Rabu, 19 Nov 2025
light_mode

Bupati Brebes: Dalam Dua Minggu Kasus Covid-19 Harus Turun

  • calendar_month Rab, 14 Okt 2020

PUSKAPIK.COM, Brebes – Dalam dua minggu ke depan, Bupati Brebes Idza Priyanti menargetkan kasus Covid-19 di Brebes menurun.

“Dalam waktu dua minggu, harus ada hasil penurunan yang signifikan dalam penanganan Covid-19 di Kabupaten Brebes,” kata Bupati Brebes, Idza Priyanti, saat rapat koordinasi bersama seluruh anggota tim gugus tugas Covid-19 Kabupaten Brebes, Rabu 14 Oktober 2020.

Dia mengatakan, untuk mewujudkannya, semua OPD maksimalkan kinerja dengan penuh tanggung jawab untuk bergerak bersama sesuai dengan bidang tugasnya masing-masing.

Dia mencontohkan, bagi yang tugasnya sosialisasi, lakukan sosialisasi secara masif. Termasuk, tugas penegakan dan penindakan kedisiplinan protokol kesehatan juga harus maksimal.

“Tak hanya itu, para medis di rumah sakit dan fasilitas kesehatan lainnya , saya minta untuk bekerja maksimal secara rutin,” katanya.

Diakui Idza, ada peningkatan kasus positif covid-19 di Brebes dan penambahan kasus meninggal karena virus tersebut. Untuk itu, dia berharap tidak terjadi peningkatan jumlah positif, apa lagi jumlah kasus meninggal dunia karena Corona.

Bupati menginstruksikan, agar kegiatan penanganan dan pencegahan Covid-19 lebih maksimal. Pembagian masker, sosialisasi dan edukasi tentang bahaya virus corona serta penindakan para pelanggar protokol kesehatan juga harus lebih dimaksimalkan lagi.

Dalam rakor tersebut Bupati juga memberikan perintah secara langsung kepada para Kepala SKPD agar melakukan pendampingan kepada Camat yang tengah melakukan pergerakan pencegahan dan penanganan Covid-19 di wilayahnya masing masing.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hore! Jokowi Luncurkan KRL Solo-Jogja

    Hore! Jokowi Luncurkan KRL Solo-Jogja

    • calendar_month Sen, 1 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo Pranowo dan Gubernur DIY SriSultan Hamengkubuwono X, Presiden R Joko Widodo melakukan perjalanan perdana Kereta Rel Listrik (KRL) Solo-Jogja Senin 1 Maret 2021. Jokowi memberikan penilaian positif kehadiran KRL yang menggantikan kereta Prambanan Ekpres pada rute yang sama. Perjalanan perdana Jokowi ini sekaligus sebagai peresmian peluncuran kehadiran […]

    Bagikan Ke Teman
  • 10.375 KPM di Kota Pekalongan Nikmati Bantuan PKH Tahap 1 Tahun 2025

    10.375 KPM di Kota Pekalongan Nikmati Bantuan PKH Tahap 1 Tahun 2025

    • calendar_month Rab, 26 Feb 2025
    • 0Komentar

      PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Sebanyak 10.375 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kota Pekalongan menerima Bantuan Sosial (Bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 1 tahun 2025 untuk periode Januari-Maret 2025. Penyaluran bantuan ini dilaksanakan melalui Kantor Pos Pekalongan sebagai upaya pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mengurangi angka kemiskinan. Pendamping PKH pada Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk […]

    Bagikan Ke Teman
  • Akibat Pandemi, Banyak ABK WNI Batal Pulang ke Tanah Air

    Akibat Pandemi, Banyak ABK WNI Batal Pulang ke Tanah Air

    • calendar_month Sen, 18 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Rupanya sekarang ini banyak Anak Buah Kapal (ABK), warga negara Indonesia (WNI) tertahan di negeri orang. Sembari menunggu waktu kepulangan, mereka memilih melanjutkan kontrak kerjanya. Salah satunya Yaya Sukarya (35), warga Desa Kesamiran, Kecamatan Tarub, Tegal. Sekarang ini, Yaya sedang berada di Kepulauan Mauritius, Afrika Barat. Kepada Puskapik.com, Yaya menceritakan, seharusnya bulan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Polisi dan Mahasiswa Pemalang Salurkan Bansos untuk Warga Pedesaan

    Polisi dan Mahasiswa Pemalang Salurkan Bansos untuk Warga Pedesaan

    • calendar_month Rab, 4 Agu 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sejak pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 4, Polres Pemalang bersama mahasiswa gencar mendatangi warga kurang mampu di pemukiman pedesaan untuk menyalurkan bantuan dari pemerintah. Kapolres Pemalang AKBP Ronny Tri Prasetyo Nugroho, Rabu 4 Agustus 2021, mengatakan, bantuan sosial dari pemerintah bagi warga kurang mampu tidak hanya disalurkan di perkotaan, namun ke […]

    Bagikan Ke Teman
  • Residivis Dukun Pengganda Uang Bunuh Pasutri di Pemalang, Ditangkap Polisi

    Residivis Dukun Pengganda Uang Bunuh Pasutri di Pemalang, Ditangkap Polisi

    • calendar_month Rab, 20 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Kasus dukun pengganda uang kembali memakan korban. Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jawa Tengah bersama Satreskrim Polres Pemalang berhasil menangkap Iskandar (63), residivis kasus pembunuhan yang berkedok dukun pengganda uang. Pria asal Dukuh Malang, Kabupaten Tegal, itu ditangkap usai membunuh pasangan suami istri warga Desa Mereng, Kecamatan Warungpring, Pemalang. Kedua korban […]

    Bagikan Ke Teman
  • Prioritaskan Infrastruktur, Pemprov Jateng Percepat Perbaikan Jalan di 2025

    Prioritaskan Infrastruktur, Pemprov Jateng Percepat Perbaikan Jalan di 2025

    • calendar_month Sel, 30 Sep 2025
    • 0Komentar

    SEMARANG, puskapik.com — Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, menyatakan bahwa perbaikan infrastruktur jalan provinsi akan terus dipercepat hingga akhir 2025, seiring fokus pembangunan tahun ini yang menitikberatkan pada sektor infrastruktur. “Jadi tahun 2025 prioritasnya adalah infrastruktur, artinya infrastruktur jalan provinsi kita mantapkan,” katanya saat meninjau preservasi ruas Jalan Brigjen Sudiarto, Kota Semarang, Selasa, 30 September […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less