Rabu, 22 Okt 2025
light_mode

Setelah Sukses di Pileg, Tim APSK Janur Kuning Bergerak Menangkan Faruq-Ashim di Pilkada Kota Tegal

  • calendar_month Sab, 28 Sep 2024

PUSKAPIK.COM, Tegal – Tim Arie Prima Setyoko (APSK) Janur Kuning Kota Tegal yang telah berhasil mengantarkan Arie Prima Setyoko duduk di legislatif dari Partai Golkar dalam Pileg 2024, kini kembali bergerak untuk memenangkan pasangan Faruq Ibnul Haqi dan M Ashim Adz Dzorif Fikri di Pilkada Kota Tegal pada 27 November 2024.

“Sama-sama berangkat dari anak muda, kami siap mengantar pasangan Faruq Ibnul Haqi dan M Ashim Adz Dzorif Fikri untuk memimpin Kota Tegal,” kata kader Partai Golkar Kota Tegal, Arie Prima Setyoko, dalam konsolidasi Tim APSK Janur Kuning bersama Faruq-Ashim, di Jalan Surabayan, Jumat (27/9/2024) malam.

Menurut Arie, sosok Faruq-Ashim merupakan Calon Wali Kota dan Wakil Wali kota Tegal yang mewakili generasi muda. Bukan secara angka dan usia, paslon nomor urut tiga itu juga memiliki keberpihakan kepada isu yang berdampak besar terhadap kaum muda.

“Jika Tim APSK Janur Kuning dapat mengantarkan saya duduk di kursi legislatif, maka kali ini tim akan kembali bergerak untuk menyukseskan Paslon Faruq-Ashim,” katanya.

Dalam kesempatan itu, Faruq Ibnul Haqi menyambut baik upaya Arie Prima Setyoko dan berharap dapat bergerak bersama mengakselerasi kemajuan Kota Tegal yang cemerlang.

Faruq menyebut telah melakukan belanja masalah selama beberapa waktu di Kota Tegal. Dari setiap sambang wilayah, tidak sedikit isu maupun problematika masih dirasakan masyarakat Kota Tegal.

“Dari sekian banyak belanja masalah, pendidikan dan kesehatan adalah yang utama. Kami telah menentukan program itu untuk lima tahun ke depan,” ucapnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • 1.317 Pemudik dari Zona Merah Covid-19 Tiba di Batang

    1.317 Pemudik dari Zona Merah Covid-19 Tiba di Batang

    • calendar_month Sel, 31 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Sampai Selasa 31 Maret 2020, sebanyak 1.317 pemudik dari zona merah penyebaran Covid-19, masuk ke Kabupaten Batang. Bupati Batang Wihaji, mengatakan, berdasarkan data laporan dari dinas perhubungan, pergerakan penumpang yang masuk Batang dari Jakarta periode tanggal 23 sampai dengan 30 Maret 2020 sebanyak 1.317 orang, melalui sejumlah terminal bus. “Warga Batang yang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Semua Bapaslon Pilkada Pemalang Dinyatakan Memenuhi Syarat

    Semua Bapaslon Pilkada Pemalang Dinyatakan Memenuhi Syarat

    • calendar_month Sel, 22 Sep 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Setelah menyerahkan perbaikan dokumen syarat pencalonan dan dilakukan pemeriksaan oleh KPU, semua bakal pasangan calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Pemalang sudah dinyatakan memenuhi syarat. Hasil pemeriksaan itu disampaikan Harun Gunawan, Komisioner KPU Pemalang, Divisi Teknis Penyelenggaraan, dalam rakor persiapan penetapan dan pengundian nomor urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati, di R-Gina […]

    Bagikan Ke Teman
  • Disdik Larang Sekolah Gunakan Buku Ajar Tema 7, Ada apa?

    Disdik Larang Sekolah Gunakan Buku Ajar Tema 7, Ada apa?

    • calendar_month Jum, 21 Feb 2020
    • 0Komentar

    TEGAL (PUSKAPIK) – Dinas Pendidikan Kota Tegal, melarang sekolah menggunakan buku ajar Tema 7 untuk kelas 5 Sekolah Dasar, Jumat pagi (21/02/2020). Larangan tersebut mencuat setelah ditemukannya kalimat kontroversial pada halaman 45. Kalimat itu menyebut salah satu organisasi keagamaan terbesar di Indonesia bersifat radikal, termasuk Partai Komunis Indonesia dan Partai Nasional Indonesia. “Kalau yang dipersoalkan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kera Liar Resahkan Warga Brebes

    Kera Liar Resahkan Warga Brebes

    • calendar_month Rab, 7 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes -Sejumlah kera liar masuk ke kawasan permukiman warga di Brebes. Terakhir, binatang ini kedapatan berada di ruang perpustakaan SMP Negeri 1 Brebes, Rabu 7 Oktober 2020. Ini membuat resah warga permukiman. Binatang ini diketahui masuk ke ruang perpustakaan sekitar pukul 08.00 WIB. Petugas perpustakaan sekolah sempat kaget saat hendak masuk ruangan tersebut, lantaran […]

    Bagikan Ke Teman
  • Catat! Mulai 5 Juli, PDAM Pemalang Batasi Operasional Layanan Kas dan Cs

    Catat! Mulai 5 Juli, PDAM Pemalang Batasi Operasional Layanan Kas dan Cs

    • calendar_month Rab, 7 Jul 2021
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang membatasi jam pelayanan kas dan customer servis untuk menekan penyebaran Covid-19. Sejak 5 Juli 2021, jam pelayanan dimulai pukul 07.00-12.00 WIB. Pembatasan jam pelayanan kas ini sebagai tindak lanjut Surat Edaran (SE) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pemalang nomor 800/1417 tahun 2021 dalam upaya pencegahan risiko […]

    Bagikan Ke Teman
  • TKI Pemalang Akmal Fauzi yang Koma di Jepang Segera Dipulangkan

    TKI Pemalang Akmal Fauzi yang Koma di Jepang Segera Dipulangkan

    • calendar_month Kam, 18 Sep 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Kabupaten Pemalang yang sakit dan sempat koma di Jepang, Akmal Fauzi (30) dalam waktu dekat akan dipulangkan ke Indonesia. Kabar ini disampaikan Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Pemalang, Umroni. Rencananya Akmal Fauzi bakal dipulangkan pada Senin 22 September 2025 nanti. Rencananya Akmal Fauzi akan dipulangkan dengan […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less