Rabu, 22 Okt 2025
light_mode

Mafindo Siap Jalankan Program AI Ready ASEAN di Indonesia Lewat TOT Nasional

  • calendar_month Ming, 3 Agu 2025

PUSKAPIK.COM, Semarang – Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (Mafindo) menyelenggarakan Training of Trainers (TOT) sebagai bagian dari persiapan pelaksanaan program AI Ready ASEAN.

Dalam acara tersebut, Mafindo mengumpulkan 160 trainernya dengan rincian, 110 trainer mengikuti pelatihan secara daring dan 50 trainer mengikuti secara luring di Kota Semarang, Sabtu (2/8/2025).

Program ini sendiri dikerjakan secara kolaborasi antara Mafindo dengan Asean Foundation dan didukung Google.org.

Mafindo melalui program ini, rencananya akan melaksanakan di 41 wilayah di Indonesia dengan menyasar peserta siswa SMA/sederajat, mahasiswa, guru, hingga orang tua.

Dalam kesempatan tersebut, hadir Ketua Presidium Mafindo, Septiaji Eko Nugroho. Dijelaskan, Mafindo saat ini tidak hanya berfokus pada edukasi antihoaks, tetapi juga memperluas mandatnya untuk mendampingi masyarakat dalam memahami teknologi kecerdasan artifisial.

“Kalau dulu kami bicara soal hoaks, sekarang kami bicara tentang bagaimana masyarakat bisa memahami dan menggunakan AI secara bertanggung jawab. AI bisa menjadi alat yang membebaskan, tapi juga bisa menyesatkan jika tidak dipahami,” ujar Septiaji dalam sambutan.

Dikatakan, Mafindo juga ingin dapat mengambil peran dalam hal-hal yang sifatnya edukatif. “Literasi AI adalah pekerjaan lintas sektor dan media, seperti halnya dalam isu hoaks. Sehingga, Mafindo dirasa juga harus jadi bagian dari narasi edukatif ini,” tambahnya.

Sedangkan Program Officer ASEAN Foundation, Intan Nurul Hikmah, mengapresiasi peran penting Mafindo dalam mewujudkan program AI Ready di lapangan. Terlebih lagi, Mafindo memiliki jaringan yang cukup kuat di masyarakat selama ini.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dinperpa Kota Pekalongan Pastikan Ketersediaan Pangan saat Pandemi Tercukupi

    Dinperpa Kota Pekalongan Pastikan Ketersediaan Pangan saat Pandemi Tercukupi

    • calendar_month Kam, 1 Jul 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Di masa pandemi Covid-19, Dinas Pertanian dan Pangan (Dinperpa) Kota Pekalongan berusaha menjamin ketersediaan bahan pangan bagi masyarakat. Hasil Pola Pangan Harapan (PPH) Kota Pekalongan 2020 mencapai 83,00 dari nilai ideal 100. Dibanding dengan Provinsi Jawa Tengah selisih 5 skor, Jawa Tengah mencapai 88,00. Namun angka 83.00 ini sudah baik di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kembali Jadi Ketua FAI, Bambang Targetkan Punya Kolam Renang Standar Nasional

    Kembali Jadi Ketua FAI, Bambang Targetkan Punya Kolam Renang Standar Nasional

    • calendar_month Sen, 17 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Bambang Purwadi kembali terpilih jadi Ketua Federasi Akuatik Indonesia (FAI) Kabupaten Pekalongan dalam Musyawarah Kabupaten (Muskab) di rumah makan Jalan Ambokembang, Kedungwuni, Minggu (16/2). Dalam periodenya kedepan, Bambang menargetkan Kabupaten Pekalongan harus memiliki kolam renang standar nasional. Adapun dalam agenda pemilihan Ketua dan pengurus FAI atau yang dulu Persatuan Renang Seluruh Indonesia […]

    Bagikan Ke Teman
  • Gubernur Ahmad Luthfi Dorong Percepatan Pengoptimalan 5.300 Sumur Minyak Masyarakat

    Gubernur Ahmad Luthfi Dorong Percepatan Pengoptimalan 5.300 Sumur Minyak Masyarakat

    • calendar_month Kam, 11 Sep 2025
    • 0Komentar

    SEMARANG, puskapik.com – Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bersama SKK Migas Jabanusa bersepakat mempercepat pengoptimalan potensi sumur minyak masyarakat dan sumur tua sebagai tindak lanjut implementasi Peraturan Menteri (Permen) ESDM Nomor 14/2025. Hal itu disampaikan oleh Deputi Eksploitasi SKK Migas Taufan Marhaendrajana usai bertemu dengan Gubernur Ahmad Luthfi di Kantor Gubernur, Kota Semarang, Kamis, 11 September […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dindik Kota Pekalongan: Sekolah Tatap Muka Tunggu Kondisi Terkait Pandemi

    Dindik Kota Pekalongan: Sekolah Tatap Muka Tunggu Kondisi Terkait Pandemi

    • calendar_month Jum, 25 Jun 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Dinas Pendidikan Kota Pekalongan tak mau gegabah dalam mengambil keputusan terkait pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) yang awalnya akan dilaksanakan pada 12 Juli 2021 mendatang. Meskipun keputusan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) sudah merencanakan mulai Juli 2021, Pemkot Pekalongan masih menunggu perkembangan Covid-19. Sebab, lebih mengutamakan keselamatan peserta didik dibanding mewajibkan PTM. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kepala Inspektorat Brebes Meninggal Dunia, Positif Corona

    Kepala Inspektorat Brebes Meninggal Dunia, Positif Corona

    • calendar_month Jum, 18 Sep 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Setelah menjalani perawatan di RSUD Brebes akibat divonis positif COVID-19, Kepala Inspektorat Brebes, Jumat 18 September 2020 meninggal dunia. Keterangan Kepala Dinas Kesehatan Brebes, dr Sartono, Sri Teguh Pambudi, Kepala Inspektorat dilaporkan meninggal pada Jumat dinihari pukul 00.00 WIB. Dia sempat menjalani perawatan selama beberapa hari di RSUD Brebes. “Tadi malam (Jumat […]

    Bagikan Ke Teman
  • Mayat Tertelungkup Ditemukan Di Bibir Pantai

    Mayat Tertelungkup Ditemukan Di Bibir Pantai

    • calendar_month Ming, 5 Nov 2017
    • 0Komentar

    PEMALANG (PuskAPIK) – Pantai Widuri Pemalang, kembali digegerkan penemuan mayat seorang laki-laki dibibir pantai,di sekitar makam Syeh Maulana Samsudin, Minggu (05/11) Korban pertama kali ditemukan sudah tidak bernyawa dalam keadaan tertelungkup oleh seorang warga, Saefudin Juhdi. Oleh Saefudin, mayat tersebut dikenal bernama Afiet Jaka Arieyanto warga RT 06/02 Pelutan Pemalang. Kejadian tersebut langsung dilaporkan ke […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less