Rabu, 15 Okt 2025
light_mode

Wawalkot Tegal: Saya Tidak Mangkir!

  • calendar_month Sen, 22 Feb 2021

PUSKAPIK.COM, Tegal – Wakil Wali Kota Tegal, Muhamad Jumadi, akhirnya muncul dan buka suara terkait keberadaannya serta rumor ketidakhadirannya menjalankan tugas kedinasan selama 11 hari. Pria yang akrab disapa MJ itu, membantah hal tersebut.

Jumadi menegaskan, dirinya selama ini masih menjalankam tugas-tugas sebagai Wakil Wali Kota Tegal. Jumadi menyebut, tanggal 15 Februari 2021 dirinya masih menghadiri sosialisasi penggantian alat tangkap Cantrang bersama para nelayan di Pelabuhan Tegalsari, Kota Tegal.

“Tanggal 15 (Februari 2021) saya masih bersama nelayan di Jongor ya kan? Artinya saya masih melakukan tugas-tugas sebagai wakil wali kota. 16 pun sama, 17 pun sama. Mungkin perlu diklarifikasi,” terang Jumadi, kepada sejumlah awak media, termasuk puskapik.com, di rumah dinasnya, Senin sore, 22 Februari 2021.

Jumadi menepis dirinya sengaja menghilang dan sulit dihubungi dalam beberapa hari ini. Menurutnya, dirinya tetap di Tegal dan lebih banyak berada di rumah dinas, serta tetap menjalankan tugas-tugas wakil wali kota di rumah dinasnya.

“Nanti ada janji dengan para mahasiswa dari ITB. Mau ada acara diskusi seperti itu,” kata Jumadi.

Lebih lanjut Jumadi menerangkan kenapa dirinya tidak berangkat ke kantor, karena saat ini sudah tidak memiliki ajudan dan sopir sehingga tidak tahu jadwal agenda kedinasan sebagai wakil wali kota.

“Biasanya saya nanya Ajudan, hari ini jadwalnya ke mana, Dik ? Jelas, detail. Kalau sekarang sejak tanggal 19 Februari 2021 kemarin saya tidak ada Ajudan, tidak ada Sopir,” ungkap Jumadi.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Fauzan Jabat Camat Comal

    Fauzan Jabat Camat Comal

    • calendar_month Sen, 1 Okt 2018
    • 0Komentar

    PEMALANG (PuskAPIK) – Untuk mengisi kekosongan jabatan Administrator Utama, bupati Pemalang H. Junaedi melantik dua orang pejabat eselon III.a sebagai Camat. Bertempat di aula Badan Kepagawaian Daerah (BKD) kabupaten Pemalang, bupati melantik Fauzan S.Sos, M.Si sebagai camat Comal serta Heru Weweg Sembodo, M.Si, MAP sebagai camat Belik, Senin (01/10). Selain bupati, pelantikan dihadiri oleh Kepala […]

    Bagikan Ke Teman
  • Benarkan Tangkap Bupati Pemalang, KPK : Segera Kami Sampaikan Perkembangannya

    Benarkan Tangkap Bupati Pemalang, KPK : Segera Kami Sampaikan Perkembangannya

    • calendar_month Jum, 12 Agu 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membenarkan ihwal operasi tangkap tangan (OTT) terhadap Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo, pada Kamis sore 11 Agustus 2022 kemarin. Pernyataan itu disampaikan Plt Juru Bicara KPK, Ali Fikri, kepada wartawan, Jumat 12 Agustus 2022. “Benar, Kamis 11 Agustus 2022 sore hingga malam KPK telah melakukan serangkaian tangkap tangan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Wayang Golek Hidupkan Sedekah Bumi Jatirejo, Wabup Pemalang Ajak Generasi Muda Rawat Tradisi

    Wayang Golek Hidupkan Sedekah Bumi Jatirejo, Wabup Pemalang Ajak Generasi Muda Rawat Tradisi

    • calendar_month Ming, 7 Sep 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Pagelaran wayang golek kembali menjadi tontonan menarik dalam puncak tradisi Sedekah Bumi di Desa Jatirejo, Kecamatan Ampelgading, Sabtu 6 September 2025, malam. Pertunjukan wayang golek dengan dalang Ki Carito asal Tegal itu turut dihadiri Nurkholes, Wakil Bupati Pemalang. Ia pun berkesempatan membuka pagelaran dengan menyerahkan wayang kepada sang dalang. Dalam sambutannya, Nurkholes […]

    Bagikan Ke Teman
  • Lihat, 107 Atlet Kabupaten Pemalang Diberangkatkan Porprov Jateng Pati Raya

    Lihat, 107 Atlet Kabupaten Pemalang Diberangkatkan Porprov Jateng Pati Raya

    • calendar_month Ming, 30 Jul 2023
    • 2Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Ratusan atlet kontingen Kabupaten Pemalang diberangkatkan untuk bertanding di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah 2023. Bupati berharap putra-putri daerahnya mampu raih gelar juara umum. Sebanyak 107 atlet dari berbagai cabang olahraga (Cabor) itu secara resmi dilepas Plt Bupati Pemalang, Mansur Hidayat. Upacara pelepasan berlangsung di Lapangan Tennis Indoor Kantor Setda Pemalang, […]

    Bagikan Ke Teman
  • “Kuda Hitam” di Pilkada Tegal Mendaftar di Gerindra

    “Kuda Hitam” di Pilkada Tegal Mendaftar di Gerindra

    • calendar_month Rab, 19 Jun 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Suhu politik menjelang perhelatan di Pilkada Kabupaten Tegal kian memanas. Ribuan relawan pendukung M Adhi Prasetyo mengawal penyerahan berkas pendaftaran calon Bupati Tegal di DPC Partai Gerindra Kabupaten Tegal, Rabu (19/6/2024). Calon Bupati ini merupakan Kuda Hitam dalam Pilkada Tegal tahun 2024. Masa relawan mengawal M Adhi Prasetyo dari kediaman orangtuanya di […]

    Bagikan Ke Teman
  • SMPN 10 Pekalongan Salurkan Bantuan Sembako Kepada Siswa Terdampak Banjir

    SMPN 10 Pekalongan Salurkan Bantuan Sembako Kepada Siswa Terdampak Banjir

    • calendar_month Sel, 2 Mar 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – SMPN 10 Pekalongan menyalurkan bantuan paket sembako bagi siswa yang terdampak banjir. Pihak sekolah mengajak para siswa tetap semangat belajar meski di tengah bencana banjir dan pandemi Covid-19. “Hari ini kami siapkan 160 paket sembako yang berisi beras, minyak goreng, gula, dan roti. Kami serahkan langsung ke siswa,” kata Kepala SMPN […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less