Kasus Covid Melonjak, TNI-Polri Diterjunkan ke Desa-desa Zona Merah di Jateng
- calendar_month Rab, 16 Jun 2021

Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi saat memberikan keterangan kepada Wartawan di Pemkab Tegal, Rabu siang, 16 Juni 2021.FOTO/PUSKAPIK/WIJAYANTO

“Kita imbau juga pada tokoh masyarakat bahwa wilayah kita adalah wilayah yang paternalis, untuk benar- benar menyuarakan bahwa Covid-19 di tempat kita itu ada sehingga kita bisa bersama-sama memutus penyebarannya,” terangnya.
Selain itu, Luthfi juga meminta media untuk memberi edukasi pada masyarakat dengan memberikan berita yang positif terutama terkait penerapan 3T (Testing, Tracing, dan Treatment) dan 5M.
Luthfi mengajak masyarakat untuk mencegah penularan Covid-19 dengan selalu menerapkan 3T dan 5M serta bagi masyarakat yang dinyatakan positif untuk melakukan isolasi mandiri di tempat-tempat yang telah disiapkan oleh pemerintah daerah untuk mencegah penularan di klaster keluarga.
“Mari kita cegah penularan di klaster keluarga dengan Isoalasi ditempat rujukan yang disiapkan oleh pemerintah daerah,” tandasnya
Kontributor: Wijayanto
Editor: Amin Nurrokhman
- Penulis: puskapik