Rabu, 15 Okt 2025
light_mode

Catat! Ini Program Unggulan Bupati-Wabup Anyar Pemalang

  • calendar_month Jum, 22 Jan 2021

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bupati-Wakil Bupati Pemalang terpilih, Agung-Mansur, bakal jadikan Dewi,Desi,Dedi, dan Koin sebagai program unggulan dalam masa kepemimpinan. Mulai dari peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD), hingga upaya peningkatan pelayanan masyarakat terangkum dalam program unggulan ini.

Disampaikan Mukti Agung Wibowo, melalui program Koin (Kota Industri), Mukti Agung berharap dapat mengundang investor masuk di Kabupaten Pemalang.

“Untuk adanya perusahaan-perusahaan di Kabupaten Pemalang, sehingga ini akan membuka lapangan kerja, akan meningkatkan kemakmuran daerah. Termasuk juga meningkatkan PAD (Pendapatan Asli Daerah),” kata Agung, Jumat 22 Januari 2021.

Agung menambahkan, upaya meningkatkan PAD ini juga tercantum dalam program Dewi (Desa Wisata). Dan juga program yang lain, termasuk akan menginventarisasi aset Pemerintah Daerah.

“Apa yang bisa dilakukan, apa yang bisa dikerjakan, untuk termasuk adanya investor-investor yang mungkin bisa dikerjasamakan dengan Pemda dan masyarakat Kabupaten Pemalang,” tutur Agung.

Kemudian Wakil Bupati terpilih, Mansur Hidayat menyampaikan, upaya meningkatkan pelayanan masyarakat juga bakal dilaksanakan melalui program Desa Digital (Dedi).

“Program kita ada Dedi (Desa Digital). Jadi dengan program itu, artinya masyarakat di Desa/Kelurahan tidak perlu datang ke (kota) Pemalang hanya untuk bisa mngurus Kartu Keluarga,KTP, yang sebenarnya bisa dilakukan jauh disana,” terang Mansur.

Hal itu juga disampaikan Agung-Mansur dalam konferensi pers, usai penetapan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Pemalang 2020 terpilih, di kantor KPU Pemalang, Kamis 21 Januari 2021 kemarin.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dua Hari Sekali Panen, Pertanian Rutan Pekalongan Gairahkan Semangat Kemandirian WBP

    Dua Hari Sekali Panen, Pertanian Rutan Pekalongan Gairahkan Semangat Kemandirian WBP

    • calendar_month Ming, 15 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Semangat kemandirian dan produktivitas tampak nyata di lingkungan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Pekalongan. Kepala Rutan Pekalongan, Nanang Adi Susanto bersama jajaran pejabat struktural dan para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) melaksanakan panen sayuran kangkung dan cabai di lahan pertanian dalam Rutan setempat. Kegiatan ini menjadi salah satu bukti konkret keberhasilan program […]

    Bagikan Ke Teman
  • Bawaslu Batang Copot APK Paslon Bupati dan Wakil Bupati Gunakan Logo KPU dan Pemkab 

    Bawaslu Batang Copot APK Paslon Bupati dan Wakil Bupati Gunakan Logo KPU dan Pemkab 

    • calendar_month Sel, 19 Nov 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Batang – Langkah tegas kembali diambil oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Batang dalam menegakkan aturan pemilu pada 19 November 2024. Penertiban dilakukan oleh tim gabungan dari Bawaslu, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan melakukan penertiban terhadap sejumlah Alat Peraga Kampanye (APK) pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati yang dianggap melanggar regulasi. “Kami menerima laporan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Satpol PP Kroscek Perijinan Kandang Ayam

    Satpol PP Kroscek Perijinan Kandang Ayam

    • calendar_month Rab, 12 Sep 2018
    • 0Komentar

    PETARUKAN (PuskAPIK) – Setelah sejumlah warga mendatangi pemilik kandang ayam beberapa hari lalu (Senin, 10/09), Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) kabupaten Pemalang mendatangi salah satu pemilik kandang ayam yang berada di Dusun Keboijo Kelurahan/ Kecamatan Petarukan, Rabu (12/09). Kedatangan sekitar 5 anggota Satpol PP Pemalang tersebut untuk melakukan kroscek terkait kondisi kandang termasuk perijinan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Misi Rhapsodi Jadi Penguatan Karakter MPLS Siswa SMP di Pemalang

    Misi Rhapsodi Jadi Penguatan Karakter MPLS Siswa SMP di Pemalang

    • calendar_month Sen, 14 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kabupaten Pemalang melayangkan edaran sejumlah ketentuan Masa Pengenalan Lingkungan Satuan Pendidikan (MPLS) bagi jenjang SD dan SMP. Dalam ketentuan MPLS bagi peserta didik baru jenjang SMP, satuan pendidikan diinstruksikan untuk melaksanakan penguatan karakter siswa-siswi melalui misi Rhapsodi. Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dindikbud Pemalang, Sokhaeron, mengatakan, satuan pendidikan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Gedung Diklat Pekalongan untuk Isolasi Pasien Corona Penuh

    Gedung Diklat Pekalongan untuk Isolasi Pasien Corona Penuh

    • calendar_month Jum, 9 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM,Pekalongan – Pemerintah Kota Pekalongan sudah hampir satu bulan ini kembali menggunakan Gedung Diklat di Jalan Merbabu sebagai tempat isolasi penanganan Covid-19. Ruangan yang disediakan sebanyak 22 kamar dan sudah terisi 21 kamar, dan hari ini Jumat 9 October 2020 sudah ada dua orang yang selesai karantina sehingga untuk kuota kamar di Gedung Diklat tersisa […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pasca Terbakar, Pembangunan Kembali Gedung Pemkot dan DPRD Kota Pekalongan Didanai APBN

    Pasca Terbakar, Pembangunan Kembali Gedung Pemkot dan DPRD Kota Pekalongan Didanai APBN

    • calendar_month Ming, 7 Sep 2025
    • 0Komentar

    PEKALONGAN, puskapik.com – Menteri Pekerjaan Umum (PU) Republik Indonesia, Dody Hanggodo, memastikan bahwa gedung Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan dan DPRD yang hangus terbakar dan rusak parah akibat insiden aksi anarkis pada Sabtu, 30 Agustus 2025 lalu sudah tidak bisa di pertahankan lagi. Berdasarkan hasil kajian tim teknis Kementerian PU, kondisi bangunan di nyatakan rusak berat. […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less