Kamis, 16 Okt 2025
light_mode

Pemalang Miliki Permukiman Kumuh Terbanyak di Jateng, BPS: Tersebar di 56 Desa

  • calendar_month Kam, 21 Okt 2021

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Kabupaten Pemalang menjadi daerah paling banyak memiliki permukiman kumuh di Jawa Tengah. Permukiman kumuh mayoritas berada di wilayah pantura.

Bertenggernya Kabupaten Pemalang di urutan teratas daerah yang miliki desa dengan permukiman kumuh terbanyak di Jawa Tengah sedang ramai di media sosial. Ranking tersebut muncul dalam data yang disajikan databoks.katadata.co.id. Artikel itu menyebut pada 2020, Provinsi Jawa Tengah memiliki 419 desa dengan permukiman kumuh.

Dalam 3 besar, desa dengan permukiman kumuh di Jawa Tengah ini paling banyak berada di Kabupaten Pemalang yaitu 56 desa, disusul Tegal 46 desa, dan Surakarta 32 desa.

Saat dikonfirmasi Puskapik.com, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Pemalang Mimik Nurjanti, membenarkan ada 56 desa dengan permukiman kumuh di Kabupaten Pemalang. “Di tahun 2020 kami melakukan pendataan potensi desa (podes). Ada pertanyaan tentang apakah ada pemukiman kumuh di desa,” kata Mimik, Kamis, 21 Oktober 2021.

Definisi kumuh, kata Mimik, adalah sanitasi lingkungan buruk, bangunan padat, dan sebagian besar tidak layak huni. “Ditanyakan juga ada berapa lokasi, berapa jumlah bangunannya, dan berapa jumlah keluarganya,” katanya.

Menurut Mimik, mayoritas desa dengan permukiman kumuh ada di Kecamatan Pemalang, Taman, Petarukan, Comal, dan Ulujami.

Penulis: Eriko Garda Demokrasi
Editor: Faisal M

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Cek Kesiapan TPS Pemilu 2019

    Bupati Cek Kesiapan TPS Pemilu 2019

    • calendar_month Ming, 14 Apr 2019
    • 0Komentar

      PEMALANG (PuskAPIK) – Bupati Pemalang, H. Junaedi bersama Jajaran Forkopimda, KPU dan Bawaslu Pemalang, melakukan cek lokasi TPS di wilayah Kabupaten Pemalang Di Balai Desa Semingkir Kecamatan Randudongkal, Desa Majakerta Kecamatan Watukumpul, Desa Gombong Kecamatan Belik, dan diwilayah Kecamatan Pulosari. Minggu (14/04). Pengecekan dilakukan guna mengetahui situasi dan persiapan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dugaan ‘Upeti’ BPNT Tantangan Bangun Kepercayaan Publik terhadap Aparat Penegak Hukum dan Pemerintahan Agung-Mansur

    Dugaan ‘Upeti’ BPNT Tantangan Bangun Kepercayaan Publik terhadap Aparat Penegak Hukum dan Pemerintahan Agung-Mansur

    • calendar_month Jum, 26 Mar 2021
    • 1Komentar

    Budhi Rahardjo Warga Pemalang RAKYAT Pemalang menunggu keberanian aparat penegak hukum dalam kasus dugaan upeti Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) oleh oknum Anggota DPRD dan elite partai di Pemalang yang baru-baru ini mencuat. Efek dari kasus ini bisa mengganggu kondusivitas pemerintahan dan mempengaruhi kepercayaan publik terhadap aparat penegak hukum jika tidak diselesaikan. Kasus bansos Covid-19 […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tingkatkan Kemampuan SDM Panwascam, Bawaslu Pemalang Gelar Simulasi PSAP

    Tingkatkan Kemampuan SDM Panwascam, Bawaslu Pemalang Gelar Simulasi PSAP

    • calendar_month Sab, 15 Agu 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Dalam upaya meningkatan kapasitas SDM Panwascam pada Pilkada 2020, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Pemalang menggelar simulasi Penyelesaian Sengketa Antarpeserta Pemilihan (PSAP) dengan mekanisme penyelesaian acara cepat, Sabtu, 15 Agustus 2020. Bertempat di Hotel Regina, simulasi diikuti oleh seluruh Panwascam se-kabupaten Pemalang. Kordinator Divisi Penyelesaian Sengketa Bawaslu Provinsi Jateng, Heru Cahyono, yang juga […]

    Bagikan Ke Teman
  • Water Cannon, Truk Gunner, Mobil Damkar Iring-iringan Semprot Disinfektan di Jalan Protokol Kabupaten Tegal

    Water Cannon, Truk Gunner, Mobil Damkar Iring-iringan Semprot Disinfektan di Jalan Protokol Kabupaten Tegal

    • calendar_month Kam, 17 Jun 2021
    • 2Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Berbagai elemen masyarakat terus berperan aktif membantu pemerintah dalam rangka mengatasi penanganan pandemi Covid-19. Di Kabupaten Tegal, relawan Projo bersinergi dengan TNI, Polri, PMI dan Pemadam Kebakaran menggelar penyemprotan disinfektan skala besar, Kamis siang, 17 Juni 2021. Penyemprotan disinfektan menerjunkan dua unit kendaraan water cannon Polri, truk gunner PMI serta mobil pemadam […]

    Bagikan Ke Teman
  • Rajut Kebhinekaan, Gubernur Ganjar Sowan ke Habib Lutfi Pekalongan

    Rajut Kebhinekaan, Gubernur Ganjar Sowan ke Habib Lutfi Pekalongan

    • calendar_month Kam, 19 Nov 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo didampingi Kapolda Jawa Tengah dan Danrem 071 Wijaya Kusuma melakukan kunjungan ke Kota Pekalongan, Kamis 19 November 2020. Kunjungan Ganjar dan rombongan ke Habib Muhammad Luthfi Bin Yahya disambut oleh Walikota Pekalongan, Saelany Machfudz beserta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Pekalongan. Gubernur Ganjar menyampaikan bahwa […]

    Bagikan Ke Teman
  • Mantan Kepala Sekolah Disanksi Demosi Tak Bisa Dipulihkan Jabatannya

    Mantan Kepala Sekolah Disanksi Demosi Tak Bisa Dipulihkan Jabatannya

    • calendar_month Kam, 15 Mei 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Upaya dan harapan mantan kepala sekolah di Kabupaten Pemalang untuk menduduki kembali jabatannya setelah disanksi disiplin berupa demosi (turun jabatan) akibat terindikasi terlibat suap jual beli jabatan, dipastikan pupus. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Pemalang, Eko Adi Santoso, menyebut, pemulihan jabatan mantan kepala sekolah yang diduga terlibat suap jual beli jabatan itu […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less