Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

KORPRI Kota Pekalongan Bagikan 150 Paket Sembako untuk Pedagang Sekolah

  • calendar_month Sen, 25 Jan 2021

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Anggota KORPRI Kota Pekalongan membagikan 150 paket sembako kepada pedagang kecil di sekolah yang terdampak Covid-19. Melalui program KORPRI Peduli Covid-19, bantuan secara simbolis diberikan Ketua KORPRI Kota Pekalongan Slamet Prihantono didampingi Sekretaris KORPRI Kota Pekalongan Zainul Hakim di kantor sekretariat, Senin, 25 Januari 2020.

Totok, sapaan akrab Slamet Prihantono, mengungkapkan, kegiatan sosial yang dikemas dalam KORPRI Peduli Covid-19 terlaksana berkat iuran para anggota yang sengaja menyisihkan sebagian rezekinya untuk membantu meringankan beban masyarakat terdampak Covid-19, khususnya para pedagang kecil yang terimbas akibat diliburkannya sekolah selama masa pandemi.

Selain pedagang sekolah, bantuan sosial juga menyasar anggota KORPRI yang meninggal dunia akibat Covid-19 berupa santunan uang tunai sebesar Rp1,5 juta kepada keluarga maupun ahli waris.

“Dalam rangka KORPRI Peduli Covid-19, Pengurus KORPRI mengumpulkan dana dari anggota-anggotanya untuk disalurkan dalam beberapa kegiatan sosial baik untuk masyarakat maupun anggota kami yang meninggal dunia karena Covid-19,” katanya.

Totok menyebutkan, paket sembako yang dibagikan berisi beras, minyak goreng, gula pasir, mie instan dan lain senilai Rp150.000. Pihaknya berharap, bantuan yang diberikan ini bisa membantu masyarakat terdampak Covid-19, terutama kalangan pedagang sekolah.

“Harapan kami pandemi Covid-19 ini bisa segera berakhir, kegiatan belajar mengajar di sekolah bisa aktif berjalan seperti semula sehingga para pedagang yang berjualan di lingkungan sekolah ini bisa kembali berdagang dan mencari rejekinya kembali,” katanya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Relawan Agus-Eko Gelar Lomba Catur di Posko Pemenangan Bojongbata

    Relawan Agus-Eko Gelar Lomba Catur di Posko Pemenangan Bojongbata

    • calendar_month Sel, 20 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Posko relawan pemenangan calon bupati dan wakil bupati nomor urut 1, Agus Sukoco-Eko Priyono, di Kelurahan Bojongbata, Kecamatan Pemalang menggelar turnamen catur. Kegiatan tersebut berlangsung 2 hari dengan sistem gugur. Koordinator Relawan Pemenangan Agus-Eko Bojongbata, Wawan, Selasa, 20 Oktober 2020 mengatakan, antusiasme peserta sangat tinggi untuk mengikuti lomba catur. Namun dengan pertimbangan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Terseret Ombak, Kapal Tongkang Tabrak Gazebo Pengunjung Pantai Pulo Kodok, Tegal

    Terseret Ombak, Kapal Tongkang Tabrak Gazebo Pengunjung Pantai Pulo Kodok, Tegal

    • calendar_month Sel, 19 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Sebuah Kapal Tongkang terseret ombak di pantai Pulo Kodok, Kelurahan Panggung, Kecamatan Tegal Timur, Kota Tegal. Sobidin (40), salah seorang pemilik warung di Pulo Kodok mengatakan, terseretnya Kapal raksasa tanpa mesin tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 wib hari Selasa, 18 Januari 2021 kemarin. “Pas saya mau buka warung, saya lihat kapal masih […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sepintas Mirip Kafe, Ternyata Markas Polsek

    Sepintas Mirip Kafe, Ternyata Markas Polsek

    • calendar_month Sel, 2 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Markas Polsek (Mapolsek) Pekalongan Selatan, Kota Pekalongan, didesain ala kafe. Mapolsek dihiasi ratusan lampu sehingga menambah nuansa eksotis. Ternyata hal itu membuat banyak warga yang nyasar karena mengira tempat hiburan. Bahkan sempat viral di media sosial (medsos). Namun demikian, warga senang dengan pelayanan yang nyaman dan jauh dari kesan angker ini. Apalagi […]

    Bagikan Ke Teman
  • DPRD Jateng Cek Kesiapan Penanganan Bencana di Pekalongan

    DPRD Jateng Cek Kesiapan Penanganan Bencana di Pekalongan

    • calendar_month Kam, 16 Jan 2020
    • 0Komentar

    PEKALONGAN (PUSKAPIK) – Komisi E DPRD Jawa Tengah melakukan kunjungan kerja ke Kota Pekalongan, Kamis (16/1/2020). Kunker bertujuan untuk meninjau kesiapan Pemkot Pekalongan menghadapi bencana. Rombongan wakil rakyat diterima oleh Asisten Pembangunan Kota Pekalongan, Erli Nufiati dan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekalongan Saminta di Ruang Kalijaga Setda Kota Pekalongan. Dalam kegiatan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Polres Tegal Kota Ingatkan Remaja, Jangan Tantang Bahaya Demi Konten

    Polres Tegal Kota Ingatkan Remaja, Jangan Tantang Bahaya Demi Konten

    • calendar_month Sab, 18 Okt 2025
    • 0Komentar

    TEGAL, puskapik.com – Aksi nekat dua remaja di Kota Tegal yang terjun bebas dari jembatan di atas Sungai Ketiwon, Kelurahan Slerok, Kecamatan Tegal Timur, berakhir tragis. Keduanya ditemukan meninggal dunia setelah dilaporkan tenggelam pada Kamis sore 16 Oktober 2025. Peristiwa ini menjadi peringatan keras bagi generasi muda agar tidak mudah terbawa arus tren membuat konten […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pj Bupati Batang Ajak Generasi Muda Terapkan Nilai Pancasila

    Pj Bupati Batang Ajak Generasi Muda Terapkan Nilai Pancasila

    • calendar_month Rab, 2 Okt 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila, Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki mengajak generasi muda untuk menerapkan nilai-nilai Pancasila. Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki mengatakan, pentingnya menanamkan nilai-nilai sila Pancasila pada kalangan generasi muda di Kabupaten Batang. “Pemahaman dan pengamalan nilai-nilai Pancasila merupakan pondasi utama dalam membangun karakter yang kuat […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less