KPU Pemalang Gelar Rakor Mekanisme Pengundian Nomor Urut Paslon
- calendar_month Sel, 22 Sep 2020

KPU Pemalang menggelar rapat koordinasi bersama seluruh LO partai pengusung bapaslon dan jajaran Forkopimda di R-Gina Hotel, Selasa, 22 September 2020. FOTO/PUSKAPIK/ERIKO GARDA DEMOKRASI

Ada dua mekanisme pengambilan nomor urut, yaitu berdasarkan absensi kehadiran paslon dan pengambilan bola berisi nomor 1 sampai 10. Paslon yang mendapat bola dengan angka yang besar, akan mengambil nomor urut terlebih dahulu.
“Kemudian dalam pengambilan nomor urut, paslon dapat menggunakan sarung tangan sebagai pencegahan Covid-19, kemudian paslon membuka nomor urut bersamaan yang akan dipandu pembawa acara,” kata Harun.
Acara rakor itu dihadiri Bupati Pemalang yang diwakili staf ahli Eko Edi Prihartanto; Kapolres Pemalang AKBP Ronny Tri Prasetyo Nugroho; Kasatpol PP Pemalang Wahyu Sukarno; Kabakesbangpol Sujarwo; Kordiv SDM dan Organisasi Bawaslu Pemalang Safrudin; perwakilan Kodim 0711/Pemalang; seluruh LO bapaslon dan parpol pengusung Pilkada, serta jajaran Forkopimda lainnya.
Penulis: Eriko Garda Demokrasi
Editor: Faisal M
- Penulis: puskapik



























