Rabu, 19 Nov 2025
light_mode

Entaskan Kemiskinan, KPM PKH di Kota Pekalongan Dibekali Pelatihan Usaha

  • calendar_month Rab, 23 Sep 2020

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Dinas Sosial Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DinsosP2KB) Kota Pekalongan berupaya mengentaskan kemiskinan dan ketimpangan ekonomi masyarakat. Beberapa caranya dengan meningkatkan jumlah menerima Program Keluarga Harapan (PKH) sebanyak 1.532 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Selain itu, Pemkot Pekalongan juga memberikan berbagai pelatihan wirausaha bagi KPM melalui kerja sama dengan Balai Latihan Kerja (BLK). Pelatihan ini diharapkaan dapat meningkatkan perekonomian KPM.

“Rencana di akhir tahun ini ada 100 orang perwakilan dari KPM PKH yang kami coba daftarkan untuk ikut pelatihan di BLK untuk memberikan bekal skill kepada mereka, mendorong mereka untuk bisa lebih mandiri dan sejahtera (graduasi),” kata Plt Kepala Dinsos-P2KB Kota Pekalongan Budiyanto usai menghadiri kegiatan Sosialisasi Program PKH di Aula Kecamatan Pekalongan Barat, Rabu, 23 September 2020.

Budiyanto menjelaskan, program PKH dimanfaatkan untuk meningkatkan taraf hidup, khususnya di bidang kesehatan, pendidikan, kesejahteraan sosial, dan sebagainya. Kriteria penerima PKH di antaranya komponen kesehatan, meliputi ibu hamil yang akan mendapatkan bantuan sebesar Rp3 juta, anak usia dini Rp3 juta, anak sekolah tingkat SD Rp900.000, tingkat SMP sebesar Rp1,5 juta, tingkat SMA Rp2 juta, disabilitas berat Rp2,4 juta dan lanjut usia sebesar Rp2,4 juta per jiwa.

Di Kota Pekalongan, lanjut Budiyanto, program PKH sudah berjalan sejak 2012, dan tahun ini jumlah KPM Eligible di Kota Pekalongan sebanyak 10.695 KPM yang berada di bawah koordinasi Dinsos-P2KB.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Banyak Pendaftar Kartu Pra Kerja Ganda, Disnaker Pemalang Kuwalahan

    Banyak Pendaftar Kartu Pra Kerja Ganda, Disnaker Pemalang Kuwalahan

    • calendar_month Sen, 13 Apr 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Banyaknya pendaftar ganda yang ditemukan oleh Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Pemalang pada pendaftaran Kartu Prakerja via online membuat dinas kuwalahan. Kepala Seksi Pengupahan, Disnaker Pemalang, Arya Dhyta, Senin 13 April menyebut, setelah dilakukan pengecekan ada beberapa nama yang mendaftar lebih dari satu. “Sementara sudah kita himpun data 15.417 setelah disortir menjadi 11.969 […]

    Bagikan Ke Teman
  • 50 Tenaga Kesehatan di Tegal Positif Corona

    50 Tenaga Kesehatan di Tegal Positif Corona

    • calendar_month Rab, 2 Des 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Puluhan tenaga kesehatan (Nakes) di Kabupaten Tegal dinyatakan terinfeksi Covid-19. Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tegal, Hendadi, kepada puskapik.com, Rabu siang, 2 Desember 2020. Menurut Hendadi, sedikitnya ada 50 Nakes yang terkonfirmasi positif Covid-19 setelah dilakulan tes swab. Hendadi menyebut, Nakes yang positif Covid-19 itu tersebar di 29 Puskesmas dam […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dinkes Pekalongan: Jangan Panik Hadapi Virus Corona

    Dinkes Pekalongan: Jangan Panik Hadapi Virus Corona

    • calendar_month Rab, 4 Mar 2020
    • 0Komentar

    PEKALONGAN (PUSKAPIK)-Setelah pengumuman Pemerintah Indonesia tentang dua WNI positif terjangkit virus corona, Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan melalui dinas kesehatan meminta masyarakat tidak panik. Namun tetap waspada menyikapi mulai masuknya virus corona ke Indonesia. Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekalongan, Dr Slamet Budiyanto, mengungkapkan, kepanikan yang muncul di masyarakat malah hanya akan memperkeruh suasana. Budi juga meminta […]

    Bagikan Ke Teman
  • Lakon Wayang ‘Parikesit Jumeneng Noto’, Cara Mansur Gambarkan Kondisi Pemalang

    Lakon Wayang ‘Parikesit Jumeneng Noto’, Cara Mansur Gambarkan Kondisi Pemalang

    • calendar_month Sab, 26 Agu 2023
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Musik gamelan seketika mengalun saat Plt Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, menyerahkan wayang kulit kepada Ki Sigit Wardoyo. Dalang asal Ampelgading Pemalang itu didawuh Mansur memainkan lakon “Parikesit Jumeneng Noto”. Pagelaran wayang kulit semalam suntuk yang digelar di Halaman Parkir Kantor Bupati Pemalang, Jumat malam 25 Agustus 2023 itu pun dimulai. Enam sinden […]

    Bagikan Ke Teman
  • Rombongan Pegawai Setda Brebes Bintek ke Luar Kota saat PPKM Level 3

    Rombongan Pegawai Setda Brebes Bintek ke Luar Kota saat PPKM Level 3

    • calendar_month Jum, 12 Nov 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Pegawai Sekretariat Daerah (Setda) Brebes menggelar bimbingan teknis (Bintek) di luar kota pada masa PPKM Level 3. Kegiatan yang digelar di objek wisata The Lawu Park Kabupaten Karanganyar itu diikuti perwakilan seluruh Organisasi Perangat Daerah (OPD) di jajaran Pemkab Brebes. Keterangan yang diperoleh menyebutkan, bintek dilaksanakan terkait peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia […]

    Bagikan Ke Teman
  • Guru asal Tegal Termasuk Korban Pesawat Sriwijaya Air

    Guru asal Tegal Termasuk Korban Pesawat Sriwijaya Air

    • calendar_month Ming, 10 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pagerbarang – Panca Widia Nursanti (47), warga Desa Surokidul, Kecamatan Pagerbarang, Kabupaten Tegal merupakan salah satu penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ-182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu. Nama Panca Widia Nursanti tercantum dalam manifest penumpang pesawat nahas tersebut. Widia yang dalam perjalanan ke Pontianak, baru saja pulang kampung ke Desa Surokidul menengok ibunya Sri […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less