Cabup-Cawabup Pemalang Deklarasikan Pilkada Damai

Advertisement

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Seluruh pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pemalang mendeklarasikan Pilkada damai, Kamis, 24 September 2020. Deklarasi yang digelar di R-Gina Hotel itu, dihadiri seluruh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) serta pengurus partai pengusung paslon.

Pada Pilkada 2020, Pemalang memiliki tiga paslon bupati dan wakil bupati. Ketiganya adalah Agus Sukoco-Eko Priyono, Mukti Agung Wibowo-Mansur Hidayat, dan Iskandar Ali Syahbana-Ahmad Agus Wardana.

Ada 5 poin deklarasi damai yang disepakati. Pendeklarasian dipimpin Ketua KPU Pemalang, Mustaghfirin yang kemudian diikuti semua paslon, perwakilan Parpol pengusung, tim kampanye, pendukung, serta simpatisan.

“Kami, para paslon bupati dan wakil bupati, partai politik, tim kampanye, pendukung, dan simpatisan di Kabupaten Pemalang menyatakan bahwa pertama, setia dan menjunjung tinggi Pancasila dan UUD 1945,” seru semua peserta deklarasi.

Kemudian pada poin kedua, para peserta deklarasi menyatakan, mendukung pelaksanaan Pilkada tahun 2020 yang kondusif, damai, dan sejuk.

Ketiga, mewujudkan Pilkada yang LUBER JURDIL (langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil). Keempat, tidak akan melakukan kampanye hitam, berita hoaks, dan hate speech. “Lima menerima sanksi apabila melakukan pelanggaran dan tindak pidana dalam Pilkada 2020,” katanya.

Selain deklarasi Pilkada damai, para paslon juga diminta menyatakan komitmen untuk siap mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19 pada semua tahapan Pikada 2020.

Hadir dalam acara itu, Bupati Pemalang Junaedi, Kapolres Pemalang AKBP Ronny Tri Prasetyo Nugroho, Dandim 0711/Pemalang Letkol Inf Irvan Christian Tarigan, Kajari Pemalang Tati Vain Sitanggang, Ketua Bawaslu Pemalang Hery Setyawan.

Penulis: Eriko Garda Demokrasi
Editor: Faisal M

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to top
error: Konten dilindungi oleh Hak Cipta!!