Kamis, 16 Okt 2025
light_mode

Begini Aksi Sosial PMI Brebes untuk Warga Tak Mampu

  • calendar_month Rab, 28 Apr 2021

PUSKAPIK.COM, Brebes – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Brebes Rabu 28 April 2021, membagikan 1700 paket sembako kepada masyarakat kurang mampu yang terdampak pandemi Covid-19.

“Ramadan ini kami menyalurkan sebanyak 1.700 paket sembako bagi masyarakat terdampak Covid-19. Ini juga diharapkan bisa membantu masyarakat dalam mempersiapkan Hari Raya Idul Fitri,” kata Ketua PMI cabang Brebes, Wahidin Soedja.

Dia mengatakan, bantuan sembako terdampak Covid-19 tersebut, sasarannya dikhususkan bagi masyarakat yang benar-benar belum mendapatkan bantuan dari berbagai program pemerintah. Di antaranya, mereka yang tidak mendapatkan bantuan Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Bantuan Langsung Tunai, dan bantuan sosial lainnya.

“Kami sadar masih banyak masyarakat yang belum mendapatkan bantuan dari program pemerintah untuk mengatasi pandemi ini. Karena itu, kami menyalurkan bantuan ini khusus bagi masyarakat yang belum mendapatkannya. Ini merupakan upaya kami dalam rangka meringankan masyarakat miskin di Brebes, khususnya dalam menghadapi Lebaran ini,” ungkapnya.

Menurut dia, dari 1.700 paket sembako itu diperuntukan bagi masyarakat sasaran yang tersebar di 17 kecamatan, di Brebes. Sehingga, setiap kecamatan mendapat alokasi 100 paket. Sebagian bantuan tersebut sudah disalurkan, khususnya di wilayah Brebes bagian selatan. Sedangkan untuk wilayah Brebes bagian tengah dan utaran, saat ini dalam proses pendistribusian.

” Kalau nilai bantuan setiap paketnya sekitar Rp 60.000. Nantinya, bantuan ini secara simbolis akan diserahkan Bupati Brebes di Pendapa Kabupaten,” terangnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Juara 2 Bupati Pemalang Cup, Bojes FC Sumbangkan Uang Hadiah ke 14 Mushola

    Juara 2 Bupati Pemalang Cup, Bojes FC Sumbangkan Uang Hadiah ke 14 Mushola

    • calendar_month Sel, 21 Feb 2023
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Runner-up Bupati Pemalang Cup 2023 Bojes FC membagi-bagikan uang hadiah kemenangannya ke belasan Mushola di Desa Jebed Selatan Kecamatan Taman. Shodaqoh ini merupakan nazar para pemain dan ofisial selama kompetisi. Sumbangan sebesar Rp 10 Juta itu diserahkan Pembina Pemuda di Desa Jebed Selatan sekaligus klub Bojes FC, Arif Lukman Muslim, kepada perwakilan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ribuan Meter Pipa Air Bersih di Kaligelang Pemalang Diganti

    Ribuan Meter Pipa Air Bersih di Kaligelang Pemalang Diganti

    • calendar_month Rab, 7 Des 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Perumda Air Minum Tirta Mulia Pemalang tengah mengganti ribuan meter pipa air bersih di sepanjang Jalan Dr Wahidin Sudirohusodo Desa Kaligelang Kecamatan Taman. Diketahui, pipa air bersih yang dipasang berjenis pipa HDPE dengan ukuran 4 inchi. Pipa tersebut menggantikan pipa jenis PVC yang sudah dimakan usia. “Pipa yang kami ganti ini total […]

    Bagikan Ke Teman
  • Agung-Mansur Klaim Deklarasi SAS Tak Pengaruhi Langkah Pemenangannya

    Agung-Mansur Klaim Deklarasi SAS Tak Pengaruhi Langkah Pemenangannya

    • calendar_month Sel, 22 Sep 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bagi bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo-Mansur Hidayat, adanya pembelotan dukungan dari kader dan simpatisan partai pengusungnya, PPP, tidak memberikan dampak terhadap langkah pemenangannya. “Itu internal PPP, tapi kami sudah mengklarifikasi bahwa di antara mereka ternyata sudah mengundurkan diri,” kata kata Mukti Agung Wibowo seusai silahturahmi dengan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Hore! Tunjangan Kesra Guru Honorer Pemalang Cair

    Hore! Tunjangan Kesra Guru Honorer Pemalang Cair

    • calendar_month Kam, 27 Agu 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang- Angin segar bagi ribuan tenaga honorer satuan pendidikan non K2 di Kabupaten Pemalang, pasalnya Pemkab melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) menyiapkan anggaran sekitar Rp 9,1M untuk program peningkatan kesejahteraan pegawai dan guru kategori non K2 se-Kabupaten Pemalang yang akan segera disalurkan dalam waktu dekat ini. Kepala Bidang Pembinaan Tenaga Pendidik Dindikbud Pemalang, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dinas Peternakan Pemalang Antisipasi Penyakit Cacing Hati Hewan Kurban

    Dinas Peternakan Pemalang Antisipasi Penyakit Cacing Hati Hewan Kurban

    • calendar_month Jum, 10 Jul 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Mendekati hari raya Idul Adha 31 Juli mendatang, Dinas Pertanian dan Peternakan Pemalang, melakukan monitoring ke sejumlah sentra penjualan dan peternakan hewan kurban di Pemalang. Kepala seksi kesehatan hewan dan masyarakat veteriner dinas peternakan Pemalang, Indri Agustiani, Jumat 10 Juli 2020, mengatakan, dari hasil monitoring sejauh ini belum menemukan penjual atau peternak […]

    Bagikan Ke Teman
  • Arus Balik Mudik Libur Nataru Meningkat di Terminal Pemalang

    Arus Balik Mudik Libur Nataru Meningkat di Terminal Pemalang

    • calendar_month Ming, 3 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Lonjakan penumpang arus balik libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021, mulai nampak di Terminal Tipe A Pemalang. Jumlah penumpang pun cukup signifikan. Itu dikatakan Tri Sulistiono, Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS), Terminal Tipe A Pemalang. Ia menuturkan, lonjakan penumpang itu mulai nampak pagi tadi, Minggu 3 Januari 2021. “Untuk hari ini, […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less