalang di Gang Joyonegaran, Tahunan Kecamatan Umbulharjo, Yogyakarta. Wisma yang bakal disewakan untuk umum itu diresmikan langsung oleh Bupati […]

    Bagikan Ke Teman
  • Wow! Desa Randusanga Kulon, Brebes, Jadi Pusat Pembibitan Mangrove Nasional

    Wow! Desa Randusanga Kulon, Brebes, Jadi Pusat Pembibitan Mangrove Nasional

    • calendar_month Sab, 13 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK,COM, Brebes – Tahun 2021 ini Desa Randusanga Kulon, di Brebes, disiapkan menjadi pusat pembibitan mangrove nasional. Desa ini berada 6 Km arah utara ibukota Brebes. Sebagian wilayah ini terdiri dari tambak dan hutan mangrove alami. Tercatat kawasan tambak di desa ini memiliki luas 1300 ha dan hutan mangrove 400 ha. Tahun 2021 ini, Desa […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ada Bantuan Modal Usaha Mikro Rp 2,4 Juta, Ini Syarat dan Caranya

    Ada Bantuan Modal Usaha Mikro Rp 2,4 Juta, Ini Syarat dan Caranya

    • calendar_month Rab, 9 Sep 2020
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Belum banyak warga yang tahu adanya batuan Program Bantuan Permodalan Usaha Mikro di Kabupaten Brebes. Meskipun sudah hampir 20 ribu orang mendaftar. Kasi Pengembangan Usaha Mikro Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Perdagangan Brebes, Wahyu Hidayat, menjelaskan, sejak dibuka 24 Aguatus lalu, sudah masuk sekitar 19 ribu orang pemohon. Jumlah pemohon ini dipastikan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Beri Pembinaan, Polisi Sambangi Gadis Viral Minta Skincare Todong Ibu di Pemalang 

    Beri Pembinaan, Polisi Sambangi Gadis Viral Minta Skincare Todong Ibu di Pemalang 

    • calendar_month Ming, 2 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Usai videonya viral di media sosial, gadis yang menodong ibunya dengan pisau gara-gara tak diberi uang untuk membeli skincare di Kabupaten Pemalang akhirnya didatangi petugas kepolisian. Mereka menyambangi gadis yang diketahui berinisial ANZ (15) itu di kediamannya di Desa Kejambon, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang dan juga bertemu langsung dengan kedua orang tua […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dinilai Buang Anggaran, AMPERA Minta Rakor Bakohumas Pemkab Pemalang di Surakarta Dibatalkan

    Dinilai Buang Anggaran, AMPERA Minta Rakor Bakohumas Pemkab Pemalang di Surakarta Dibatalkan

    • calendar_month Jum, 25 Mar 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Aliansi Masyarakat Pemalang Raya (AMPERA) gerah dengan kegiatan Pemerintah Kabupaten Pemalang yang digelar di luar kota, ditengah banyaknya persoalan yang menyelimuti ‘Kota Ikhlas’. Dinilai membuang-buang duit rakyat, AMPERA sarankan Rakor Bakohumas di Kota Surakarta dibatalkan. Setelah sosialisasi Peraturan Bupati Pemalang nomor 54 tentang Pedoman Pelaksanaan APBD Kabupaten Pemalang tahun 2022 digelar di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bupati Batang: Warga Batang di Zona Merah Covid-19 Jangan Mudik

    Bupati Batang: Warga Batang di Zona Merah Covid-19 Jangan Mudik

    • calendar_month Sen, 30 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Bupati Batang, Wihaji, mengatakan ada puluhan ribu warga Batang yang mencari rejeki berada di zona merah Covid-19.”Tolong untuk warga Batang rantau tidak mudik dulu, ini demi kebaikan bersama dan keselamatan saudara kita yang di kampung,” kata Wihaji, Senin 30 Maret 2020. Kalau memang mendesak, lanjutnya, seperti ada keluarga yang sakit di persilakan. […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less