Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Persit Kodim Pemalang Bagikan Ratusan Santap Buka Puasa

  • calendar_month Sab, 24 Apr 2021

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Ratusan nasi kotak dan takjil dibagikan Persit Kartika Chandra Kirana XXI Kodim 0711/Pemalang kepada para pekerja dan pengguna jalan yang melintas di depan Makodim dan jalanan sekitarnya. Tak hanya santap berbuka, mereka juga membagikan masker dan mengedukasi warga tentang protokol kesehatan.

Ketua Persit KCK XXI Kodim 0711/Pemalang, Ny Linda Tarigan, menuturkan, pembagian nasi kotak dan takjil ini diharapkan bermanfaat bagi masyarakat, dalam Bulan Suci Ramadan ditengah pandemi Covid-19.

“Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang kurang mampu serta sebagai bentuk kepedulian Persit Kodim 0711/Pemalang terhadap masyarakat yang terdampak Covid-19,” ujar Ny Linda.

Para istri tentara itu membagikan nasi kotak dan takjil kepada tukang becak maupun pengguna jalan yang melintas di depan Makodim, Jalan Brigjen Katamso Nomor 43, Sugihwaras, Pemalang, Jumat sore, 23 April 2021.

Mereka juga membagikan ratusan nasi kotak dan takjil itu di sepanjang Jalan Kamboja, Kelurahan Pelutan, dan di depan Stasiun Pemalang menggunakan mobil.

Di samping makanan santap berbuka puasa, ibu-ibu Persit Kodim 0711/Pemalang juga membagikan masker kepada mereka yang didapati tak mengenakan sarana protokol kesehatan itu.

Sembari memberikan masker, Ny Linda Tarigan dan anggota Persit lainnya juga mengedukasi, serta mengimbau masyarakat tentang pentingnya 5M protokol kesehatan, guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Dandim 0711/Pemalang, Letkol Inf Irvan Christian tarigan, Kasdim 0711/Pemalang, Mayor Cpm Edi Nuaryanto, dan para Perwira staf.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Disanksi Turun Jabatan, Pejabat Pemalang Ramai-ramai Ajukan Sanggah ke Bupati

    Disanksi Turun Jabatan, Pejabat Pemalang Ramai-ramai Ajukan Sanggah ke Bupati

    • calendar_month Jum, 3 Nov 2023
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pejabat Pemerintah Kabupaten Pemalang ramai-ramai melayangkan sanggahan ke Bupati atas sanksi disiplin berupa turun jabatan yang dijatuhkan terhadap mereka usai terjaring Tim Pemeriksa Disiplin. Adanya sanggahan dari para pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pemalang itu dibenarkan Bupati, Mansur Hidayat, saat ditemui wartawan di Pendopo Kantor Bupati, Kamis 2 November 2023. “Ya, ada […]

    Bagikan Ke Teman
  • Jelang Penutupan Pendaftaran, 1.860 Orang Melamar CPNS Pemkot Pekalongan

    Jelang Penutupan Pendaftaran, 1.860 Orang Melamar CPNS Pemkot Pekalongan

    • calendar_month Rab, 11 Sep 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Menjelang penutupan pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun 2024, tercatat sebanyak 1.860 orang mendaftar di instansi Pemerintah Kota Pekalongan (Pemkot) Pekalongan. Jumlah tersebut berdasarkan update statistik pelamar CPNS Kota Pekalongan per tanggal 10 September 2024 pukul 14.00 WIB. Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekalongan, Rusmani […]

    Bagikan Ke Teman
  • Digodok, Perdes Cegah Pencemaran Lingkungan

    Digodok, Perdes Cegah Pencemaran Lingkungan

    • calendar_month Rab, 4 Mar 2020
    • 3Komentar

    PEMALANG (PUSKAPIK)-Peraturan Desa (Perdes) tentang pelestarian lingkungan sedang digodog oleh Dinas Lingkungan Hidup (LH)Kabupaten Pemalang bersama para kades dan lurah se-Kabupaten Pemalang selama tiga hari mulai Senin (2/3/2020) dan ditutup hari ini. Kabid penataan dan peningkatan Dinas Lingkungan hidup, Suyanto, Menjelaskan,Sosialisasi Penyusunan Perdes tentang pelestarian lingkungan hidup merupakan agenda gubernur yang berkonsentrasi di wilayah Desa […]

    Bagikan Ke Teman
  • Siswi SMK di Brebes yang Disiram Cairan Kimia Dievakuasi ke RSUD

    Siswi SMK di Brebes yang Disiram Cairan Kimia Dievakuasi ke RSUD

    • calendar_month Kam, 18 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Meskipun sempat menolak saat akan dievakuasi karena mengalami trauma, Rifna (16) korban penyiraman cairan kimia di Brebes, akhirnya dievakuasi ke RSUD Brebes. Evakasi korban dilaksanakan pada Kamis 18 Maret 2021 siang atas perintah Bupati Brebes, Idza Priyanti. Didampingi beberapa pejabat, Bupati datang ke rumah korban dan meminta agar Rifna segera dirawat di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Aktivitas ASN Tetap Normal Pasca Insiden Teras KPT Brebes Ambruk

    Aktivitas ASN Tetap Normal Pasca Insiden Teras KPT Brebes Ambruk

    • calendar_month Sen, 22 Sep 2025
    • 0Komentar

    BREBES, puskapik.com – Aktivitas para ASN di yang berkantor di lingkungan Kantor Pemerintahan Terpadu (KPT) Brebes, pasca insiden ambruknya Teras gedung ini, terpantau tetap normal dan berjalan seperti biasa, Senin 22 September 2025. Sejumlah ASN nampak hilir mudik masuk kompleke KPT Brebes melalui pintu sebelah utara. Pantauan di lapangan, suasana lingkungan KPT Brebes memang nampak […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tahapan Pilkada Mulai 15 Juni, KPU Pemalang Tunggu Aturan Baru dari Pusat

    Tahapan Pilkada Mulai 15 Juni, KPU Pemalang Tunggu Aturan Baru dari Pusat

    • calendar_month Jum, 5 Jun 2020
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pemerintah telah memutuskan melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada 9 Desember 2020. Tahapan pilkada akan dimulai pada 15 Juni pekan depan. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pemalang Mustagfirin mengatakan, meski Pilkada telah ditetapkan digelar pada 9 Desember 2020, tapi Perubahan Peraturan KPU (PKPU) masih diselesaikan di tingkat pusat. KPU Pemalang akan […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less