Ahmad Luthfi Dorong Mahasiswa dan Akademisi Berinovasi Kembangkan Ekonomi Kreatif
- calendar_month 2 jam yang lalu


Perihal inovasi, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah sudah memiliki Badan Riset dan Inovasi Daerah (Brida).
Berbagi inovasi telah dilahirkan dari Brida. Dalam praktiknya, pengembangan inovasi tersebut juga melibatkan riset-riset dari perguruan tinggi.
Bahkan untuk melahirkan produk inovasi yang bermanfaat bagi masyarakat, Ahmad Luthfi telah menggandeng perguruan tinggi di Jawa Tengah untuk menjalin kerja sama.
“Dalam membangun wilayah, dibutuhkan adanya collaborative government. Salah satunya dengan perguruan tinggi yang mana banyak melahirkan produk inovasi dari mahasiswa dan peneliti,” katanya.
Rektor UKSW, Intiyas Utami, mengatakan, Gelar Inovasi Harmoni Nusantara diselenggarakan dalam rangka Dies Natalis ke-69 UKSW.
Kegiatan tersebut juga melibatkan berbagai perguruan tinggi negeri dan swasta di Jawa Tengah dan Indonesia.
“Kami ingin menunjukkan siap mendukung Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan Kota Salatiga untuk memberikan dampak. UKSW hadir bukan untuk menjadi menara gading, tapi kami hadir untuk membantu bangsa kita memecahkan permasalahan melalui riset dan inovasi,” katanya. **
- Penulis: Setiawan
- Editor: Nia