Jumat, 17 Okt 2025
light_mode

Halal Bihalal Idul Fitri Jadi Pertemuan Akbar Keluarga Besar TNI-AL Pemalang

  • calendar_month Sab, 13 Apr 2024

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Libur hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah/2024 jadi ajang silaturahmi Paguyuban Keluarga Besar Angkatan Laut Pemalang (Pakubalang). Momentum ini pun jadi pertemuan akbar prajurit TNI-AL ‘putra daerah Pemalang’ itu setelah bertahun-tahun tak bersua.

Ratusan prajurit TNI-AL putra daerah Kabupaten Pemalang tersebut berkumpul dalam acara Halal Bihalal yang digelar di Aula salah satu Hotel di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Mulyoharjo, Pemalang, Sabtu 13 April 2024.

Sedikitnya ada 300 prajurit TNI-AL yang hadir dalam acara halal bi halal bertajuk “Eratkan Silaturahmi Eratkan Jiwa Korsa” itu. Mereka datang dari berbagai penjuru wilayah penugasan di nusantara, sekaligus berlibur di kampung halaman.

Salah satu sesepuh Pakubalang, Kolonel Laut Imam Mahdi S.H., M.H., mengatakan, halal bi halal kali ini menjadi pertemuan akbar setelah terakhir kali digelar pada 2018 silam lantaran terhalang pandemi dan kesibukan tugas masing-masing.

“Total anggota kita itu mencapai 400 prajurit. Mereka prajurit TNI-AL asli Pemalang yang bertugas di berbagai pelosok wilayah, daerah perbatasan, misalnya Sorong.” ungkap Imam Mahdi.

Pakubalang sendiri, kata Imam Mahdi, dibentuk sejak tahun 90-an. Tujuannya tak lain adalah sebagai wadah untuk mempererat tali silaturahmi prajurit TNI-AL asal Pemalang serta saling membantu dalam bingkai keluarga besar TNI-AL.

“Kita punya visi misi jangan sampai keluarga besar kita pra-sejahtera, kita pasti saling bantu keluarga kita sesuai kemampuan dengan iuran dana.” kata pria yang menjabat Staff Ahli Panglima Koarmada II TNI-AL Surabaya itu.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Pemalang Pastikan Mutasi Kepala Sekolah Bebas dari Jual Beli Jabatan

    Bupati Pemalang Pastikan Mutasi Kepala Sekolah Bebas dari Jual Beli Jabatan

    • calendar_month Sel, 26 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bupati Pemalang Anom Widiyantoro memastikan kebijakan mutasi atau rotasi jabatan kepala sekolah di pemerintahannya tanpa embel-embel setoran uang. Itu ditegaskan Anom Widiyantoro saat membuka Lomba Seni Karawitan Jenjang SMP yang digelar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan di Pendopo Kantor Bupati Pemalang, Senin (25/8/2025). “Saya pastikan tidak ada yang namanya perpindahan guru, perpindahan kepala […]

    Bagikan Ke Teman
  • Keluarga 37 Guru dan Tendik SMA 4 Pekalongan Positif Corona, Diswab

    Keluarga 37 Guru dan Tendik SMA 4 Pekalongan Positif Corona, Diswab

    • calendar_month Kam, 3 Jun 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Menindaklanjuti munculnya klaster penularan Covid-19 di SMA Negeri 4 Kota Pekalongan, Tim Satgas Covid-19 Kota Pekalongan bergerak cepat melakukan tes swab antigen secara mobile terhadap seluruh anggota keluarga pegawai yang terpapar. Salah satunya di kediaman salah seorang guru yang berlokasi di Kelurahan Bandengan, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan,Kamis 3 Juni 2021. Langkah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tutup 2024 dan Memasuki 2025 , Pj Bupati Batang Doa Bersama Lintas Agama Agar Dijauhkan Bencana dan Musibah

    Tutup 2024 dan Memasuki 2025 , Pj Bupati Batang Doa Bersama Lintas Agama Agar Dijauhkan Bencana dan Musibah

    • calendar_month Rab, 1 Jan 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Menutup tahun 2024, Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki Bersama Forkopimda menggelar doa bersama lintas agama di Pendapa Kabupaten Batang, Selasa (31/12/2024) malam. Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki mengatakan, bahwa momen sangat istimewa dengan menyambut tahun baru adalah waktu yang tepat untuk merenungkan perjalanan hidup selama satu tahun ini. “Doa […]

    Bagikan Ke Teman
  • Cegah Covid-19, Pemkab Pekalongan Anggarkan Rp 20 M

    Cegah Covid-19, Pemkab Pekalongan Anggarkan Rp 20 M

    • calendar_month Sen, 30 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAIK.COM, Pekalongan – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pekalongan, sediakan Anggaran Rp 20 M, untuk pelaksanaan pencegahan dan penanganan pendemi virus corona (Covid-19). “Anggaran tersebut dialokasikan untuk persiapan pembangunan sarana prasarana rumah sakit lini 3, insentif tenaga medis, operasional posko pencegahan dan jaring pengaman sosial,” kata Bupati Pekalongan, Asip Kholbihi, Senin 30 Maret 2020. Pemerintah Kabupaten akan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Polres Pekalongan Gelar Operasi Ketupat Candi 2025 untuk Pengamanan Mudik Lebaran

    Polres Pekalongan Gelar Operasi Ketupat Candi 2025 untuk Pengamanan Mudik Lebaran

    • calendar_month Jum, 21 Mar 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Polres Pekalongan menggelar upacara pasukan Operasi Ketupat Candi 2025 pada Jumat (21/3) di halaman Polres Pekalongan. Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Pekalongan, AKBP Doni Prakoso W, S.I.K. Operasi Ketupat Candi 2025 akan berlangsung selama 17 hari, mulai 23 Maret hingga 8 April 2025, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pembunuh dan Pembakar Mayat Driver Ojek Online di Brebes Ditangkap

    Pembunuh dan Pembakar Mayat Driver Ojek Online di Brebes Ditangkap

    • calendar_month Jum, 11 Jun 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Pembunuh driver ojek online di Brebes, akhirnya berhasil ditangkap. Petugas menciduk pelaku di rumahnya di Desa Sengon, Kecamatan Tanjung, Brebes. Penungkapan kasus ini berdasarkan hasil penyelidikan Polres Brebes. Dari keterangan yang dihimpun, muncul nama Ahmad Jamaludin (22) yang diduga sebagai pelakunya. Pelaku pembunuhan kemudian ditangkap di rumahnya di Desa Sengon, Jumat sore […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less