Rabu, 15 Okt 2025
light_mode

Razia Masker, Puluhan Warga Pemalang Disanksi Sosial

  • calendar_month Rab, 9 Sep 2020

PUSKAPIK.COM, Pemalang- Puluhan warga Pemalang yang terjaring operasi masker oleh aparat gabungan Satpol PP, Polres Pemalang, TNI, BPBD, Dishub dan Instansi terkait lainnya di depan Stadion Sirandu, Pemalang, dikenakan sanksi sosial berupa membersihkan jalan dan fasilitas umum lainnya.

Keterangan yang dihimpun puskapik.com, Rabu 9 September 2020, menyebut, Kepala Bidang Penegakan Peraturan Perundangan Satpol PP, Tito Suharto, Selasa 8 September 2020, mengatakan operasi yang dilaksanakan sejak pukul 08:30 WIB ini sebagai pendisiplinan masyarakat dalam upaya pencegahan penyebaran Covid 19 di Kabupaten Pemalang dengan acuan Peraturan Bupati Pemalang, no 45.

“Untuk sanksi bagi pelanggar masih berupa sanksi sosial, belum ada sanksi denda sebagaimana tertuang dalam Perbub. Sanksi sosial berupa menyapu atau membersihkan fasum, dan ada juga menyanyikan lagu wajib atau push up, ” ujarnya.

Rencana operasi gabungan akan dilaksanakan secara rutin mengambil lokasi di eks kawedanan Pemalang dan jalur-jalur utama lainnya.

“Kita jadwalkan Selasa dan Kamis tiap minggunya, untuk eks kawedanan dilaksanakan di depan kantor kecamatan Taman, depan kantor kecamatan Randudongkal, depan kecamatan Comal, dan depan masjid besar Belik, dan tempat umum lainnya, “ujarnya.

Operasi berlangsung selama 2 jam, menargetkan warga yang tidak bermasker. Warga yang kedapatan melanggar selain mendapatkan sanksi juga didata oleh petugas dan mendapat surat teguran.

Tito berharap dengan operasi rutin seperti ini bisa berdampak pada meningkatnya kesadaran warga dalam pelaksanaan protokol kesehatan. Menurutnya bagaimanapun untuk wilayah Jateng, khususnya Kabupaten Pemalang masih belum menunjukan grafik aman dalam penyebaran Covid 19.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Anggota DPRD Pemalang Pertanyakan Kebocoran Data Swab Test Covid-19

    Anggota DPRD Pemalang Pertanyakan Kebocoran Data Swab Test Covid-19

    • calendar_month Jum, 14 Agu 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Anggota Komisi C DPRD Pemalang dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera, Daliwan menanggapi kebocoran data hasil swab test laboratorium atas orang-orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 beberapa waktu lalu. Menurutnya, ada kesalahan prosedur, seharusnya data tersebut disampaikan oleh Gugus Tugas Covid-19 Pemalang secara resmi kepada khalayak melalui pers rilis. Menurut Daliwan, surat hasil swab […]

    Bagikan Ke Teman
  • Begini Strategi Pemkab Pemalang Genjot PAD

    Begini Strategi Pemkab Pemalang Genjot PAD

    • calendar_month Sel, 9 Jul 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Pemerintah Kabupaten Pemalang menyiapkan berbagai strategi untuk menggenjot Pendapatan Asli Daerah guna mendorong kemajuan pembangunan dan pertumbuhan ekonomi daerahnya. Sekretaris Daerah Pemalang, Heriyanto, memaparkan, ada empat strategi yang dilakukan untuk mendongkrak PAD. Pertama intensifikasi pajak daerah dan retribusi daerah melalui pemetaan obyek pajak. Strategi tersebut didukung dengan pembebasan denda pajak, elektronifikasi sistem […]

    Bagikan Ke Teman
  • Hari Pertama Libur Panjang, Terjadi Lonjakan Jumlah Penumpang di Stasiun Pemalang

    Hari Pertama Libur Panjang, Terjadi Lonjakan Jumlah Penumpang di Stasiun Pemalang

    • calendar_month Rab, 28 Okt 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Cuti bersama libur panjang mulai 28 Oktober sampai 1 November 2020, memicu lonjakan jumlah penumpang kereta api di Stasiun Pemalang. Hari ini, Rabu 28 Oktober 2020, Intensitas penumpang kereta api yang turun di Stasiun Pemalang juga mulai nampak signifikan sejak dini hari tadi. Itu disampaikan Pengatur Perjalanan Kereta Api (PPKA) Stasiun Pemalang, […]

    Bagikan Ke Teman
  • AMPERA Ingatkan Petahana Mansur Hidayat Tak Gunakan Anggaran Negara untuk Kampanye

    AMPERA Ingatkan Petahana Mansur Hidayat Tak Gunakan Anggaran Negara untuk Kampanye

    • calendar_month Sel, 3 Sep 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Koordinator Aliansi Masyarakat Pemalang Raya (AMPERA), Heru Kundhimiarso, mengingatkan penyelenggara pemilu dan aparat penegak hukum (APH) untuk mewaspadai penggunaan Anggaran Pendapatan dan Daerah(APBD) bagi kepentingan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, khususnya kampanye.   “Ada indikasi penggunaan anggaran negara untuk kepentingan kampanye. Ini tidak bisa dibiarkan dan harus kita awasi bersama,” kata Kundhi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Kasihan, Ibu Teledor, Balita Tersiram Air Panas

    Kasihan, Ibu Teledor, Balita Tersiram Air Panas

    • calendar_month Sen, 15 Jun 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Affan Alghani (3 tahun), warga Dukuh Karanganyar, Desa Bumijawa, Kecamatan Bumijawa Kabupaten Tegal, mengalami luka bakar 30 persen akibat tersiram air panas usai dimandikan ibunya. Bocah yang baru ditinggal mati bapaknya tiga bulan lalu itu, mengalami luka bakar pada bagian kepala, dada serta punggungnya. Beruntung, setelah mendapatkan penanganan dari petugas kesehatan, lukanya […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ini Soal Kemanusiaan!, Kadinkes Brebes Tanggapi Kasus Pasien RSAM Dibawa Pakai Pikap

    Ini Soal Kemanusiaan!, Kadinkes Brebes Tanggapi Kasus Pasien RSAM Dibawa Pakai Pikap

    • calendar_month Jum, 13 Jun 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Pasien kritis dibawa pakai mobil pikap dari RSAM Sitanggal, Brebes, jadi perbincangan hangat publik. Kepala Dinas Kesehatan Brebes, Inneke Tri Sulistyowati, buka suara tegas: prosedur penting, tapi nyawa jauh lebih penting. Di sisi lain, RSAM juga beri klarifikasi terkait keputusan diambil dalam situasi darurat. Kasus pasien gawat darurat dari RS Amanah Mahmudah […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less