Rabu, 15 Okt 2025
light_mode

Di Brebes, Penyintas Corona B117 dan Kontak Erat Tempuh Second Opinion, Begini Hasilnya

  • calendar_month Kam, 11 Mar 2021

PUSKAPIK.COM, Brebes – Dinas Kesehatan (Dinkes) Brebes, kembali memeriksa sampel penyintas Corona B117 dan dua kontak erat yang dinyatakan positif. Sampel tiga orang ini dikirim ke Labkesda Jawa Tengah, sebagai upaya second opinion terhadap hasil pemeriksaan dari puslabkes Kementerian Kesehatan. Hasil pemeriksaan ternyata negatif.

Hasil pemeriksaan dari Labkesda Jateng ini diterima Rabu 10 Maret 2021 tadi malam pukul 21.30. Hasil pemeriksaan ini hasilnya berbeda dengan hasil pemeriksaan di laboratorium Kemenkes. Tiga orang yang semula positif kini dinyatakan negatif.

Tiga orang yang diambil sampel dan diperiksa ulang adalah Nyonya A, pekerja migran Arab Saudi asal Desa Kubangjati, beserta dua orang kontak erat langsung yakni Kh dan M. Ketiga orang ini diambil kembali sampelnya pada Sabtu kemarin dan dikirim ke Labkesda Jateng.

“Kami sengaja melakukan pemeriksaan ulang di laboratorium yang berbeda sebagai second opinion. Sampel tiga orang itu seluruhnya negatif,” ungkap dr Sartono, Kepala Dinas Kesehatan Brebes, Rabu malam melalui sambungan telepon.

Dinkes sengaja melakukan second opinion karena adanya perubahan hasil pemeriksaan terhadap tiga orang tersebut. Pemeriksaan terhadap 7 orang kontak erat langsung dan Nyonya A (penyintas) pada awalnya memunculkan hasil dua orang positif, yakni Kh dan M. Nyonya A dan lima kontak erat lainnya negatif.

Kemudian status ini berubah dalam waktu satu hari. Nyonya A yang semula negatif dinyatakan positif. Tidak hanya itu, hingga Rabu siang muncul lagi perubahan status terhadap tiga orang ini. Dua kontak erat yang semula positif berubah menjadi negatif, sedangkan Nyonya A tetap positif.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kota Pekalongan Maksimalkan Potensi Daerah Selain Batik

    Kota Pekalongan Maksimalkan Potensi Daerah Selain Batik

    • calendar_month Sel, 3 Des 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Selain dikenal sebagai Kota Batik, Kota Pekalongan kini tengah berupaya memaksimalkan berbagai potensi daerah lainnya untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat ke depan Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid mengungkapkan bahwa, meskipun batik menjadi identitas kuat Kota Pekalongan, diversifikasi potensi daerah sangat penting untuk menciptakan ekonomi yang lebih berkelanjutan. Menurut Mas […]

    Bagikan Ke Teman
  • Agus Solichin Kembali Pimpin Golkar Kabupaten Tegal

    Agus Solichin Kembali Pimpin Golkar Kabupaten Tegal

    • calendar_month Jum, 29 Agu 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Agus Solichin kembali memimpin Partai Golkar Kabupaten Tegal dalam Musda XI DPD Partai Golkar Kabupaten Tegal di Hotel Grand Dian Slawi, Kamis, 28 Agustus 2025. Agus Solichin kali ketiga menjadi Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tegal sejak 2016 silam. Musda XI DPD Partai Golkar Kabupaten Tegal dihadiri Ketua DPD 1 Partai Golkar […]

    Bagikan Ke Teman
  • Wujudkan Kinerja ASN Profesional, Pemkot Pekalongan Terapkan e-Kinerja Mulai 2021

    Wujudkan Kinerja ASN Profesional, Pemkot Pekalongan Terapkan e-Kinerja Mulai 2021

    • calendar_month Sel, 1 Des 2020
    • 45Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Keberhasilan pelaksanaan pembangunan sangat ditentukan oleh kinerja aparatur pemerintah dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang telah ditetapkan. Karena itu, Pemkot Pekalongan mulai 2021 akan mengukur kinerja seluruh ASN melalui aplikasi e-Kinerja secara menyeluruh. Aplikasi ini diluncurkan Wali Kota Pekalongan Saelany Machfudz di Ruang Amarta Setda Kota Pekalongan, Selasa, 1 Desember 2020. […]

    Bagikan Ke Teman
  • Melanggar! Gambar Paslon Pilkada Pemalang di Angkutan Umum Dicopot

    Melanggar! Gambar Paslon Pilkada Pemalang di Angkutan Umum Dicopot

    • calendar_month Kam, 8 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Penertiban Alat Peraga Kampanye (APK) Pilkada 2020, kembali dilakukan di Pemalang. Jika sebelumnya penertiban menyasar APK yang tidak sesuai titik lokasi pemasangan, kali ini penertiban menyasar mobil dengan branding paslon Pilkada, Kamis 8 Oktober 2020. Dikatakan Sudadi, Anggota/Kordiv Hukum, Data dan Informasi, Bawaslu Pemalang, penertiban branding paslon Pilkada pada angkutan umum ini […]

    Bagikan Ke Teman
  • BPJS Kesehatan, Kelemahan dan Peran Vitalnya di Tengah Pandemi Covid-19

    BPJS Kesehatan, Kelemahan dan Peran Vitalnya di Tengah Pandemi Covid-19

    • calendar_month Kam, 17 Jun 2021
    • 0Komentar

    Oleh: Iskandar Ali Syahbana Pandemi Covid-19 tidak hanya berdampak pada kesehatan, melainkan juga pada kondisi sosial dan ekonomi. Dalam jangka pendek, dampaknya pada kesehatan ditunjukkan dengan angka kematian korban di Indonesia yang mencapai 8,9 persen. Di sektor ekonomi, pandemi ini menyebabkan anjloknya aktivitas perekonomian domestik, yang tidak menutup kemungkinan akan menurunkan kesejahteraan masyarakat. Dalam jangka […]

    Bagikan Ke Teman
  • TMMD Usai, Pangkas Waktu Tempuh Jalur Pacet – Gerlang

    TMMD Usai, Pangkas Waktu Tempuh Jalur Pacet – Gerlang

    • calendar_month Jum, 23 Agu 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Jalur penghubung antara Desa Pacet Kecamatan Reban menuju Desa Gerlang Kecamatan Blado akhirnya mampu memangkas waktu tempuh warga setempat, usai diresmikan pengoperasiannya oleh, Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Deddi Suryadi. Jalur yang sebelumnya berbentuk jalan setapak hanya dapat dilalui oleh masyarakat, kini dapat dilewati kendaraan sepeda motor maupun roda empat. Mayjen Deddi Suryadi […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less