Kamis, 6 Nov 2025
light_mode

Asyik, Kota Tegal Bakal Miliki Pujasera

  • calendar_month Jum, 3 Jul 2020

PUSKAPIK.COM, Tegal – Kota Tegal tidak lama lagi bakal memiliki kawasan Pusat Jajanan Serba Ada (Pujasera). Hal itu setelah Wali Kota Tegal, Dedy Yon Supriyono, melakukan penandatanganan kesepakatan kerja sama antara Pemkot Tegal dengan Perusahaan Daerah (Perusda) Citra Mandiri Jawa Tengah (CMJT) tentang pemanfaatan bidang tanah milik persuda CMJT untuk kegiatan perekonomian di Kota Tegal, di Gedung Pramuka, Jalan Pahlawan, Kota Semarang, Kamis kemarin, 2 Juli 2020.

Sesuai kesepakatan kerja sama tersebut, Pemkot Tegal akan menyewa lahan yang berlokasi di sebelah timur Balai Kota Tegal, Jalan KH Wahid Hasyim, sebagai kawasan Pujasera. Perjanjian sewa aset lahan milik Provinsi Jawa Tengah tersebut akan dimulai Agustus 2020.

“Barusan kita di Perusahaan Daerah Citra Mandiri Jawa Tengah, saya bersama direktur CMJT, kita baru saja menandatanganai Perjanjian Kerja Sama untuk pemanfaatan lahan. Jadi yang tadinya lahan milik CMJT akan kita kelola, untuk kita bangun pujasera atau pusat kuliner dan juga tempat parkir,” kata Dedy Yon.

Nantinya, di lokasi seluas 4.817 meter persegi tersebut akan ditempati Pedagang Kaki Lima (PKL) di sekitar Bundaran Alun-alun Tegal. Lokasi tersebut sekaligus untuk tempat parkir motor dan mobil. “Nantinya para Pedagang Kaki Lima (PKL) akan kami alihkan di Pujasera, dan juga untuk tempat parkir mobil dan motor akan berada di lokasi Pujasera. Ini tepatnya di Jalan KH. Wahid Hasyim, di sebelah timur Balai Kota Tegal,” tutur Dedy Yon.

Dedy Yon menambahkan, lahan milik Perusda CMJT itu diperkirakan mampu menampung sekitar 500 pedagang. Cukup untuk menampung para pedagang yang ada di alun-alun.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satpol PP Obrak-abrik ‘Lokalisasi’ Calam Pemalang, 10 PSK Digaruk

    Satpol PP Obrak-abrik ‘Lokalisasi’ Calam Pemalang, 10 PSK Digaruk

    • calendar_month Kam, 30 Apr 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Informasi masih beroperasinya praktek prostitusi terselubung di ‘lokalisasi’ Calam Pemalang pada akhirnya terbukti. Kamis malam, 30 April 2020, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) menggelar razia dan menangkap 10 pekerja seks komersial (PSK) yang sedang menjajakan diri di kawasan ini. Razia dipimpin langsung Kepala Satpol PP, Wahyu Sukarno. Sekitar pukul 22.00 WIB, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Corona dan Blunder Kaya-miskin

    Corona dan Blunder Kaya-miskin

    • calendar_month Sen, 30 Mar 2020
    • 0Komentar

    Oleh: Baktiawan Candheki* MENGANGKAT isu status sosial di konferensi pers oleh jubir pemerintah soal corona bukan tanpa alasan. Si jubir sangat sadar dengan ucapannya dan segala konsekuensinya. Karena dari kalimat itu yang disasar bukan golongan miskin tapi sebaliknya. Dan netizen kelas menengah sebenarnya tidak usah ikut baper. Ini adalah ancang-ancang pemerintah akan memberlakukan karantina wilayah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kecelakaan Mengerikan di Belik, Elf Terguling dan Tabrak Pemotor

    Kecelakaan Mengerikan di Belik, Elf Terguling dan Tabrak Pemotor

    • calendar_month Sab, 6 Sep 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Kecelakaan mengerikan terjadi di Jalan Kalpataru, Desa Belik, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang, Jumat 5 September 2025, sekitar pukul 09.45 WIB pagi. Sebuah minibus Isuzu Elf bernomor polisi terguling dan menabrak kendaraan lain yang ada di depannya, tepat di depan SD Negeri 03 Belik. Detik-detik insiden itu terekam jelas dalam rekaman CCTV. Dalam […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kepodang Emas di Angka 80: Filosofi “Ngopeni Nglakoni Jateng” untuk Mapan dan Bertumbuh

    Kepodang Emas di Angka 80: Filosofi “Ngopeni Nglakoni Jateng” untuk Mapan dan Bertumbuh

    • calendar_month Sel, 12 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Klaten – Perayaan Hari Jadi ke-80 Provinsi Jawa Tengah menghadirkan sentuhan simbolis sarat makna. Angka “80” pada logo dirancang menyerupai burung Kepodang Emas, satwa khas Jawa Tengah. Logo tersebut terlahir dari Yusup Kristiyanto warga Dusun Tunggul, RT 03 RW 4, Desa Jarum, Kecamatan Bayat, Kabupaten Klaten. Menurutnya, desain angka 80 yang dibuatnya itu menggambarkan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Cegah Kerumunan Pemudik, Dua Rest Area Berlakukan Buka Tutup

    Cegah Kerumunan Pemudik, Dua Rest Area Berlakukan Buka Tutup

    • calendar_month Ming, 2 Agu 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Untuk membatasi jumlah kendaraan yang masuk ke dua rest area sebagai upaya melakukan social distancing karena padatnya arus balik Idul Adha, Minggu 2 Agustus 2020, penjaga Pemalang Tol Road (PPTR) memberlalukan sistem buka tutup di dua rest area. Kepala Cabang Operasional PPTR, Ian Dwinanto di tol gate Brebes Timur mengatakan, dua rest […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ngeriii! Debit Air Bendungan Nambo Randudongkal

    Ngeriii! Debit Air Bendungan Nambo Randudongkal

    • calendar_month Jum, 7 Feb 2020
    • 0Komentar

    PEMALANG (PUSKAPIK) – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Pemalang dan sekitarnya sejak Jumat sore (7/2/2020) membuat bendungan Nambo, di Desa Semingikir, Randudongkal menghawatirkan. Dari video warga yang diterima puskapik,com terlihat Bendungan Nambo tak seperti biasanya, debit air dan kecepatan air terus bertambah di bendungan yang juga tempat wisata favorit oleh warga sekitar itu. Namun […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less