Kamis, 23 Okt 2025
light_mode

Bawaslu Batang Copot APK Paslon Bupati dan Wakil Bupati Gunakan Logo KPU dan Pemkab 

  • calendar_month Sel, 19 Nov 2024

PUSKAPIK.COM, Batang – Langkah tegas kembali diambil oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Batang dalam menegakkan aturan pemilu pada 19 November 2024.

Penertiban dilakukan oleh tim gabungan dari Bawaslu, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan melakukan penertiban terhadap sejumlah Alat Peraga Kampanye (APK) pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati yang dianggap melanggar regulasi.

“Kami menerima laporan dari masyarakat terkait APK yang menggunakan logo KPU dan pemerintah daerah, yang jelas-jelas tidak sesuai aturan,” kata Ketua Bawaslu Batang Mahbrur saat ditemui di Kantor Bawaslu Batang, Kabupaten Batang, Selasa (19/11/2024).

Menurut hasil kajian Bawaslu, penggunaan logo KPU dan logo pemerintah daerah pada APK merupakan pelanggaran.

“KPU sudah memberikan imbauan sejak 3 November kepada kedua paslon untuk tidak menggunakan logo tersebut. Namun, imbauan itu tidak diindahkan, sehingga kami menerima laporan adanya pelanggaran,” jelasnya.

Penertiban hari ini memfokuskan pada 10 baliho yang tersebar di beberapa titik di Kabupaten Batang, 7 baliho di Kecamatan Batang, 1 di Kecamatan Kandeman, 1 di Kecamatan Tulis dan 1 di Kecamatan Bendar. APK tersebut berupa baliho besar yang dipasang di papan reklame.

“Ini adalah tindak lanjut dari rekomendasi pelanggaran pada Paslon 01 yang melibatkan desain APK menggunakan logo KPU dan pemerintah daerah,” ungkapnya.

Penertiban ini merupakan kali kedua setelah sebelumnya dilakukan pada pertengahan November. Penertiban pertama menyasar pelanggaran terkait lokasi pemasangan, sementara kali ini difokuskan pada desain yang melanggar aturan.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • 32 Tim Bertanding Meriahkan Wali Kota Cup 2025

    32 Tim Bertanding Meriahkan Wali Kota Cup 2025

    • calendar_month Kam, 12 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Suasana meriah menyelimuti Stadion Yos Sudarso, Rabu (11/6/2025) saat Open Turnamen Wali Kota Cup 2025 resmi dimulai. Sebanyak 32 tim sepak bola dari berbagai wilayah turut ambil bagian dalam ajang yang digelar untuk memperingati Hari Jadi ke-445 Kota Tegal ini. Pertandingan pembuka langsung menghadirkan tensi tinggi. Muarareja FC, yang mewakili Kelurahan Muarareja, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pemkot Tawarkan Perikanan dan Jamu Produk UKM ke Shanghai

    Pemkot Tawarkan Perikanan dan Jamu Produk UKM ke Shanghai

    • calendar_month Jum, 10 Jul 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalonngan – Pemerintah Kota Pekalongan bersama Usaha Kecil Menengah (UKM) binaannya mengikuti sarasehan virtual bersama Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia . Tiga UKM olahan pangan dan produk herbal di Kota Pekalongan telah teregistrasi untuk turut memasarkan produk ke Shanghai. Usai memaparkan video produk, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Erli Nufiati menyampaikan, pihaknya menyambut baik program […]

    Bagikan Ke Teman
  • Undangan Dinas Pendidikan Tuai Keluhan

    Undangan Dinas Pendidikan Tuai Keluhan

    • calendar_month Jum, 23 Agu 2019
    • 0Komentar

      PEMALANG (PuskAPIK) – Beberapa kepala sekolah SD dan SMP di Kabupaten Pemalang mengeluhkan kegiatan bimbingan dan pelatihan. Disebutkan bahwa kegiatan undangannya dibuat oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Pemalang. Kegiatan dengan judul “Bimbingan dan Pelatihan Peningkatan Mutu Guru dan Tenaga Pendidikan Dalam Rangka Meningkatkan Kualitas Manajemen dan Administrasi Sekolah bagi SD/SMP”, yang diadakan belum […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kejari Pemalang Kembalikan Uang Pengganti Kerugian Negara Kasus Korupsi Mantan Sekda Arifin

    Kejari Pemalang Kembalikan Uang Pengganti Kerugian Negara Kasus Korupsi Mantan Sekda Arifin

    • calendar_month Sen, 19 Jun 2023
    • 3Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Kejaksaan Negeri (Kejari) Pemalang mengembalikan uang pengganti kerugian negara perkara tindak pidana korupsi terpidana mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Pemalang, Mohamad Arifin, sebesar Rp 500 juta. Uang pengganti kerugian negara bernilai ratusan juta rupiah itu diserahkan oleh Kasi Pidsus Kejari Pemalang, Rizal Sanusi kepada Plt Kepala BPKAD Pemalang, Aji Harjono di Kantor Kejaksaan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Polres Pekalongan dan Polsek Jajaran Pantau Pemotongan Hewan Kurban

    Polres Pekalongan dan Polsek Jajaran Pantau Pemotongan Hewan Kurban

    • calendar_month Sab, 7 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Personel patroli baik dari Polres Pekalongan maupun Polsek jajarannya melaksanakan pemantauan pemotongan hewan kurban di Hari Raya Idul Adha 1446 H / 2025 M. Kegiatan ini untuk mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas maupun kriminalitas. Kapolres Pekalongan AKBP Doni Prakoso W, S.I.K melalui Kasubsi Penmas Sihumas Ipda Warsito mengatakan, Polres Pekalongan bersama jajarannya berupaya […]

    Bagikan Ke Teman
  • Wakil Bupati Pemalang Buka Bulan Bhakti Karang Taruna Tingkat Provinsi Jawa Tengah

    Wakil Bupati Pemalang Buka Bulan Bhakti Karang Taruna Tingkat Provinsi Jawa Tengah

    • calendar_month Sel, 24 Okt 2017
    • 0Komentar

    PEMALANG (PuskAPIK) – Bulan Bhakti Karang Taruna (BBKT) tingkat provinsi Jawa Tengah tahun 2017 dipercayakan ke Kabupaten Pemalang  sebagai tuan Rumah. BBKT ini dilaksanankan selama tiga hari, yakni mulai 24 hingga 26 Oktober 2017 ini, di buka dengan  apel besar dipimpin Bupati Pemalang, yang diwakili Wakil Bupati Pemalang, Martono, di lapangan Desa Clekatakan, Kecamatan Pulosari, […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less