Hari Buruh Pererat Tali Silaturahmi Antara Pemerintah Daerah Dan Para Pekerja

0

PEMALANG (PuskAPIK) – Peringatan Hari Buruh Internasional 1 Mei tahun 2018 di kabupaten Pemalang, diperingati dengan berbagai kegiatan dengan bertajuk Fun Day, Selasa (01/05).

Kegiatan yang diselenggerakan oleh Dinas Tenaga Kerja kabupaten Pemalang tersebut bertema “Dengan semangat hari buruh Internasional kita tingkatkan produktivitas tenaga kerja,kompentensi dan daya saing” dilaksanakan mulai pukul 07.30 wib dengan melakukan jalan sehat yang diikuti sekitar 400 orang peserta dengan start dan finish di kantor Disnakertran Pemalang sepanjang 5 km.

Acara yang dipusatkan di lingkungan kantor Disnakertran kabupaten Pemalang tersebut dihadiri oleh Ketua Tim Pengerak PKK kabupaten Pemalang Hj Erna Setiowati SE.MM, Kepala Dinas tenaga kerja dan Transmigrasi Kabuoaten Pemalang Drs.Mukminun, Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Pemalang Drs.Muntohir, Kepala Satpol PP Kaupaten Pemalang Drs.Wahyu Sukarno, kapolsek Pemalang AKP Ketut Mare, ketua SPN kabupaten Pemalang M Aidin, perwakilan kordinator dari masing-masing perusahaan yang ada di wilayah Kabupaten Pemalang, perwakilan karyawan dan karyawati dari masing -masing perusahaan yang ada di wilayah Kabupaten Pemalang, serta tamu undangan lainnya.

Dalam kesempatan tersebut bupati Pemalang H.Junaedi menyampaikan beberapa hal dalam sambutannya yang dibacakan oleh kepala dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi kabupaten Pemalang Drs. Mukminun, bahwa kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut untuk memperingati hari buruh Internasional 1 Mei 2018 dengan mempererat tali silahturahmi antara Pemerintah daerah dan para pekerja yang ada di wilayah kabupaten Pemalang. Pemerintah daerah menekankan dan berharap kepada masyarakat maupun seluruh karyawan yang ada di wilayah Kabupaten tidak terpengaruh tentang berita bohong dan menolak berita hoak demi terwujudnya atau terciptanya Kabupaten Pemalang yang bersih ,harmonis, kondusif serta pemalang yang bermartabat, berdaulat dan semakin maju.

Peringatan Hari Buruh Internasional 1 Mei 2018 kabupaten Pemalang juga diramaikan dengan berbagai macam lomba diantaranya lomba kecantikan, lomba meracik kopi dan aksi sosial donor darah.

Dalam acara tersebut juga dibacakan deklarasi pernyataan sikap dari masyarakat, komponen serikat pekerja dan karyawan di wilayah kabupaten Pemalang yang menegaskan untuk menjaga stabilitas Kamtibmas di wilayah kabupaten Pemalang tetap aman dan kondusif, tetap menjalin sinergitas dan kebersamaan dengan elemen pemerintah dalam melaksanakan setiap kegiatan agar tercipta situasi kamtibmas yang aman dan nyaman, tidak melakukan kegiatan kegiatan yang dapat mengganggu kamtibnas dan aktivitas masyarakat selama peringatan hari buruh Internasional di Kabupaten Pemalang. (hape)