Rabu, 15 Okt 2025
light_mode

Polres Tegal Limpahkan Kasus Pelanggaran Prokes 15 Camat ke Satpol PP, Kenapa?

  • calendar_month Jum, 13 Agu 2021

PUSKAPIK.COM, Slawi – Penyelidikan kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan oleh 15 orang camat di Kantor Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal pada Sabtu, 24 Juli 2021 lalu, yang ditangani Satreskrim Polres Tegal memasuki babak baru.

Satreskrim Polres Tegal menyimpulkan, bahwa 15 orang camat yang melakukan kegiatan foto bersama dan berkaraoke tanpa memakai masker di Kantor Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal pada Sabtu, 24 Juli 2021 lalu, telah melanggar pasal 5 Peraturan Bupati (Perbub), Nomor 42 Tahun 2021, tentang penerapan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan dalam pencegahan dan pengendalian penularan Covid-19 di Kabupaten Tegal.

“Untuk tindak lanjutnya kami menyerahkan penanganan perkara ini kepada Satpol PP Kabupaten Tegal selaku pihak yang memiliki wewenang seperti yang diatur dalam Perbub melakukan penindakan atau pemberian sanksi kepada pelanggar prokes tersebut,” ujar Kasat Reskrim Polres Tegal AKP I Dewa Gede Ditya, saat menggelar Pers rilis di Polres Tegal, Jumat sore, 13 Juli 2021.

Dewa menjelaskan, kesimpulan tersebut diambil setelah pihaknya melakukan gelar perkara pada Jumat siang, 13 Agustua 2021, serta serangkaian penyelidikan sehubungan adanya pengaduan warga terkait adanya dugaan pelanggaran protokol kesehatan yang dilakukan oleh 15 orang Camat tersebut.

“Adapun penyelidikan yang kami lakukan sejauh ini untuk mencari tahu dan menemukan peristiwa yang diduga tindak pidana untuk menentukan dapat atau tidaknya dilakukan penyidikan,” kata Dewa.

Menurut Dewa, pihaknya sudah melakukan upaya pemeriksaan terhadap 19 orang saksi, yakni 15 orang camat yang melakukan kegiatan pada saat itu dan fotografer, serta berkoordinasi dengan Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Tegal, Dinas Kesehatan Kabupaten Tegal dan Satpol PP Kabupaten Tegal.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • NU Pemalang Restui Koalisi PKB-PPP-Nasdem ?

    NU Pemalang Restui Koalisi PKB-PPP-Nasdem ?

    • calendar_month Kam, 26 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Tiga partai politik (parpol), PKB, PPP dan Partai Nasdem akhirnya sepakat membangun koalisi menghadapi Pilkada Pemalang 2020. Gerbong koalisi ini bahkan mendapat restu dari pengurus Nahdlatul Ulama (NU). Belum jelas apakah dukungan terbuka ini mewakili pribadi atau kelembagaan NU. Namun, Dukungan NU secara terbuka disampaikan Ketua PCNU Pemalang, KH Mukhlasin, yang hadir […]

    Bagikan Ke Teman
  • Lagi, di Pemalang, 36 Positif Corona, 2 Meninggal

    Lagi, di Pemalang, 36 Positif Corona, 2 Meninggal

    • calendar_month Sen, 9 Nov 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang-Update pantauan Covid-19 Kabupaten Pemalang kembali disampaikan melalui siaran pers. Juru bicara Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Pemalang, Tutuko Raharjo, Senin 9 November 2020, mengabarkan penambahan kasus baru sebanyak 36 orang terkonfirmasi positif corona dan 2 di antaranya meninggal dunia. “Semuanya itu hasil tracing sampai tanggal 8 November kemarin. Dari 36 yang positif, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Relawan Rakyat Berdaulat Kecam Pendukung Mansur-Bobby Kampanye Gunakan Isu SARA

    Relawan Rakyat Berdaulat Kecam Pendukung Mansur-Bobby Kampanye Gunakan Isu SARA

    • calendar_month Sab, 2 Nov 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Relawan pendukung Vicky – Wendi menyayangkan tersebarnya isu SARA (Suku, Agama, Ras dan Antargolongan) yang dijadikan senjata politik pendukung Mansur – Bobby di kampanye Pilkada Pemalang. Ketua Relawan Sekretariat Rakyat Berdaulat, Ricky, mengecam cara-cara kampanye pendukung Mansur Hidayat – Muhammad Bobby Dewantara yang membenturkan masyarakat menggunakan isu SARA lewat media sosial. Dirinya […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemprov Jateng Pastikan Penerbitan SLHS Tanpa Kompromi Keamanan Pangan

    Pemprov Jateng Pastikan Penerbitan SLHS Tanpa Kompromi Keamanan Pangan

    • calendar_month Jum, 10 Okt 2025
    • 0Komentar

    SEMARANG, puskapik.com – Pemerintah Provinsi Jawa Tengah berkomitmen mempercepat penerbitan Sertifikat Laik Higiene Sanitasi (SLHS) bagi Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG). Meski demikian, percepatan ini tidak mengurangi esensi keamanan pangan yang menjadi syarat mutlak dalam pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG). Hal itu disampaikan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Tengah, Yunita Dyah Suminar, Jumat, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kampung Casa Guci, Destinasi Wisata Terpadu: Hangatnya Alam, Damainya Jiwa

    Kampung Casa Guci, Destinasi Wisata Terpadu: Hangatnya Alam, Damainya Jiwa

    • calendar_month Ming, 3 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Kawasan wisata Guci di Kabupaten Tegal kini memiliki destinasi baru yang menawarkan pengalaman wisata menyeluruh. Kampung Casa Guci hadir dengan konsep terpadu yang memadukan keindahan alam, air panas alami, budaya lokal, hingga sentuhan spiritual. Terletak di Jalan Lingkar Barat – Sigeong, Kampung Casa Guci mengusung tagline “Hangatnya Alam – Damainya Jiwa”, menawarkan suasana […]

    Bagikan Ke Teman
  • Diringkus, Empat Pengedar Ganja dan Sabu di Brebes Selatan

    Diringkus, Empat Pengedar Ganja dan Sabu di Brebes Selatan

    • calendar_month Sel, 11 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Empat pengedar ganja dan sabu yang biasa beroperasi di wilayah Kabupaten Brebes bagian selatan, Kecamatan Bumiayu, Sirampog dan Bantarkawung, berhasil diringkus Tim Satresnarkoba Polres Brebes, Jawa Tengah, kemarin. Keempat pengedar itu ditangkap di tiga tempat berbeda. Mereka adalah, MA (41), MM (28), dan ES (29). Ketiganya warga Desa Jatisawit Kecamatan Bumiayu. Kemudian […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less