Selasa, 21 Okt 2025
light_mode

Gubernur Ahmad Luthfi Dorong OPD Percepat Realisasi Anggaran: Pastikan Tak Ada Kendala

  • calendar_month 4 jam yang lalu

SEMARANG, puskapik.com – Gubernur Ahmad Luthfi menginstruksikan seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah untuk mengakselerasi realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2025.

“Serapan anggaran perlu kita tingkatkan. Deviasi yang tinggi harus kita genjot sehingga harapannya nanti Desember 2025 semua terealisasi dengan baik. Termasuk akselerasi program-program nasional, provinsi, serta yang kita berikan ke kabupaten/kota. Hari ini kita lakukan evaluasi sehingga Desember nanti bisa maksimal,” kata Ahmad Luthfi usai rapat Evaluasi Pengendalian Operasional Kegiatan (POK) Triwulan III 2025 di Kantor Gubernur, Selasa, 21 Oktober 2025.

Ahmad Luthfi menegaskan, evaluasi dilakukan agar anggaran dapat terserap 100%. Ia tidak ingin ada kegiatan yang tersumbat atau tidak terserap maksimal, sehingga menjadi trouble spot untuk perencanaan kegiatan pada 2026.

Serapan anggaran yang perlu diakselerasi lebih banyak pada kegiatan fisik. Hal ini juga berkaitan dengan adanya Inpres sehingga ada beberapa perubahan dalam kegiatan.

Oleh karena itu, seluruh OPD harus berkolaborasi untuk akselerasi serapan tersebut.

“Kita harus tanggapi bersama sehingga bekerja kolaboratif diperlukan, agar bisa tepat sasaran dan tidak ada kegiatan yang tersumbat. Ini untuk evaluasi dan menyiapkan perencanaan kegiatan tahun 2026. Saat ini serapan baru 65,57%,” tegasnya.

Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah, Sumarno, dalam paparannya menjelaskan, evaluasi tersebut berdasarkan realisasi APBD per 30 September 2025. Secara rinci, realisasi pendapatan daerah sudah mencapai 65,57%, dari target Rp 24,5 triliun sudah terealisasi sebesar Rp 16,133 triliun.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: Setiawan
  • Editor: Nia

Rekomendasi Untuk Anda

  • Inspektorat Audit APBDes Kalitorong Pemalang, Kenapa?

    Inspektorat Audit APBDes Kalitorong Pemalang, Kenapa?

    • calendar_month Kam, 4 Agu 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Inspektorat Kabupaten Pemalang bakal mengaudit penghitungan kerugian negara yang dilakukan Kepala Desa Kalitorong Kecamatan Randudongkal, Suharto. Itu dibenarkan Sekretaris Inspektorat Kabupaten Pemalang, Puji Sugiharto, saat ditemui Puskapik.com di ruang kerjanya, Kamis 4 Agustus 2022. “Surat perintah tugas sudah kami berikan tanggal 1 Agustus 2022 kemarin, tim juga sudah melangkah, untuk hasilnya kita […]

    Bagikan Ke Teman
  • Meski Dihantui Longsor, Banyak Warga Pemalang Keukeuh Tempati Rumahnya 

    Meski Dihantui Longsor, Banyak Warga Pemalang Keukeuh Tempati Rumahnya 

    • calendar_month Sen, 20 Jan 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Tanah longsor menjadi bencana alam yang mengancam sejumlah wilayah Kabupaten Pemalang di tengah cuaca ekstrem. Disayangkan banyak warga yang kurang peka terhadap ancaman tanah longsor ini. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pemalang, Andri Adi, mengungkapkan, pihaknya kerap menemui persoalan dilematis dalam upaya mengantisipasi bencana tanah longsor serta dampak yang ditimbulkan. Andri […]

    Bagikan Ke Teman
  • Peserta Membludak, Pelajar SMA Pemalang Rela Antre Lama Seleksi Paskibraka

    Peserta Membludak, Pelajar SMA Pemalang Rela Antre Lama Seleksi Paskibraka

    • calendar_month Kam, 27 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Ratusan pelajar SMA di Kabupaten Pemalang berlomba-lomba mengikuti seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) untuk peringatan Hari Kemerdekaan ke-80 Republik Indonesia. Pelajar tingkat menengah atas itu berduyun-duyun datang ke Aula Sasana Bhakti Praja di Kompleks Pendopo Kabupaten Pemalang untuk mengikuti tes wawasan kebangsan yang jadi salah satu tahapan seleksi, Rabu (26/2/2025). Sangking […]

    Bagikan Ke Teman
  • Wow! Dua Pesilat Cilik Pemalang Sabet Medali Emas di Ajang Internasional

    Wow! Dua Pesilat Cilik Pemalang Sabet Medali Emas di Ajang Internasional

    • calendar_month Sen, 20 Mar 2023
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pesilat cilik asal Kabupaten Pemalang berhasil menyabet medali emas dalam ajang Banten International Championsip-3 yang berlangsung di Indoor Stadium Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Banten. Atlet silat yang berhasil mengharumkan nama Kabupaten Pemalang di ajang bergengsi itu adalah Azra Zhaafirah Istiqomah dan Mahatma Kenzie Nararya. Keduanya merupakan siswa kelas 5 SD Negeri 02 […]

    Bagikan Ke Teman
  • Catat! Mulai 5 Juli, PDAM Pemalang Batasi Operasional Layanan Kas dan Cs

    Catat! Mulai 5 Juli, PDAM Pemalang Batasi Operasional Layanan Kas dan Cs

    • calendar_month Rab, 7 Jul 2021
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang membatasi jam pelayanan kas dan customer servis untuk menekan penyebaran Covid-19. Sejak 5 Juli 2021, jam pelayanan dimulai pukul 07.00-12.00 WIB. Pembatasan jam pelayanan kas ini sebagai tindak lanjut Surat Edaran (SE) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pemalang nomor 800/1417 tahun 2021 dalam upaya pencegahan risiko […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kebakaran Landa Kawasan Hutan Guci

    Kebakaran Landa Kawasan Hutan Guci

    • calendar_month Sel, 20 Agu 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Kebakaran melanda kawasan hutan di wilayah Resor Pemangkuan Hutan (RPH) Guci, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Bumijawa yang berada di belakang Wisata Guci Forest, Senin (19/8/2024) sore. Kebakaran di petak 49 hutan lindung ini diperkirakan terjadi mulai pukul 15.30 WIB. Luas area yang terbakar di ketinggian 1.100 mdpl diperkirakan mencapai dua hektar. […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less