Selasa, 18 Nov 2025
light_mode

Sambangi MAJT Semarang, Presiden Jokowi Pastikan Vaksinasi Santri Aman

  • calendar_month Rab, 10 Mar 2021

PUSKAPIK.COM, Semarang – Presiden Jokowi menyambangi Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) untuk melihat proses vaksinasi para ulama, santri, dan tokoh lintas agama di Jateng dan sekitarnya, Rabu 10 Maret 2021. Saat Jokowi datang, sejumlah tokoh lintas agama sedang mengantre untuk disuntik vaksin.

Sebut saja mantan Gubernur Jateng, Ali Mufiz, Ketua MUI Jateng, Ahmad Darodji, Rois Syuriah PWNU Jateng, KH Ubaidillah Shodaqoh dan juga Ketua PW Ansor Jateng, Gus Sholah. Hadir juga ulama asal Jogjakarta, KH Ahmad Muwafiq atau yang akrab disapa Gus Muwafiq.

Presiden Jokowi mengapresiasi program vaksinasi massal terhadap ulama, tokoh lintas agama dan santri di Jateng. Menurutnya, semua berjalan baik dan manajemen yang dilakukan berjalan rapi.

“Saya lihat semuanya berjalan baik, manajemennya rapi dan prosesnya lancar. Kita berharap, beliau-beliau yang telah divaksin bisa terlindungi agar tidak terpapar Covid-19, dan aktivitasnya dalam rangka keagamaan bisa berjalan dengan baik,” katanya.

Jokowi juga meminta provinsi lain mendorong suksesnya program vaksinasi. Ia juga meminta provinsi lain mengajak ulama, tokoh lintas agama dan santri untuk berbondong-bondong diberikan vaksinasi.
“Sehingga semakin banyak warga kita yang divaksin. Ini akan baik dalam membentuk herd imunity, memberikan kekebalan komunal. Kita berharap laju penularan Covid-19 bisa kita hentikan dan kita cegah,” terangnya.

Sementara itu, Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo mengatakan, proses vaksinasi untuk ulama, tokoh lintas agama dan santri berjalan lancar. Presiden lanjut dia juga senang karena prosesnya berjalan dengan protokol kesehatan ketat. “Pak Presiden juga senang, karena banyak tokoh agama yang ikut,” katanya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bantuan Rumah Apung Pemprov Jateng Hampir Selesai, Warga Terdampak Rob Sayung Rasakan Kebahagiaan

    Bantuan Rumah Apung Pemprov Jateng Hampir Selesai, Warga Terdampak Rob Sayung Rasakan Kebahagiaan

    • calendar_month Sab, 2 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Demak – Progres pembangunan rumah apung dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah untuk warga terdampak rob di Desa Timbulsloko, Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, telah mencapai sekitar 70 persen. Pada tahap pertama, dibangun tiga unit rumah apung sebagai bentuk bantuan langsung. Keberadaan rumah apung tersebut memberikan harapan baru bagi warga Desa Timbulsloko, setelah bertahun-tahun hidup di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tolak RUU HIP, GMBI Unjuk Rasa di DPRD Kota Tegal

    Tolak RUU HIP, GMBI Unjuk Rasa di DPRD Kota Tegal

    • calendar_month Sen, 29 Jun 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Aksi penolakan terhadap RUU HIP terus disuarakan elemen masyarakat. Di Kota Tegal, Puluhan massa Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung DPRD, Senin siang, 29 Juni 2020. Mereka menuntut dihentikannya pembahasan Rancangan Undang-undang (RUU) Haluan Ideologi Pancasila (HIP). Ketua LSM GMBI Kota Tegal Mulyadi dalam orasinya mendesak […]

    Bagikan Ke Teman
  • APD Minim, Lindu Aji Pemalang Tergerak Bantu Tim Medis

    APD Minim, Lindu Aji Pemalang Tergerak Bantu Tim Medis

    • calendar_month Sen, 30 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Minimnya alat pelindung diri (APD) para pejuang kesehatan dalam menangani wabah virus corona (Covid-19) mengundang keprihatinan banyak kalangan. Menyikapi kondisi ini, ormas Lindu Aji, Senin 30 Maret 2020, melakukan aksi sosial memberikan bantuan masker gratis untuk tim medis di Pemalang. “Kami tergerak untuk membantu kesulitan tenaga medis yang saat ini kekurangan APD. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Komposisi AKD DPRD Pemalang Dirasa Tak Adil, Fraksi PKB Hujani Interupsi

    Komposisi AKD DPRD Pemalang Dirasa Tak Adil, Fraksi PKB Hujani Interupsi

    • calendar_month Sel, 29 Okt 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Legislator Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ramai-ramai lontarkan interupsi dalam rapat paripurna pembentukan alat-alat kelengkapan dewan (AKD) DPRD Kabupaten Pemalang, Senin (28/10/2024). Komposisi AKD Komisi DPRD disebut-sebut tak adil dan tak proporsional. Mereka menyebut ada kompromi-kompromi sejumlah partai dalam pembentukan AKD. Diduga, ada sentimen Pilkada didalamnya. Dalam interupsinya, legislator PKB Pemalang, Heru Kundhimiarso, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Musisi Glenn Fredly Meninggal Dunia

    Musisi Glenn Fredly Meninggal Dunia

    • calendar_month Rab, 8 Apr 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Jakarta – Kabar duka datang dari dunia musik Indonesia. Musisi sekaligus penyanyi Glenn Fredly meninggal dunia, Rabu (8/4/2020) malam. Kabar beredar pria kelahiran Jakarta, 30 September 1975 ini mengalami gagal ginjal. Kabar kepergian Glenn Fredly pertama kali disampaikan vokalis band d’Masiv, Rian Ekky Pradipta melalui cuitan di Twitter. “Bung Glenn Fredly orang baik, musisi […]

    Bagikan Ke Teman
  • 32 Tim Bertanding Meriahkan Wali Kota Cup 2025

    32 Tim Bertanding Meriahkan Wali Kota Cup 2025

    • calendar_month Kam, 12 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Suasana meriah menyelimuti Stadion Yos Sudarso, Rabu (11/6/2025) saat Open Turnamen Wali Kota Cup 2025 resmi dimulai. Sebanyak 32 tim sepak bola dari berbagai wilayah turut ambil bagian dalam ajang yang digelar untuk memperingati Hari Jadi ke-445 Kota Tegal ini. Pertandingan pembuka langsung menghadirkan tensi tinggi. Muarareja FC, yang mewakili Kelurahan Muarareja, […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less