Selasa, 18 Nov 2025
light_mode

Pandemi Membawa Berkah, Kerajinan Pot di Pemalang Laku Keras

  • calendar_month Sab, 9 Jan 2021

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pandemi Covid-19 rupanya membawa berkah bagi pengrajin gerabah di Kabupaten Pemalang. Namun, memasuki musim hujan belakangan ini, jadi kendala dalam proses pembuatannya.

Itu diungkapkan Nurohim (69), salah satu pengrajin gerabah di RT 08 RW 08 Kelurahan Pelutan,Pemalang. Ia menerangkan, pandemi Covid-19 tidak mempengaruhi usahanya, justru penjualan gerabah laris manis.

Kerajinan gerabah yang dibuat Nurohim sendiri berbagai macam jenis, mulai dari cobek,gogok,kendil,padasan,pot,tempat makan kelinci dan masih banyak lainnya.

“Jadi dari awal pandemi Covid penjualan yang laris bukan hanya pot aja, macam-macam ada wadah makan kelinci juga, sampai kewalahan,” kata Nurohim, Sabtu 9 Januari 2021.

Bahkan, stok pot yang belum laku sejak 3 sampai 4 tahun lalu, laris manis saat memasuki pandemi Covid-19. Menurut Nurohim, kemungkinan fenomena ini muncul karena masyarakat jenuh di rumah saja, dan berkebun jadi obatnya.

“Kalau omset saya tidak bisa memperkirakan, yang jelas penjualan pot naik drastis selama pandemi Covid-19. Pot ini kirimnya sampai ke Bandung, Jakarta, kemana aja,” jelas Nurohim.

Namun demikian, Nurohim menuturkan, memasuki musim hujan belakangan ini menjadi kendala dalam proses pembuatan gerabah. Musim hujan otomatis menghambat waktu pembuatan gerabah.

“Otomatis berbeda, (waktu pembuatannya) enggak bisa cepat. Pembeli banyak tapi barangnya telat, gitu,” tutur Nurohim.

Penyebabnya, banjir di kala hujan mempengaruhi kualitas tanah dan jerami untuk bahan membakar gerabah pun basah. Masalah lainnya, proses pengeringan gerbah relatif lebih lama saat musim hujan seperti sekarang ini.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • HUT Bhayangkara ke – 74, Polres Pekalongan Kota, Lomba Bongkar Pasang Tenda

    HUT Bhayangkara ke – 74, Polres Pekalongan Kota, Lomba Bongkar Pasang Tenda

    • calendar_month Rab, 24 Jun 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Polres Pekalongan Kota, Rabu 24 Juni 2020, menggelar lomba pasang bongkar tenda pantauan, peringati Hari Bhayangkara ke-74. Lomba digelar untuk meningkatkan profesionalisme anggota Polsek yang sewaktu- waktu dibutuhkan penanganan hadapi bencana maupun operasi kepolisian. Lomba dilakukan di Halaman Mapolres Pekalongan Kota. Kapolres Pekalongan Kota AKBP Egy Andrian Suez, mengatakan lomba diikuti 6 […]

    Bagikan Ke Teman
  • Picu Banjir, Belasan Bangunan di Belik, Pemalang, Akhirnya Dibongkar

    Picu Banjir, Belasan Bangunan di Belik, Pemalang, Akhirnya Dibongkar

    • calendar_month Rab, 17 Feb 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang- Belasan bangunan yang diduga jadi penyebab banjir yang berada di atas sungai irigasi Renti Desa Bulakan, Kecamatan Belik sudah mulai dibongkar oleh pemiliknya. Sebelumnya Pemkab melalui Satpol PP memberikan surat peringatan kepada 20 pemilik bangunan tersebut terkait pelanggaran Perda tentang pendirian bangunan di atas aliran sungai. “Dari 20 bangunan, 16 di antaranya sudah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tukang Kebun Tempat Ibadah di Pemalang Terima Paket Sembako

    Tukang Kebun Tempat Ibadah di Pemalang Terima Paket Sembako

    • calendar_month Sen, 18 Mei 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pandemi Covid-19 juga menyebabkan penjaga dan tukang kebun tempat ibadah, ikut terdampak secara ekonomi. Melihat kondisi tersebut, Polres bersama Kodim 0711/Pemalang yang dipimpin Kapolres Pemalang, AKBP Edy Suranta Sitepu dan Kasdim 0711/Pemalang Mayor Kav Haryono, memberikan perhatian kepada para penjaga dan tukang kebun di beberapa gereja, pura dan kelenteng. “Ribuan paket sembako […]

    Bagikan Ke Teman
  • Corona, Sejumlah Proyek Bersumber DAK Batal Dilelang

    Corona, Sejumlah Proyek Bersumber DAK Batal Dilelang

    • calendar_month Sen, 30 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batang, terkena imbas dari Surat Edaran Menteri Keuangan Sri Mulyani, tentang penghentian proses pengadaan barang dan jasa Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik tahun 2020. Surat Edaran bernomor S-247/MK.07/2020 tertanggal 27 Maret tersebut ditujukan kepada Gubernur/Walikota/Bupati penerima DAK Fisik se Indonesia. Isi surat edaran menkeu tersebut menjelaskan pandemi Covid-19 di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Serahkan 21 Hewan Kurban, Kapolres Pemalang Minta Panitia Salurkan Door to Door

    Serahkan 21 Hewan Kurban, Kapolres Pemalang Minta Panitia Salurkan Door to Door

    • calendar_month Sen, 19 Jul 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sehari menjelang peringatan Hari Raya Idul Adha 1442 H, Polres Pemalang menyerahkan 21 hewan kurban kepada perwakilan pengurus masjid dan musala di halaman Mapolres Pemalang, Senin (19/7). Secara simbolis, Kapolres Pemalang AKBP Ronny Tri Prasetyo Nugroho menyerahkan hewan kurban kepada salah satu perwakilan pengurus masjid di Kabupaten Pemalang. “Alhamdulillah, jajaran Polres Pemalang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Aksi Tolak Judi Togel, Begini Tanggapan DPRD Pemalang

    Aksi Tolak Judi Togel, Begini Tanggapan DPRD Pemalang

    • calendar_month Rab, 3 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – DPRD sepakat dengan Aliansi Masyarakat Peduli Pemalang (AMPP) untuk membasmi judi toto gelap (Togel) di Pemalang. Wakil rakyat Pemalang menyanggupi menyanggupi penutupan dan pelarangan judi togel menjadi Propemperda 2021. “Dari sisi legal standing, kalau misalkan pemerintah daerah itu bertindak dengan atas nama pemerintah daerah ataupun dasarnya perda. Kebetulan pemerintah daerah Kabupaten Pemalang […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less