Jumat, 2 Jan 2026
light_mode

BPBD Kota Pekalongan Ingatkan Potensi Banjir Rob Besar Pada Pertengahan Juni

  • calendar_month Rab, 3 Jun 2020

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekalongan mengimbau kepada masyarakat, terutama yang bermukim di sepanjang pinggiran pantai untuk mewaspadai gelombang laut tinggi (pasang maksimum air laut) yang dapat mengakibatkan banjir rob.

“Berdasarkan informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Kelas II Maritim Tanjung Emas, Semarang, potensi pasangnya gelombang air laut yang mengakibatkan banjir rob diperkirakan terjadi hingga akhir Juni 2020 mendatang,” kata Kepala Pelaksana Harian (Kalakar) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekalongan, Saminta saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (3/6/2020).

Menurutnya, puncak pasang maksimum gelombang air laut yang mengakibatkan banjir rob cukup besar diprediksi terjadi pada pertengahan Juni 2020. Besar kecilnya banjir tersebut dipengaruhi oleh pasang surut air laut, kondisi gelombang dan curah hujan.

“Berdasarkan prediksi yang kami terima dari BMKG, puncak gelombang air laut pasang mulai tanggal 9 Juni hingga tanggal belasan (pertengahan Juni) hingga setinggi 100-110 sentimeter atau 1-1,1 meter. Oleh karena itu, kami minta masyarakat untuk tetap waspada, begitu juga dengan nelayan diimbau sementara ini saat kondisi gelombang laut tinggi agar tidak melaut,” tutur Saminta.

Sejak awal Juni 2020, kata Saminta, banjir rob melanda hampir seluruh wilayah Pekalongan Utara, sebagian wilayah Pekalongan Barat, dan meluas hingga ke wilayah Pekalongan Timur. Tingginya gelombang laut juga terpantau terjadi di pesisir Pantai Pekalongan.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dari Jalan Retak Bergelombang, Kini Terbentang Mulus

    Dari Jalan Retak Bergelombang, Kini Terbentang Mulus

    • calendar_month Jum, 26 Des 2025
    • 0Komentar

    SEMARANG, puskapik.com – Matahari belum sepenuhnya terik saat kendaraan kembali melintas di ruas Jalan Sokaraja–Kalimanah, Banyumas. Ruas jalan yang sebelumnya sering dikeluhkan warga karena retak, bergelombang, bahkan berlubang, kini jauh lebih nyaman dilalui. Aspal hitam tampak mengilap dengan marka jalan yang terlihat jelas. Di titik-titik yang biasa menjadi “ujian kesabaran”, roda kendaraan kini berputar lebih […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ngecas HP Meledak, Rumah di Desa Mangli Terbakar

    Ngecas HP Meledak, Rumah di Desa Mangli Terbakar

    • calendar_month Kam, 7 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPILK.COM, Pemalang- Sebuah handpone meledak saat sedang dicharger dan mengakibatkan hampir seluruh rumah terbakar. Pemilik rumah, Imam Mugni, warga RT 05-01 Desa Magli, Kecamatan Randudongkal, Kamis 7 Januari 2020. Akibat peristiwa itu kerugian ditaksir Rp. 100 Juta. Warga RT 05 RW 01 Desa Mangli Kecamatan Randudongkal dan unit pemadam kebakaran Randudongkal, bahu membahu memandakan kobaran […]

    Bagikan Ke Teman
  • Silakupang, Sintren Pemalang dengan Ciri Khas Tersendiri

    Silakupang, Sintren Pemalang dengan Ciri Khas Tersendiri

    • calendar_month Jum, 11 Jun 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Meskipun tari sintren dimiliki sejumlah daerah di wilayah pantura, namun Kabupaten Pemalang memiliki ciri khas tersendiri, yang dinamai Silakupang. Kesenian ini menjadi perhatian Kementerian Kominfo Republik Indonesia, dan menginisiasi kegiatan “Wonderful of Sintren Pemalang”, di Desa Cikendung, Pulosari, Pemalang, pagi tadi, Jumat 11 Juni 2021. Dinamai Silakupang, karena dalam pertunjukannya tarian ini […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ratusan Polisi di Pekalongan Amankan Audiensi Warga Sijambe

    Ratusan Polisi di Pekalongan Amankan Audiensi Warga Sijambe

    • calendar_month Jum, 11 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Audiensi warga Desa Sijambe, Kecamatan Wonokerto, Kabupaten pekalongan digelar hari ini, Jumat (11/07/2025) di balai Desa Sijambe. Terkait hal itu, Polres Pekalongan mengerahkan ratusan personilnya untuk mengamankan kegiatan tersebut. Apel pengamanan dipimpin langsung oleh Kasat Samapta AKP Suhadi, S.H dan diikuti oleh seluruh personel pengamanan. Dalam arahannya, AKP Suhadi menegaskan kepada seluruh […]

    Bagikan Ke Teman
  • Seorang Camat di Tegal, Positif Rapid Test Covid-19

    Seorang Camat di Tegal, Positif Rapid Test Covid-19

    • calendar_month Sen, 27 Apr 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – WR (47), seorang camat di Kabupaten Tegal yang sedang dirawat di ruang Isolasi RSUD Suradadi, Kabupaten Tegal, Senin siang, 27 April 2020, menjalani tes swab pertama. Ini dilakukan karena hasil rapid test positif virus corona (Covid-19). Rencananya, tes swab kedua kepada yang bersangkutan akan dilakukan pada Selasa, 28 April 2020. Itu diungkapkan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Begini Ciri- Ciri Pria Bertato yang Tewas di Pintu Air

    Begini Ciri- Ciri Pria Bertato yang Tewas di Pintu Air

    • calendar_month Kam, 7 Apr 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, TEGAL – Pria bertato yang ditemukan di Kali Pamali Pintu Air Notog Desa Paku Laut, Kecamatan Margasari, Kabupaten Tegal, Kamis 7 April 2022, setelah dilakukan evakuasi dan indentifikasi terkait ciri-ciri oleh Polres Margasari dan Polres Tegal, diharapkan bisa mengungkapkan identitas korban dan bisa memberikan pemahaman bagi keluarga korban. Dari data yang diperoleh, korban berjenis […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less