Kamis, 16 Okt 2025
light_mode

Arus Balik Mudik Lebaran, Puluhan Ribu Penumpang Bus Bertolak dari Terminal Pemalang

  • calendar_month Sen, 9 Mei 2022

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Puluhan ribu pemudik bertolak dari Terminal Induk Tipe A Pemalang usai merayakan hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah/2022 di kampung halaman.

Hari ini, Senin 9 Mei 2022, Terminal Induk Tipe A Pemalang mencatat ada 39 armada bus antar kota antar provinsi (AKAP) yang memberangkatkan 1.438 penumpang.

“Mayoritas ke arah barat, Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi).” kata Suroso, Kepala Terminal Induk Tipe A Pemalang.

Arus balik mudik Lebaran di Terminal Pemalang sendiri, terlihat sejak Selasa 3 Mei 2022 lalu. Saat itu, ada 110 armada bus dengan 2.677 penumpang yang berangkat.

“Waktu arus balik ini kepadatan penumpang biasanya terjadi saat pemberangkatan malam, jam 18.30 sampai 20.30 WIB.” ungkap Suroso.

Puncak arus balik mudik Lebaran ini terjadi pada Minggu 8 Mei 2022 kemarin. Ada 137 armada bus berangkat dengan 5.151 penumpang.

“Semalam terjadi kepadatan penumpang, bahkan kami mendatangkan bus cadangan.” tutur Suroso.

Tercatat, sejak tanggal 3 – 9 Mei 2022, ada 26.050 penumpang yang bertolak dari Terminal Induk Tipe A Pemalang dengan mayoritas tujuan Jabodetabek.

Suroso menuturkan, pihaknya mewajibkan para penumpang melakukan scan barcode aplikasi PeduliLindungi, untuk mengetahui status vaksinasi mereka.

“Kalau yang belum vaksin ke-tiga, di Terminal disediakan rapid test antigen gratis, ada 200 stoknya,” kata Suroso.

Penulis : Eriko Garda Demokrasi

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bawaslu Pemalang: Awas! PPDP Pilkada Harus Netral

    Bawaslu Pemalang: Awas! PPDP Pilkada Harus Netral

    • calendar_month Kam, 25 Jun 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Pemalang sedang fokus melakukan pengawasan rekruitmen Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) Pilkada, oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pemalang. Itu dikatakan Komisioner Bawaslu Pemalang, Divisi Pengawasan Dan Hubungan Antar Lembaga, Abdul Maksus, Kamis 25 Juni 2020. “Kami tekankan netralitas PPDP yang akan bekerja di Pilkada Pemalang mendatang,” katanya. Menurut […]

    Bagikan Ke Teman
  • Beri Pembinaan, Polisi Sambangi Gadis Viral Minta Skincare Todong Ibu di Pemalang 

    Beri Pembinaan, Polisi Sambangi Gadis Viral Minta Skincare Todong Ibu di Pemalang 

    • calendar_month Ming, 2 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Usai videonya viral di media sosial, gadis yang menodong ibunya dengan pisau gara-gara tak diberi uang untuk membeli skincare di Kabupaten Pemalang akhirnya didatangi petugas kepolisian. Mereka menyambangi gadis yang diketahui berinisial ANZ (15) itu di kediamannya di Desa Kejambon, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang dan juga bertemu langsung dengan kedua orang tua […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemalang Raih Penghargaan JDIHN Awards 2019

    Pemalang Raih Penghargaan JDIHN Awards 2019

    • calendar_month Sel, 10 Sep 2019
    • 0Komentar

      JAKARTA (PuskAPIK) – Bupati Pemalang Junaedi atas nama pemerintah kabupaten Pemalang menerima Penghargaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Nasional (JDIHN Awards) 2019. Penghargaan diserahkan langsung oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI, Yosana Laoly bertempat di Swiss-Bellhotel, Mangga Dua, Jakarta, Selasa (10/09) Dikatakan bupati Pemalang Junaedi, bahwa penghargaan tersebut diterima pemerintah kabupaten Pemalang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Duh! Kasihan! Tujuh Rumah Ludes Terbakar

    Duh! Kasihan! Tujuh Rumah Ludes Terbakar

    • calendar_month Ming, 1 Mar 2020
    • 0Komentar

    PEMALANG (PUSKAPIK) – Kebakaran hebat menimpa sejumlah rumah di Dukuh Tlaga RT 9/RW 3 Desa Tlagasana, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang, Minggu (1/3/2020) pagi. Api diduga berasal dari dapur salah satu warga yang sedang mengeringkan jagung dengan cara dipanggang. Tak kurang dari tujuh rumah yang ludes terbakar. Masing-masing milik Wahyani, Muhardi, Aeni, Dikron, Mabrub, Masof, dan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sedekah Bumi Desa Penggarit Pemalang, Ekspos Budaya Lokal

    Sedekah Bumi Desa Penggarit Pemalang, Ekspos Budaya Lokal

    • calendar_month Ming, 17 Okt 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Desa Wisata Penggarit, Kabupaten Pemalang menggelar upacara sedekah bumi, Minggu, 17 Oktober 2021, sebagai wujud rasa syukur, sekaligus mengekspos budaya lokal serta mengedukasi generasi muda. Sedekah bumi yang digelar di Benowo Park ini mendapat antusiasme masyarakat sekitar dan para pengunjung. Terlebih saat prosesi berebut gunungan hasil bumi, yang sebelumnya dikirab beramai-ramai. “Bagus […]

    Bagikan Ke Teman
  • BREAKING NEWS, Ratusan Anggota Ormas di Kota Tegal Turun Patroli, Bantu Polisi Jaga Keamanan Pasca Kerusuhan

    BREAKING NEWS, Ratusan Anggota Ormas di Kota Tegal Turun Patroli, Bantu Polisi Jaga Keamanan Pasca Kerusuhan

    • calendar_month Ming, 31 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Upaya menjaga kondusivitas Kota Tegal pasca kerusuhan aksi solidaritas ojek online (ojol) pada Jumat malam (29/8/2025) terus dilakukan. Pada Minggu malam (31/8/2025), ratusan anggota organisasi masyarakat (ormas) di Kota Tegal bersinergi dengan Polres Tegal Kota menggelar patroli bersama. Para anggota ormas tersebut akan dibagi menjadi beberapa tim untuk menyisir empat kecamatan di […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less