Jumat, 24 Okt 2025
light_mode

Pelajar SMP di Kota Pekalongan Digembleng Wawasan Kebangsaan

  • calendar_month Jum, 7 Feb 2020

PEKALONGAN (PUSKAPIK) – Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Pekalongan menggelar Pembinaan Wawasan Kebangsaan dan Empat Pilar Kebangsaan di MTs Al Amin Kota Pekalongan, Jumat (7/2/2020). Ini kali kelima tahun 2020 Kesbangpol Kota Pekalongan melakukan pembinaan di tingkat SMP sederajat.

Kepala Seksi Bina Ideologi dan Wawasan Kebangsaan Kesbangpol Kota Pekalongan, Didik Purwoko menyampaikan, kegiatan ini menekankan wawasan kebangsaan dan empat pilar kepada para siswa agar semangat kebangsaannya tidak luntur. “Harapannya para siswa mengerti dan paham tentang wawasan kebangsaan sehingga dapat diterapkan pada keseharian siswa,” kata Didik.

Menurutnya, sebagai warga negara, para siswa harus mulai bertanggung jawab dan menanamkan nilai Pancasila. “Pembinaan ini efektif untuk mengurangi kenakalan remaja. Kami lakukan pembinaan karakter, jati diri, dan ideologi serta menekankan agar para siswa melakukan hal-hal positif. Mari lakukan hal positif, hindari hal negatif, dan teruslah berprestasi,” tutur Didik.

Sementara itu, Asisten Pemerintahan Pemkot Pekalongan, Soesilo hadir mewakili Wali Kota Pekalongan. Soesilo mengungkapkan, fakta dan fenomena yang berkembang saat ini menunjukkan bergesernya nilai etika dalam kehidupan berbangsa dan bernegara yang ditandai oleh kemerosotan akhlak dan degradasi wawasan kebangsaan.

“Kegiatan ini untuk menggelorakan kembali nilai-nilai jati diri bangsa yang mulai meredup. Semua kalangan baik masyarakat, ormas, mahasiswa sebagai generasi muda, tokoh masyarakat, ulama, dan pemerintah harus andil dalam menanamkan wasbang dan empat pilar sebagai fondasi pembangunan,” ujar Soesilo.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Menghadapi Gelombang Produk Modern, Perajin Ban Bekas Kabunan Tegal Bertahan

    Menghadapi Gelombang Produk Modern, Perajin Ban Bekas Kabunan Tegal Bertahan

    • calendar_month Kam, 22 Agu 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Pasar produk rumah tangga modern kini merambah hampir semua pusat perbelanjaan dan pasar tradisional di Indonesia, yang berdampak signifikan terhadap para perajin perabot rumah tangga tradisional. Produk-produk dengan teknologi tinggi dan desain canggih semakin mendominasi pasar, mengancam keberadaan kerajinan tangan lokal yang mengandalkan teknik tradisional.   Namun, hal ini tidak berlaku bagi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Polisi Sita Puluhan Botol Miras di Kebon Suwung Pekalongan

    Polisi Sita Puluhan Botol Miras di Kebon Suwung Pekalongan

    • calendar_month Jum, 27 Agu 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Personel gabungan dari Polres Pekalongan tadi malam menyita puluhan botol minuman keras ketika melakukan kegiatan rutin yang ditingkatkan menegakkan protokol kesehatan di wilayah Kebon Suwung (KBS), Karanganyar Kabupaten Pekalongan. Kasi Humas Polres Pekalongan AKP Akrom mengatakan mulanya petugas akan melakukan kegiatan rutin yang ditingkatkan di wilayah hukum Polres Pekalongan, Kamis malam, 26 […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dari Seminar Ekologi Mbak Iin Ajak Warga Tegal Kurangi Penggunaan Plastik

    Dari Seminar Ekologi Mbak Iin Ajak Warga Tegal Kurangi Penggunaan Plastik

    • calendar_month Ming, 15 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Wakil Wali Kota Tegal, Tazkiyyatul Muthmainnah, punya pesan penting bagi warga Kota Tegal untuk mulai peduli lingkungan dari sekarang. Dalam acara Seminar Ekologi bertema “Satu Tegal, Satu Hati untuk Masa Depan Bumi” di Aula Gereja Karya Kasih, Minggu (15/6/2025), Wakil Wali Kota menekankan pentingnya aksi nyata untuk menyelamatkan bumi. Salah satunya dengan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Terpilih Anggota DPR RI, Rizal Bawazier Komitmen Dukung Kemajuan Pembangunan Pemalang

    Terpilih Anggota DPR RI, Rizal Bawazier Komitmen Dukung Kemajuan Pembangunan Pemalang

    • calendar_month Jum, 12 Jul 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Calon Anggota DPR RI Dapil X Jateng terpilih dari Partai Keadilan Sejahtera, Rizal Bawazier, ajak wartawan di Kabupaten Pemalang berdiskusi mengenai upaya mendongkrak kemajuan pembangunan daerahnya. Silaturahmi dan diskusi tersebut berlangsung di salah satu Rumah Makan di Pemalang ini, Jumat (12/7/2024). Diskusi ini menjadi kegiatan kali kedua yang dilakukan Rizal Bawazier, setelah […]

    Bagikan Ke Teman
  • Terancam Banjir, BPBD dan Warga Buat Tanggul Darurat

    Terancam Banjir, BPBD dan Warga Buat Tanggul Darurat

    • calendar_month Sen, 6 Jan 2020
    • 0Komentar

    PEKALONGAN (PUSKAPIK) – Antisipasi banjir dari luapan Sungai Loji, warga Kelurahan Krapyak Gg 3, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekolongan bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekalongan membuat tanggul darurat dengan tanah urugan. Kepala Seksi Pencegahan dan Kesiapsiagaan Bencana BPBD Kota Pekalongan, Dimas Arga Yudha SSos, Senin (6/1/2020) mengungkapkan, gotong-royong dilakukan Minggu sore (5/1/2020),. “Ini […]

    Bagikan Ke Teman
  • Penipuan Tiket Konser Coldplay, Mahasiswa asal Pemalang Diringkus Polisi

    Penipuan Tiket Konser Coldplay, Mahasiswa asal Pemalang Diringkus Polisi

    • calendar_month Jum, 9 Jun 2023
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Mahasiswa asal Kabupaten Pemalang, BT (23), diringkus polisi usai melakukan aksi penipuan tiket konser Coldplay. BT ditangkap di Semarang setelah merugikan korbannya jutaan rupiah. Dilansir dari metro.tempo.co, mahasiswa yang diketahui warga Kelurahan Purwoharjo, Kecamatan Comal, Pemalang itu berhasil ditangkap Polres Metro Jakarta Barat. “Pelaku atas nama BT, mahasiswa di perguruan tinggi di […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less