Rabu, 19 Nov 2025
light_mode

Kasihan, Kakek di Pemalang Meninggal Tersengat Tawon Vespa

  • calendar_month Sab, 23 Jan 2021

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Seorang kakek di Kelurahan Sugihwaras, Kabupaten Pemalang, meninggal usai tersengat tawon vespa saat mencari rumput pakan ternak. Warga diimbau melapor jika mendapati sarang tawon vespa.

Kejadian naas tersebut terjadi siang tadi, Sabtu, 23 Januari 2021, sekitar pukul 12.15 WIB. Tepatnya di RT 003/RW 016, Dukuh Krasak, Kelurahan Sugihwaras, Pemalang.

Itu dibenarkan Lurah Sugihwaras, Febri Jatmiko, saat dihubungi Puskapik.com via telepon. Febri menyampaikan, kondisi korban sudah meninggal dunia saat pihak Kelurahan mendapat laporan dari warga.

“Menurut saksi korban sedang mencari rumput untuk pakan kambing, ada dugaan korban tidak tau ada sarang sehingga Iangsung nyabit rumput,” kata Febri.

Diketahui, korban adalah Tarmin (62), laki-laki asal RT 007/RW 005, Desa Kedungkelor, Kecamatan Warureja, Kabupaten Tegal.

Kronologis kejadian tersebut berawal saat Tarmin sedang mencari rumput di sekitar RT 003/RW 016, Dukuh Krasak, Kelurahan Sugihwaras, Pemalang.

Kemudian saksi, Bahrudin, mendengar teriakan “ya Allah, ya Allah” dan langsung menuju sumber suara. Sesampainya di sumber suara, Bahrudin mendapati banyaknya kerumunan tawon vespa menyerang Tarmin.

Bahrudin kemudian lari untuk meminta bantuan ke warga lainnya, Riyanto. Saat Bahrudin dan Riyanto menuju TKP, ternyata Tarmin ditemukan sudah meninggal dunia.

Berdasarkan keterangan medis hasil visum, Tarmin meninggal akibat tersengat tawon vespa, diperkirakan sebanyak 30 kali. Selanjutnya, jenazah diantarkan ke pihak keluarga oleh pihak kepolisian.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hari Pahlawan, “Perkokoh Persatuan Membangun Negeri”

    Hari Pahlawan, “Perkokoh Persatuan Membangun Negeri”

    • calendar_month Jum, 10 Nov 2017
    • 0Komentar

      PEMALANG (PuskAPIK) – Upacara peringatan Hari Pahlawan Tahun 2017 kabupaten Pemalang ditempatkan di stadion Mochtar Sirandu kabupaten Pemalang, Jumat (10/11). Bertindak sebagai inspektur upacara wakil bupati Pemalang H. Martono sedang Danramil Randudongkal Lettu Cpm Suwaryo sebagai Komandan Upacara. Upacara yang dimulai sekitar pukul 98.15 wib juga dihadiri oleh Budi Rahardjo Sekda Kab Pemalang, Agus […]

    Bagikan Ke Teman
  • Di Istana Wapres, Bupati Brebes Terima Penghargaan Abdi Bakti Tani 2021

    Di Istana Wapres, Bupati Brebes Terima Penghargaan Abdi Bakti Tani 2021

    • calendar_month Sen, 13 Sep 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Kabupaten Brebes meraih penghargaan kategori kabupaten dengan peningkatan produksi padi tertinggi tahun 2019-2020. Bupati Brebes, Idza Priyanti menerima penghargaan Abdi Bakti Tani 2021 dari Kementerian Pertanian yang diserahkan Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Senin 13 September 2021. “Alhamdulillah, Brebes mendapatkan penghargaan pertanian. Namun sebenarnya, ini penghargaan buat […]

    Bagikan Ke Teman
  • Massa Macan Ali Nuswantoro Tuntut FPI Bubar

    Massa Macan Ali Nuswantoro Tuntut FPI Bubar

    • calendar_month Sel, 1 Des 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Di depan Kantor Bupati Brebes, kelompok masyarkat anggota Macan Ali Nuswantoro Kasultanan Cirebon, menggelar aksi menuntut pembubaran Front Pembela Islam (FPI). Massa juga menolak rencana kedatangan Imam FPI, Rizieq Sihab di wilayah Jawa Tengah. Demo diikuti puluhan anggota Macan Ali Nuswantoro. Setiba di depan kantor Bupati, koordinator demo sekaligus Ketua Macan Ali […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bulog Sub Divre Pekalongan Salurkan 1.400 Ton Beras Covid-19

    Bulog Sub Divre Pekalongan Salurkan 1.400 Ton Beras Covid-19

    • calendar_month Sen, 15 Jun 2020
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Sejak ditunjuk Pemkab Tegal untuk menyalurkan beras kepada warga terdampak Covid-19 mulai bulan April 2020, Sub Divre Bulog Pekalongan telah menyalurkan hampir 1400 ton. Kala itu, Bulog diminta oleh bupati Tegal dan ketua DPRD Kabupaten Tegal agar penyalur atau supplier beras diprioritaskan warga Kabupaten Tegal. Kepala Sub Divre Bulog Pekalongan, Ari Apriansyah, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Perusahaan di Pemalang Diminta Segera Bayar THR Buruh

    Perusahaan di Pemalang Diminta Segera Bayar THR Buruh

    • calendar_month Rab, 13 Apr 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Perusahaan-perusahaan di Kabupaten Pemalang diwajibkan segera memberikan tunjangan hari raya (THR) kepada pekerja/buruh menjelang Idul Fitri 1443 Hijriah. “THR itu paling lambat harus diberikan H-7 Idul Fitri.” ujar Mohammad Sidik, Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Pemalang, Rabu 13 April 2022. Dipaparkan Mohammad Sidik, perusahaan wajib memberikan THR sebesar 1 kali gaji untuk […]

    Bagikan Ke Teman
  • Wow! Tujuh Atlet Karate Pemalang Lolos Prakualifikasi Porprov Jateng

    Wow! Tujuh Atlet Karate Pemalang Lolos Prakualifikasi Porprov Jateng

    • calendar_month Sen, 31 Okt 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK COM, Pemalang – Tujuh atlet Karate kontingen Kabupaten Pemalang berhasil meraih tiket ke Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah 2023 setelah lolos babak prakualifikasi di Gedung Olahraga (GOR) Bung Karno, Kabupaten Kudus, tanggal 28 -30 Oktober 2022 kemarin. Mereka berhasil mengantongi tiket even olahraga empat tahunan itu usai melewati persaingan ketat dengan ratusan atlet […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less