Sabtu, 15 Nov 2025
light_mode

Tolak Togel, Begini Aksi AMPP di Mapolres Pemalang

  • calendar_month Sel, 2 Mar 2021

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Aliansi Masyarakat Peduli Pemalang (AMPP) menggelar aksi penyampaian aspirasi menuntut penutupan judi Toto Gelap (Togel) di Mapolres Pemalang, Hari ini, Selasa 2 Maret 2021.

Aksi tersebut diterima oleh Kabag Ops Polres Pemalang, AKP Andi Setyo Wibowo, Kasat Intel Polres Pemalang, AKP Amin Mezi, dan Kasat Reskrim Polres Pemalang, JK Nababan.

Ketua AMPP sekaligus kordinator aksi, Siswanto menyampaikan, pertemuan hari ini sebagai tindak lanjut pertemuan serupa sebelumnya bersama Kapolres Pemalang beberapa waktu sebelumnya.

“Kami masyarakat Pemalang mengimbau secara politis, kita pernah punya Kapolri, Jendral Sutanto yang pernah tidak mentolerir perjudian dalam bentuk apapun. Artinya bukan tidak mungkin penutupan perjudian togel bisa ditutup. Kami ingin penutupan secara edukatif bukan berdasarkan pelaporan, mereka yang pembeli dan penjual adalah korban pelaku utamanya adalah bandar-bandar besar,”ujarnya.

Lanjut Siswanto, perjudian togel jika dilihat selama ini cenderung masif dan terkordinir.

“Kami sangat berharap Polres jajaran strukturnya bisa menangani hal tersebut. Kami ingin mengembalikan marwah kepolisian sebagai institusi penegakan hukum yang bersih di mata masyarakat Pemalang, “ungkap Siswanto.

Menanggapi hal ini, Kasatreskrim Polres Pemalang, JK Nababan membeberkan sejumlah fakta terkait upaya kepolisian dalam penindakan hukum terhadap perjuadian.

“Selama 2021 saja kami (Polres Pemalang) sudah menindak 6 tersangka kasus perjudian dan saat ini telah masuk tahap penyelidikan. Kami sangat mendukung penegakan aturan hukum dan mempersilahkan masyarakat untuk melapor, ada hotline Polres Pemalang yang bisa dihubungi,” katanya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Batang Gelar Vaksinasi Merdeka Candi

    Polres Batang Gelar Vaksinasi Merdeka Candi

    • calendar_month Jum, 6 Agu 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Memperingati Hari Kemerdekaan ke 76 RI, Polres Batang menggelar vaksinasi Merdeka Candi, kepada 4.200 sasaran yang menerima dosis pertama. Kapolres Batang, AKBP Edwin Louis Sengka, Jumat 6 Agustus 2021, menyampaikan, vaksinasi yang digelar khusus di Gor Sarengat Polres Batang ada 2.996 dan di tiap kecamatan 200 yang akan berlangsung hingga 17 Agustus […]

    Bagikan Ke Teman
  • Jumat Berkah, Polsek Petarukan Bagikan Ratusan Paket Beras

    Jumat Berkah, Polsek Petarukan Bagikan Ratusan Paket Beras

    • calendar_month Jum, 22 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Peduli masyarakat tak mampu yang terdampak Covid-19, Polsek Petarukan bersama PT Pemalang Karya Mandiri bagikan ratusan kantong beras. Tujuannya, untuk menumbuhkan rasa empati anggota Polri dan para pengusaha di tengah pandemi. Kegiatan Baksos Jumat berkah ini menyasar warga tak mampu di Kecamatan Petarukan Kabupaten Pemalang, yang selama ini ekonominya terdampak akibat pandemi. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Baru Masuk Kampus, 22 Taruna-Taruni PKTJ Tegal Terpapar Corona

    Baru Masuk Kampus, 22 Taruna-Taruni PKTJ Tegal Terpapar Corona

    • calendar_month Sel, 15 Jun 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Sebanyak 22 Taruna Taruni Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan (PKTJ) Kota Tegal terpapar Covid-19. Itu diketahui setelah para Taruna Taruni menjalani rapid tes antigen di Rumah Sakit Mitra Siaga. Kepala Dinas Kesehatan Kota Tegal, Sri Primawati Indraswari, saat dikonfirmasi membenarkan adanya 22 Taruna Taruni PKTJ yang terpapar Covid-19. Prima menjelaskan, rapid tes antigen […]

    Bagikan Ke Teman
  • Diterjang Puting Beliung, Atap Ruang Tunggu Puskesmas Tarub Ambruk

    Diterjang Puting Beliung, Atap Ruang Tunggu Puskesmas Tarub Ambruk

    • calendar_month Jum, 1 Nov 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Angin puting beliung menerja wilayah Kecamatan Tarub, Kabupaten Tegal, Jumat (1/11/2024). Bencana alam ini menyebabkan atap ruang tunggu pasien Puskesmas Tarub ambruk. Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun dampaknya membuat pelayanan puskesmas terhenti. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tegal dr Ruszaeni mengatakan, peristiwa terjangan angin puting beliung yang menyebabkan atap ruang […]

    Bagikan Ke Teman
  • M. Azmi Basir dan Nusron Kembali Duduki Pimpinan DPRD Kota Pekalongan

    M. Azmi Basir dan Nusron Kembali Duduki Pimpinan DPRD Kota Pekalongan

    • calendar_month Ming, 22 Sep 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Politisi partai Golongan Karya (Golkar), Azmi Basyir dan politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Nusron resmi kembali menduduki jabatan sebagai pimpinan DPRD Kota Pekalongan Tahun 2024-2029. Peresmian keduanya berlangsung di Rapat Paripurna DPRD Kota Pekalongan dengan Acara Pengangkatan Pimpinan DPRD Kota Pekalongan Masa Jabatan 2024-2029.   Azmi menjabat menjadi Ketua DPRD, sementara Nusron […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ahmad Luthfi dan Zulkifli Hasan Tinjau Koperasi Kelurahan Merah Putih Gedawang Semarang, Raup Omzet Rp 48 Juta dalam 1,5 Bulan

    Ahmad Luthfi dan Zulkifli Hasan Tinjau Koperasi Kelurahan Merah Putih Gedawang Semarang, Raup Omzet Rp 48 Juta dalam 1,5 Bulan

    • calendar_month Kam, 28 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Dalam kurun 1,5 bulan beroperasi, Koperasi Kelurahan Merah Putih (KKMP) Gedawang, Kota Semarang, berhasil mencatat omzet Rp 48 juta. Pencapaian ini diperoleh dari usaha gerai sembako dan angkringan yang telah berjalan. Sekretaris KKMP Gedawang, Anis Turmudi, mengatakan, Koperasi Merah Putih di Gedawang itu, baru mulai beroperasi pada 19 Juli 2025. Kegiatan atau […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less