Rabu, 19 Nov 2025
light_mode

Tanggapi Pengesahan UU Cipta Kerja, Perwakilan Buruh di Tegal Tolak Demo

  • calendar_month Sen, 5 Okt 2020

PUSKAPIK.COM, Tegal – Sejumlah perwakilan serikat pekerja di Kota Tegal merespons berbeda seruan aksi mogok kerja dan unjuk rasa nasional menolak pengesahan Rancangan Undang-undang (RUU) Cipta Kerja pada 6-8 Oktober. Mereka malah menggelar deklarasi menolak aksi unjuk rasa dan mogok kerja nasional, Senin sore, 5 Oktober 2020.

Deklarasi yang digelar di kantor Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (Disnakerin) kota Tegal, hanya dihadiri 6 orang Perwakilan serikat kerja, yakni dari Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPI) dan Federasi Pekerja Transportasi Seluruh Indonesia (FPTSI).

Dalam naskah deklarasi yang dibacakan, mereka menyatakan tidak akan melakukan provokasi, tidak akan melakukan sweeping, serta tidak akan ‎melakukan unjuk rasa dan mogok kerja nasional pada 6-8 Oktober.

Ketua KSPI Kota Tegal, Edy Susyanto mengatakan, pihaknya ‎menolak seruan mogok kerja dan aksi demo pada 6-8 Oktober karena menginginkan suasana Kota Tegal tetap kondusif. “Kami menolak seruan aksi mogok, tentunya bukan karena menghindar dari apa yang ingin kami perjuangkan,” kata Edy usai deklarasi.

Menurut Edy, pihaknya memilih penyampaian tuntutan dan aspirasi buruh secara tertulis melalui organisasi KSPI yang diteruskan ke DPRD dan DPR. “”Setiap kali ada persoalan yang berkaitan dengan buruh, yang merugikan buruh, selalu kami sampaikan dengan cara baik, tidak mengirim orang. Kalau mengirim orang siapa yang akan biayai, siapa yang memberi makan,” ujarnya.

Ironisnya, saat ditanya terkait isi RUU Cipta Kerja yang menuai polemik, Edy justru mengaku baru mendengar perihal RUU tersebut. “Kami baru mendengarnya hari ini. Kami belum mempelajari secara menyeluruh. Tapi kami ingin hak-hak pekerja dipertahankan, tidak dihilangkan,” ucapnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tegas! Garda MN Siap Dukung dan Amankan Kebijakan KGPAA Mangkunegara X

    Tegas! Garda MN Siap Dukung dan Amankan Kebijakan KGPAA Mangkunegara X

    • calendar_month Jum, 13 Mei 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Solo – Seluruh cabang Generasi Muda Mangkunagaran (Garda MN) di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta menyatakan siap mengawal kepemimpinan KGPAA Mangkunegara X, Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo. Organisasi kepemudaan resmi di lingkungan Trah Mangkunagaran itu siap berpartisipasi langsung dalam menjaga dan mengembangkan budaya luhur Mangkunagaran dengan tetap memegang teguh nilai-nilai Tri Dharma Mangkunagaran. Itu […]

    Bagikan Ke Teman
  • Anggota DPRD Pemalang Kecam Influencer Pro-LGBT : Bukan Kebebasan, Tapi Melanggar Norma

    Anggota DPRD Pemalang Kecam Influencer Pro-LGBT : Bukan Kebebasan, Tapi Melanggar Norma

    • calendar_month Jum, 4 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Anggota DPRD Pemalang, Heru Kundhiamiarso, menyampaikan keprihatinannya terhadap beredarnya video influencer asal Pemalang yang terang-terangan mendukung kelompok LGBT. Menurut Kundhi, perilaku menyimpang Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender (LGBT) jelas dilarang di Indonesia. “Secara norma agama juga tidak dibenarkan. Mengkampanyekan LGBT sama saja dengan sikap terbuka menabrak hukum dan norma agama,” kata Kundhi, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Relawan Randudongkal Ajak Pilih ‘Wonge Dewek’ Agus-Eko

    Relawan Randudongkal Ajak Pilih ‘Wonge Dewek’ Agus-Eko

    • calendar_month Sel, 27 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Relawan pemenangan pasangan calon bupati dan wakil bupati nomor urut satu, Agus Sukoco-Eko Priyono menggelar deklarasi memilih ‘wonge dewek’ di kediaman Rangga Desa/Kecamatan Randudongkal, Selasa sore, 27 Oktober 2020. Ketua relawan Kecamatan Randudongkal Bersatu, Waluyo AT mengajak semua masyarakat Randudongkal, terutama yang hadir dalam kegiatan deklarasi ini agar mendukung dan memilih Agus- […]

    Bagikan Ke Teman
  • Satpol PP Batang Layangkan Peringatan Kedua Kepada Pemilik Kafe dan Karaoke

    Satpol PP Batang Layangkan Peringatan Kedua Kepada Pemilik Kafe dan Karaoke

    • calendar_month Jum, 4 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Batang kembali mengambil langkah tegas terhadap tempat kafe dan karaoke yang melanggar Perda di Jalan Pantai Sigandu-Ujungnegoro Kabupaten Batang. Kegiatan ini menindaklanjuti tahap surat peringatan kedua sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) yang diatur dalam Permendagri Nomor 16 Tahun 2023. Plt Kepala Bidang Penegakan Peraturan Perundang-undangan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Positif Corona, Dokter RSUD Kardinah Tegal Meninggal

    Positif Corona, Dokter RSUD Kardinah Tegal Meninggal

    • calendar_month Jum, 5 Jun 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Pasien Positif Covid-19 berinisial EP (39), perempuan yang berprofesi sebagai dokter spesialis di RSUD Kardinah Kota Tegal meninggal dunia, Kamis petang, 4 Juni 2020, tadi malam. Warga Kabupaten Tegal itu meninggal dalam perjalanan hendak dirujuk dari RSUD Kardinah ke RSUP Dokter Kariadi Semarang. Informasi yang dihimpun puskapik.com, Jumat 5 Juni 2020, menyebutkan, […]

    Bagikan Ke Teman
  • BST Cair, Warga Padati Halaman Kantor Pos Pemalang

    BST Cair, Warga Padati Halaman Kantor Pos Pemalang

    • calendar_month Sab, 9 Mei 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sebanyak 842 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) memadati halaman Kantor pos Pemalang untuk mengambil Bantuan Sosial Tunai (BST) hari ini, Sabtu 9 Mei 2020. Warga penerima BST terdiri dari Desa Kramat 88 KPM, Wanamulya 278 KPM, Mengori 181 KPM, dan Desa Sewaka 295 KPM. BST yang diserahkan hari ini adalah bantuan dari Kementerian […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less