Kamis, 23 Okt 2025
light_mode

Bupati Fadia Ungkap Harapan untuk Pekalongan di Tahun 2025

  • calendar_month Rab, 1 Jan 2025

PUSKAPIK.COM, Kajen – Kegiatan “Kabupaten Pekalongan Bersholawat” berlangsung sukses di Jalan Pertigaan Sedayu, Kecamatan Wonopringgo, Kabupaten Pekalongan.

Acara ini dihadiri oleh lebih dari 1.000 orang dan menghadirkan pembicara utama, Gus H. Chafidzul Hakiem Noer, serta penampilan Hadroh Subhanul Muslimin dari Jawa Timur.

Sejumlah tokoh penting turut hadir dalam acara ini, antara lain, Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq; Anggota Komisi X DPR RI Ashraff Abu; Wakil Bupati Pekalongan terpilih, Sukirman; Wakapolres Pekalongan, Kompol Kholid Mawardi; Pabung Kodim 0710/Pekalongan, Mayor Kav. M. Purbo Suseno; Kasipidum Kejari Kabupaten Pekalongan, Toni Aji; Sekretaris Daerah, M Yulian Akbar; serta para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Pekalongan.

Dalam sambutannya, Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq, mengungkapkan rasa syukur atas keberhasilan masyarakat Kabupaten Pekalongan melalui tahun 2024 dengan baik. “Acara ini adalah wujud syukur kita kepada Allah. Tahun 2024 kita lalui dengan sangat baik, dan Insya Allah, tahun 2025 kita berharap Kabupaten Pekalongan akan lebih baik lagi dalam segala hal, mulai dari pembangunan, kesehatan, hingga pendidikan,” ujarnya.

Fadia juga mengajak masyarakat untuk bersatu kembali setelah dinamika politik pada tahun 2024, baik saat Pileg maupun Pilkada. “Walaupun ada perbedaan pilihan, saat ini kita semua sudah selesai dengan itu. Saatnya bersama-sama membangun Kabupaten Pekalongan yang lebih baik lagi,” tambahnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Pekalongan terpilih, Sukirman, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi terhadap kepemimpinan Bupati Fadia yang dinilainya selalu menyeimbangkan pembangunan fisik dengan pembangunan mental dan spiritual masyarakat. “Sholawatan ini merupakan bagian dari pembangunan mental dan rohani yang digagas langsung oleh Ibu Bupati, yang juga diimbangi dengan kegiatan kesenian untuk menghibur masyarakat. Dengan adanya kegiatan-kegiatan seperti ini, kita dapat menyeimbangkan agar tidak stres, mengingat terkadang kita menghadapi tekanan-tekanan kehidupan. Melalui sholawatan, pengajian, dan hiburan, kita dapat mencapai keseimbangan,” ujarnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kondisi Membaik, Bupati Tegal Jalankan Tugas di Ruang Isolasi

    Kondisi Membaik, Bupati Tegal Jalankan Tugas di Ruang Isolasi

    • calendar_month Sel, 1 Jun 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Kondisi Bupati Tegal Umi Azizah yang saar ini tengah menjalani perawatan di ruang isolasi Jatayu RSUD dr. Soeselo Slawi, Kabupaten Tegal, semakin membaik. Hal itu diungkapkan Wakil Bupati Tegal Sabilillah Ardie, kepada puskapik.com, Selasa siang, 1 Juni 2021. “Laporan dari tim dokter yang menangani, bahwa saat ini saturasinya sudah bagus, dan masih […]

    Bagikan Ke Teman
  • TKI Brebes Terpapar Corona B117 dan 7 Orang Dekatnya Dikarantina

    TKI Brebes Terpapar Corona B117 dan 7 Orang Dekatnya Dikarantina

    • calendar_month Kam, 4 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Di Brebes, ada seorang wanita yang terpapar Corona B117. Dinas Kesehatan (Dinkes) Brebes, Kamis 4 Maret 2021 melakukan tracing dan pemeriksaan rapid test antigen terhadap wanita penyintas Corona B117 itu dan 7 orang dekatnya. Petugas juga mengambil sampel swab untuk diperiksa lebih lanjut di Puslabkes di Jakarta. Wanita berinisial A (47) ini […]

    Bagikan Ke Teman
  • Inspiratif, Aipda Mistono Sulap Tanah Kosong Jadi Kebun Melon, Panen Perdana Dibagikan Gratis ke Warga

    Inspiratif, Aipda Mistono Sulap Tanah Kosong Jadi Kebun Melon, Panen Perdana Dibagikan Gratis ke Warga

    • calendar_month Sen, 13 Okt 2025
    • 0Komentar

    SLAWI, puskapik.com – Sosok seorang polisi ini bisa menginspirasi orang untuk sukses. Betapa tidak, Aipda Mistono, Bhabinkamtibmas Polsek Talang, Polres Tegal menyulap lahan kosong menjadi kebun melon. Di sela-sela kesibukannya menjaga ketertiban dan melayani masyarakat, Mistono memanfaatkan halaman rumahnya tanah kosong di Kecamatan Talang, ia mulai menanam benih. Sedikit demi sedikit, tanah itu berubah menjadi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kunjungan Mendadak Kapolda Jateng: “Polisi Terbaik Pertahankan Itu!”

    Kunjungan Mendadak Kapolda Jateng: “Polisi Terbaik Pertahankan Itu!”

    • calendar_month Sel, 9 Sep 2025
    • 0Komentar

    PEKALONGAN, puskapik.com – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Tengah, Irjen. Pol. Ribut Hari Wibowo, melakukan kunjungan mendadak ke Markas Polres Pekalongan pada Selasa (09/09/2025). Kedatangan Kapolda disambut langsung oleh Kapolres Pekalongan AKBP Rachmad C. Yusuf, beserta sejumlah pejabat utama (PJU) dan perwira lainnya. Dalam kunjungannya, Irjen. Pol. Ribut Hari Wibowo menyampaikan bahwa kedatangan mendadak ini […]

    Bagikan Ke Teman
  • Roemah Makan Rakjat Pekalongan Berikan Makan Gratis untuk Warga

    Roemah Makan Rakjat Pekalongan Berikan Makan Gratis untuk Warga

    • calendar_month Rab, 3 Feb 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Rumah makan di depan Masjid Walisongo, Jalan Kusuma Bangsa, Kelurahan Panjang Wetan, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan menarik perhatian. Namanya Roemah Makan Rakjat (RMR), didirikan khusus menyediakan makanan gratis bagi siapa saja yang datang. Aksi berbagi di Roemah Makan Rakjat telah berlangsung sejak empat bulan terakhir. “Kami terinspirasi gerakan makan gratis yang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Diancam Akan Dirikan Tenda Di Tengah Tol, Pelaksana Siap Perbaiki 5 Titik Ruas Jalan Rusak

    Diancam Akan Dirikan Tenda Di Tengah Tol, Pelaksana Siap Perbaiki 5 Titik Ruas Jalan Rusak

    • calendar_month Sel, 7 Agu 2018
    • 0Komentar

      PETARUKAN (PuskAPIK) – Setelah gagal mencapai kata sepakat dalam audiensi antara kepala desa dan pihak pelaksana pembangunan tol yang difasilitasi komisi B DPRD kabupaten Pemalang, kemarin (Senin, 07/08) di ruang rapat DPRD terkait pekerjaan jalan rusak, hari ini (Selasa, 08/08) dilanjutkan dengan Fasilitasi join survey perbaikan ruas jalan akibat pekerjaan pembagunan tol oleh Pekalongan […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less