17 Rumah Warga Brebes Rusak, Bencana Tanah Bergerak

0
FOTO/PUSKAPIK/ISTIMEWA

PUSKAPIK.COM, Brebes – Bencana alam tanah bergerak di Dukuh Sambungregel, RT 03 RW 03 Desa Manggis, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes mengakibatkan
setidaknya 17 rumah rusak dan enam di antaranya rusak berat.

Bencana tanah bergerak terjadi sejak Rabu 13 Januari 2021 akibat intensitas hujan yang tinggi. Pada Kamis 14 Januari 2021 kondisi makin parah dan penghuni rumah terpaksa mengungsi ke tempat aman.

Data yang diperoleh ada enam rumah yang rusak berat. Yakni milik Hanip, Suparlin, Ahmad Maksudi, Sobirin, Suyudi dan Jayusman. Di antara rumah yang rusak berat ini sebagian terpaksa dirobohkan karena membahayakan.

“Tiap sat terus ada pergerakan tanah dan kerusakan bangunan makin parah sehingga kami terpaksa mengosongkan rumah dan mengungsi,” kata Hanip salah satu warga yang rumahnya rusak parah.

Sementara rumah yang mengalami rusak sedang adalah milik, Kifriyul Aziz, Yofie, Tomi, Marso, Mahron, Rapi, Nurohman, Rahumi, Donah, Efendi dan Masiyah.

Sejumlah relawan di antaranya dari Ukhuwah Al-Fatah Rescue (UAR), BPBD Brebes Posko Bumiayu, PMI dan lainnya terjun membantu korban mengamankan barang-barang korban ke eltemoat aman.

Posko Bencana dan tenda darurat telah didirikan di dekat lokasi bencana alam tanah bergerak tersebut.

Kepala Desa Manggis Masruri SAg membenarkan kejadian tersebut, pihaknya telah melaporkan kejadian bencana alam tersebut ke Kantor Kecamatan Sirampog untuk dilanjutkan ke Pemkab Brebes.

Kontributor: Fahri Latief
Editor: Amin Nurrokhman

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini