Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Ratusan Hektare Tambak di Pekalongan Terendam Banjir, Petani Rugi Puluhan Juta Rupiah

  • calendar_month Jum, 26 Feb 2021

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Ratusan hektare tambak di Pekalongan terendam banjir. Para petani mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah karena bandeng dan udang banyak yang hilang terbawa banjir.

Banjir ini akibat curah hujan tinggi dan diperparah air pasang atau rob, sehingga membuat air tambak melimpas tanggul. Jaring-jaring yang dipasang di tepi tambak tak banyak menolong. Jaring sering jebol, sehingga ikan bandeng dan udang hanyut. Para petani pun hanya bisa membiarkan tambak karena tak bisa diselamatkan lagi.
Akibatnua para petambak di Kota dan Kabupaten Pekalongan ini mengalami kerugian cukup besar.

“Kerugian satu hektare lahan tambak udang bisa mencapai Rp40 juta. Sedangkan jika isi bandengan kerugian berkisar Rp15 juta,” Romadon, petani tambak, Jumat, 26 Februari 2021.

Sementara, data Dinas Pertanian Peternakan dan Kelautan mencatat, tambak yang teredam banjir di Kota Pekalongan sekitar 200 hektare. Sementara di Kabupaten Pekalongan ada sekitar 600 hektare.

Hingga saat ini banjir masih merendam Kota Pekalongan, Kecamatan Pekalongan Utara, dan Pekalongan Barat atau 10 kelurahan. Sedangkan di Kabupaten Pekalongan, banjir merendam di Kecamatan Tirto di Desa Jeruksari, Mulyorejo, Tegaldowo, Karangjompo dan Pacar

Kemudian di Kecamatan Wiradesa di Desa Bener dan Pekuncen. Sedangkan di Kecamatan Wonokerto, Desa Tratebang, Wonokerto Kulon, Pecakaran, Jambean , Semut, Api Api , Rowoyoso. Pengungsi hingga kini sekitar 4.500 orang berada di sejumlah lokasi seperti sekolah, masjid, aula kecamatan, gudang kosong.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Diskon Merdeka, Pasang Sambungan Baru PDAM Pemalang Hanya Rp 1 Jutaan

    Diskon Merdeka, Pasang Sambungan Baru PDAM Pemalang Hanya Rp 1 Jutaan

    • calendar_month Sen, 4 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang memberikan promo pemasangan sambungan air bersih dalam perayaan Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia. Dalam promo spesial peringatan Hari Kemerdekaan RI ini, Perumda Air Minum Tirta Mulia hanya mematok biaya Rp 1,5 juta untuk masyarakat yang ingin mendaftar sambungan baru. Plt Direktur Utama Perumda Air […]

    Bagikan Ke Teman
  • Fahmi Kembali Rekomendasikan Kandang Ayam Tutup

    Fahmi Kembali Rekomendasikan Kandang Ayam Tutup

    • calendar_month Sel, 28 Mei 2019
    • 0Komentar

      PEMALANG (PuskAPIK) – Fahmi Hakim, Wakil Ketua Komisi B DPRD kabupaten Pemalang, bersama sejumlah anggota dewan yang lain kembali menerima perwakilan warga kelurahan Petarukan kabupaten Pemalang untuk melaksanakan audiensi terkait penolakan warga tentang adanya kandang ayam yang dipersoalkan warga. Audiensi yang dilaksanakan di ruang paripurna DPRD, atas nama komisi B DPRD Pemalang, Fahmi Hakim kembali […]

    Bagikan Ke Teman
  • Digencarkan Gubernur Ahmad Luhtfi, Kopdes Merah Putih di Jateng Ada yang Sudah Beroperasi

    Digencarkan Gubernur Ahmad Luhtfi, Kopdes Merah Putih di Jateng Ada yang Sudah Beroperasi

    • calendar_month Kam, 10 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Pemerintah pusat menargetkan Koperasi Merah Putih dapat mulai beroperasi secara nasional pada 28 Oktober mendatang. Pendirian koperasi di tingkat desa dan kelurahan ini bertujuan memperkuat perekonomian desa sekaligus memangkas jalur distribusi kebutuhan pokok masyarakat. Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi siap mensukseskan program pemerintah pusat tersebut. Dalam beberapa kesempatan, Ahmad Luthfi mendorong dan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Andriyanto Johan Syah Datangi Korban Puting Beliung

    Andriyanto Johan Syah Datangi Korban Puting Beliung

    • calendar_month Sen, 1 Jan 2018
    • 0Komentar

    PEMALANG (PuskAPIK) – Bencana alam angin puting beliung yang melanda wilayah kecamatan Pemalang kabupaten beberapa hari yang lalu menimbulkan duka mendalam bagi warga Pemalang. Banyak warga kehilangan harta benda yang tidak sedikit jumlahnya. Mereka patut untuk dibantu masyarakat lainnya. Tak pelak rasa peduli warga Pemalangpun muncul dengan sendirinya. Banyak komunitas maupun pribadi menggalang dana untuk […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemalang Tambah Anggaran Belanja Barang dan Jasa Rp 147 Miliar, Buat Apa?

    Pemalang Tambah Anggaran Belanja Barang dan Jasa Rp 147 Miliar, Buat Apa?

    • calendar_month Rab, 10 Sep 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Pemerintah Kabupaten Pemalang menambah anggaran belanja barang dan jasa sebesar Rp147.250.462.328 dalam Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2025. Dengan penambahan tersebut, pos anggaran belanja barang dan jasa pada Perubahan APBD Pemalang tahun 2025 meningkat dari Rp 572.856.910.931 menjadi Rp 720.107.373.259. Bupati Pemalang, Anom Widiyantoro, menjelaskan, penambahan anggaran tersebut difokuskan […]

    Bagikan Ke Teman
  • ASN Puskesmas Kabunan Berikrar Jaga Netralitas Pemilu Serentak 2024

    ASN Puskesmas Kabunan Berikrar Jaga Netralitas Pemilu Serentak 2024

    • calendar_month Sab, 4 Nov 2023
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang– Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di Puskesmas Kabunan, Kecamatan Taman mengucapkan ikrar bersama dan penandatanganan pakta integritas netralitas dalam Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024, Sabtu 4 November 2023. Kepala Puskesmas Kabunan, dr Hadi Sucipto, mengatakan, sebagaimana yang tertuang dalam surat edaran dari pemerintah Kabupaten Pemalang bahwa seluruh ASN dilingkungan Pemerintah Kabupaten Pemalang […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less