Getuk Bu Ipah, Jajanan Tradisional yang Tetap Laris di Tengah Kota Pemalang
- calendar_month 4 jam yang lalu


PEMALANG, puskapik.com – Di sela riuh kendaraan yang melintas di Jalan Jenderal Sudirman, Kabupaten Pemalang, aroma manis gula aren menyeruak dari emperan Toko Basa.
Di situlah Bu Ipah (40) saban hari menggelar lapak sederhananya, menawarkan potongan nostalgia lewat jajanan tradisional getuk.
Sudah enam tahun Ipah menekuni usaha ini. Awalnya, ia berjualan dengan cara berkeliling kampung. Kini Ipah lebih memilig berjualan di emperan toko itu.
Tonton Video Getuk Bu Ipah, Jajanan Tradisional Laris di Pemalang
Getuk racikan Ipah terbuat dari singkong kukus yang ditumbuk halus, lalu disajikan dengan guyuran gula aren ocar-acir dengan ditambah taburan kelapa parut.
Perpaduan manis dan gurih itu menghadirkan rasa yang akrab di lidah, seolah membawa pulang kenangan masa kecil di desa.
“Satu bungkusnya Rp 5 ribu, tapi beli Rp 4 ribu juga boleh.” kata Ipah sambil menyiapkan bungkusan getuk, Selasa 14 Oktober 2025.
Selain getuk, ia juga menjajakan jajanan tradisional lain seperti gemblong dan gebral. Para pembeli boleh memilih satuan atau dicampur dalam satu bungkus.
Setiap hari, mulai pukul 13.00 WIB hingga sore, lapak Bu Ipah ramai sepi pembeli. Dari karyawan toko, pegawai kantor, hingga pengunjung toko sekitar lapaknya. **
- Penulis: Eriko Garda Demokrasi
- Editor: Nia