Jumat, 24 Okt 2025
light_mode

Harlah ke-24, PKB Pemalang Gelar Senam Massal dan Sepeda Santai Berhadiah Sepeda Motor hingga Tiket Umroh

  • calendar_month Rab, 20 Jul 2022

PUSKAPIK.COM, Pemalang – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Pemalang mengajak warga masyarakat mengikuti senam massal dan sepeda santai dalam perayaan hari lahir (Harlah) PKB ke-24.

Senam massal dan sepeda santai itu menawarkan doorprize menarik mulai dari 1 unit sepeda motor hingga umroh bersama Cak Imin dan dimeriahkan hiburan musisi lokal Kabupaten Pemalang.

“Senam massal dan sepeda santai kita gelar tanggal 24 Juli 2022 pagi, start dan finish di Gedung Serbaguna,” ujar Iskandar Ali Syahbana, Ketua DPC PKB Pemalang, Rabu 20 Juli 2022.

Bagi warga Pemalang yang ingin mengikuti senam massal dan sepeda santai bisa mengambil kupon undian di Kantor DPC PKB Pemalang, Jalan Tidar Nomor 7, Kelurahan Mulyoharjo.

“Syarat untuk mendapat kupon cukup bawa KTP. Tujuannya untuk memudahkan kita, karena kalau diundi tidak ada data lengkap peserta, nanti jadi rancu. Kupon ini gratis.” ungkapnya.

Iskandar Ali Syahbana menuturkan, DPC PKB Pemalang sudah menyiapkan beragam doorprize menarik untuk peserta senam massal dan sepeda santai perayaan Harlah PKB ke-24 ini.

“Doorprize utama adalah umroh bersama Ketua umum DPP PKB, Gus Muhaimin (Cak Imin). Kemudian 1 unit sepeda motor, kulkas, kipas angin, dan masih banyak lagi.” terangnya.

Setelah senam massal dan sepeda santai, peserta akan dihibur penampilan musisi lokal Kabupaten Pemalang. “Kita ingin menyapa dan menampilkan potensi musisi lokal Pemalang.” kata Iskandar.

Sebagai informasi, selain senam massal dan sepeda santai, Harlah PKB ke-24 di Kabupaten Pemalang juga dirayakan dengan lomba burung kicau, lomba fotografi, dan bakti sosial menambal lubang jalan rusak di Kabupaten Pemalang.

Diberitakan sebelumnya, Senin 18 Juli 2022, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Pemalang bakal melaksanakan bakti sosial mengurug lubang jalan rusak di seluruh wilayah Kota Ikhlas.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Memancing Di Sungai Comal, Temukan Mayat Mengapung

    Memancing Di Sungai Comal, Temukan Mayat Mengapung

    • calendar_month Kam, 3 Jan 2019
    • 0Komentar

    AMPELGADING (PuskAPIK) – Saat sedang asik memancing di sungai Comal, Winakyo (38) dikagetkan dengan mayat manusia yang tersangkut kailnya, Rabu (02/01). Peristiwa tersebut bermula saat Winakyo yang warga desa Payung RT 03 / Rw 01, Kec. Bodeh, Kab. Pemalang memancing di sungai Comal di wilayah desa Jatirejo kecamatan Ampelgading dari pukul 17.00 wib. Kemudian Pada […]

    Bagikan Ke Teman
  • KPU Pemalang Gelar Rakor Mekanisme Pengundian Nomor Urut Paslon

    KPU Pemalang Gelar Rakor Mekanisme Pengundian Nomor Urut Paslon

    • calendar_month Sel, 22 Sep 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Guna mempersiapkan penetapan dan pengundian nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Pilkada 2020, KPU Pemalang menggelar rapat koordinasi bersama seluruh LO partai pengusung bapaslon dan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di R-Gina Hotel, Selasa, 22 September 2020. Melalui rakor ini, KPU Pemalang menyampaikan mekanisme penetapan dan pengundian nomor urut […]

    Bagikan Ke Teman
  • Seribu Paket Sembako Dibagikan ke Relawan Abdul Aziz di Dapil IX

    Seribu Paket Sembako Dibagikan ke Relawan Abdul Aziz di Dapil IX

    • calendar_month Jum, 21 Apr 2023
    • 86Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Sebanyak 1000 paket sembako dibagikan kepada warga masyarakat. Seribu paket sembako tersebut berasal dari Abdul Aziz, yang akan mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Propinsi Jawa Tengah dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada Pemilu Legislatif 2024 mendatang. Penerima paket sembako mayoritas adalah relawan pemenangan dan simpatisan Abdul Aziz, yang termasuk dalam Koordinator Desa […]

    Bagikan Ke Teman
  • Fadia-Riswadi Deklarasikan Kemenangan Pilkada Pekalongan

    Fadia-Riswadi Deklarasikan Kemenangan Pilkada Pekalongan

    • calendar_month Rab, 9 Des 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Meskipun penghitungan suara Pilkada Kabupaten Pekalongan belum mencapai 100 persen, namun pasangan Fadia – Riswadi (Dadi) sudah mendeklarasikan kemenangan. Deklarasi itu dilakukan karena dari hasil penghitungan real dari tim pasangan Dadi, hingga pukul 17.00 perolehan suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan sekitar 73 persen. Hasilnya, untuk pasangan 01 yakni Asip – […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dugaan Pemalsuan Surat Mandat KLB, DPC Demokrat Pemalang  Tempuh Jalur Hukum

    Dugaan Pemalsuan Surat Mandat KLB, DPC Demokrat Pemalang Tempuh Jalur Hukum

    • calendar_month Sab, 6 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Ketua DPC Partai Demokrat Pemalang, Andika Permadi, menegaskan dirinya tak hadir langsung maupun memberi kuasa siapun dalam Kongres Luar Biasa (KLB) Demokrat di Deli Serdang, Sumatera Utara. Diduga ada pemalsuan surat kuasa, Andika siap membawa masalah ini ke ranah hukum. Ketua DPC Demokrat Pemalang, Andika Permadi, mengaku kaget ketika menerima informasi adanya […]

    Bagikan Ke Teman
  • Di Tengah Rencana Impor Beras, Bulog Pekalongan Gencar Serap Gabah dan Beras Petani

    Di Tengah Rencana Impor Beras, Bulog Pekalongan Gencar Serap Gabah dan Beras Petani

    • calendar_month Jum, 12 Mar 2021
    • 49Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Bulog Divre 6 Wilayah Pekalongan saat ini terus melakukan penyerapan gabah dan beras hasil panen para petani di wilayah kerjanya. Penyerapan secara besar-besaran ini dilakukan ditengah rencana pemerintah melakukan impor beras. “Di wilayah kerja saya sudah melakukan penyerapan ini. Dan ini sudah masuk lebih kurang 2.500 ton,” kata Kepala Cabang Bulog Sub […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less