Selasa, 18 Nov 2025
light_mode

Menikmati Akhir Pekan di Bukit Tangkeban Pemalang

  • calendar_month Sab, 22 Agu 2020

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Berkunjung ke destinasi wisata bernuansa alam dilengkapi spot-spot foto yang instagramable, tentunya menjadi pilihan yang cocok untuk mengisi akhir pekan maupun libur panjang seperti saat ini.

Semua itu bisa didapatkan di Bukit Tangkeban, Desa Nyalembeng, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang. Wisata yang dikembangkan oleh BUMDes Mandiri Sejahtera sejak 2017 itu, kini kembali ramai dipadati pengunjung pasca memasuki adaptasi kebiasaan baru dengan penerapan protokol kesehatan.

Wahana yang paling hitz di objek wisata ini adalah Taman Langit. Di sana para pengunjung bisa berswafoto dengan background Gunung Slamet yang tampak megah dari kejauhan. Bahkan, sangking terkenalnya, wahana ini menjadi ikon Bukit Tangkeban yang masuk dalam kandidat dataran tinggi terpopuler Anugerah Pesona Indonesia (API) tahun ini.

“Kita mewakili Kabupaten Pemalang, bahkan untuk dataran tingginya lingkup Jawa Tengah, proses pengumuman nanti di akhir Desember,” kata Defriyono, Korlap Bukit Tangkeban, Sabtu, 22 Agustus 2020.

Maka tak heran, jika sebagian pengunjung datang dari luar daerah. Salah satunya Arif, wisatawan asal Tegal yang saat itu datang bersama teman-temannya. “Tahu Bukit Tangkeban dari sosmed sih, Instagram, kesannya waktu pertama dateng ke sini ya semuanya menarik,” ungkap Arif.

Tak hanya menyajikan wahana dengan spot foto yang menarik, pengunjung juga bisa bermalam di Camping Ground dengan menyewa tenda yang telah disediakan. Mereka yang ingin menguji adrenalin wajib menjajal flying fox atau ATV.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Warga dan TNI Kompak Gotong Royong Bersihkan Gedung DPRD Brebes

    Warga dan TNI Kompak Gotong Royong Bersihkan Gedung DPRD Brebes

    • calendar_month Jum, 5 Sep 2025
    • 0Komentar

    BREBES, puskapik.com – Warga dan anggota TNI bergotong royong membersihkan Gedung DPRD Brebes, yang rusak parah akibat aksi demo anarkis, Kamis 4 Agustus 2025. Mereka kompak bahu membahu membersihkan puing puing kerusakan gedung wakil rakyat, di Jalan Gajah Mada Brebes ini. Warga dan TNI bergotong royong sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab bersama dalam memulihkan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Peraturan UMK Sedang Dikaji, 11 Daerah di Jawa Tengah Jadi Lokasi Penelitian

    Peraturan UMK Sedang Dikaji, 11 Daerah di Jawa Tengah Jadi Lokasi Penelitian

    • calendar_month Sel, 8 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Pemerintah pusat saat ini tengah mengkaji regulasi terkait Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) 2026. Salah satu bentuk kajian tersebut dilakukan melalui survei di 11 kabupaten/kota di Jawa Tengah. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Jateng, Ahmad Aziz mengatakan, pengkajian dan penelaahan aturan UMK itu dilakukan oleh  Kementerian Ketenagakerjaan dan Dewan Ekonomi Nasional. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Hari Tenang Pilkada Pemalang, Paslon Wajib Stop Kampanye

    Hari Tenang Pilkada Pemalang, Paslon Wajib Stop Kampanye

    • calendar_month Sab, 5 Des 2020
    • 775Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Selama hari tenang Pilkada 2020, pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Pemalang dilarang melakukan kegiatan kampanye. Namun, mereka masih diperbolehkan menggelar kegiatan lainnya selama hari tenang, dari 6 sampai 8 Desember 2020. Komisioner KPU Pemalang, Divisi Teknis Penyelenggaraan, Harun Gunawan, mengatakan, masa kampanye Pilkada 2020 telah berakhir hari ini, Sabtu, 5 Desember 2020. “Nah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ahmad Luthfi Menargetkan Banjir Rob Sayung Selesai Akhir 2026

    Ahmad Luthfi Menargetkan Banjir Rob Sayung Selesai Akhir 2026

    • calendar_month Jum, 27 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Gubernur Ahmad Luthfi, menargetkan masalah banjir rob, di Sayung Demak bisa selesai tahun depan. Ini dengan pembangunan giant sea wall dan kolam retensi. Ahmad Luthfi menegaskan hal ini saat menghadiri kegiatan tanam mangrove bersama Ketua MPR RI, Ahmad Muzani di kawasan terdampak rob Pantai Kertosari, Kecamatan Ulujami, Kabupaten Pemalang, Jumat (27/6/2025). Pemerintah […]

    Bagikan Ke Teman
  • PDIP Pemalang Targetkan Andika – Hendi Menang di Kandangnya

    PDIP Pemalang Targetkan Andika – Hendi Menang di Kandangnya

    • calendar_month Jum, 22 Nov 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – DPC PDIP Kabupaten Pemalang bakal ngotot menangkan Andika Perkasa – Hendrar Prihardi di Pilkada Jateng 2024. Tingginya antusiasme masyarakat dengan calonnya, menguatkan optimisme mereka. Ketua DPC PDIP Kabupaten Pemalang, Junaedi, mengungkapkan, saat ini berdasarkan hasil survei Andika – Hendi sudah berada pada posisi unggul dibanding lawannya Luthfi – Taj Yasin. Ia pun […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemkab Pemalang Bentuk Satgas Penegakan Kawasan Tanpa Rokok

    Pemkab Pemalang Bentuk Satgas Penegakan Kawasan Tanpa Rokok

    • calendar_month Rab, 7 Agu 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pemerintah Kabupaten Pemalang membentuk Satgas Kawasan Tanpa Rokok (KTR). Mereka diharapkan mampu mengawal dan menguatkan penegakan peraturan daerah tentang KTR yang masih mandul. Satgas KTR yang terdiri dari gabungan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemalang itu diberi pelatihan oleh Muhammadiyah Tobacco Control Center (MTCC) UNNIMA di Aula salah satu Hotel di Pemalang, Rabu […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less