Kamis, 1 Jan 2026
light_mode

Alhamdulillah! Dua Pasien Positif Corona di Pemalang Sembuh

  • calendar_month Kam, 16 Apr 2020

PUSKAPIK.COM, Pemalang– Dua warga Pemalang yang sebelumnya dinyatakan positif virus corona (Covid-19), akhirnya sembuh. Kedua pasien domyatakan sembuh dan akan dipulangkan ke rumahnya setelah hasil uji swab ulang menyatakan negatif Covid-19.

Kedua pasien sebelumnya menjalani perawataan oleh tim medis dan isolasi mandiri di rumah singgah gedung PGRI Pemalang. Keduanya adalah warga Desa Sidorejo Kecamatan Comal. Pasien berjenis kelamin laki-laki berumur 61 tahun, sedangkan satu pasien lainnya berjenis kelamin perempuan berumur 60 tahun.

Kabar baik ini disampaikan Bupati Pemalang DR H Junaedi SH MM saat menggelar konfrensi pers di Posko Gugus Tugas Covid-19 Pemalang di pendopo Kabupaten, Kamis siang, 16 April 2020.

Dua warga Kabupaten Pemalang yang terpapar virus covid-19 kini dinyatakan sembuh oleh pihak medis setelah menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Kabupaten Pemalang.

“Alhamdulillah, setelah dilakukan uji lab sab ulang, oleh otoritas yang berwenang dua warga kita (Pemalang) sudah dinyatakan negatif dan sembuh dari Covid-19. Kita sedang mempersiapkan untuk mengantar pulang kedua pasien ke rumahnya,” ungkap bupati.

Kedua pasien Covid-19 yang sembuh ini oleh Satgas Covid-19 Pemalang akan dijemput dan antarkan pulang ke rumahnya di Desa Sidorejo Kecamatan Comal. Bupati menyatakan kondisi kedua warganya itu sudah stabil dan sehat serta terbebas dari virus corona.

Terkait rencana pemulangan kedua pasien, bupati sebagai ketua tim gugus tugas penanggulangan Covid-19 Pemalang mengimbau masyarakat di lingkungan kedua pasien untuk menerima dengan tangan terbuka dan tidak perlu cemas berlebihan. “Dua warga kita ini sudah 100 persen sembuh, jadi jangan khawatir berlebihan akan menularkan virus corona. Dua warga kita ini memiliki imunitas atau daya tahan tubuh yang baik, sehingga bisa melawan virus yang ada pada tubuhnya. Dan berharap kepada semua pihak agar mendukung kepada pasein yang sembuh dengan tidak mengucilkannya,” tandasnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cabuli Anak Kandung, Pria di Tegal Dilaporkan Istrinya ke Polisi

    Cabuli Anak Kandung, Pria di Tegal Dilaporkan Istrinya ke Polisi

    • calendar_month Sel, 9 Nov 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Tegal – Seorang pria berinisial M dilaporkan istrinya sendiri, EK ke Satreskrim Polres Tegal Kota karena tega mencabuli anak kandungnya, SD. Tragisnya, SD yang masih duduk dibangku kelas 4 Sekolah Dasar telah dicabuli pelaku sebanyak 5 kali di bawah ancaman. Korban cukup lama menyembunyikan tindakan bejat ayahnya karena takut dengan ancaman pelaku. Perbuatan M […]

    Bagikan Ke Teman
  • Polres Pekalongan Berikan Bantuan Paket Sembako ke Pelajar asal Papua

    Polres Pekalongan Berikan Bantuan Paket Sembako ke Pelajar asal Papua

    • calendar_month Sel, 7 Sep 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Beberapa pelajar asal Papua yang bersekolah di tingkat SMA di Kabupaten Pekalongan menerima bantuan sembako dari Polres Pekalongan. Mereka tidak pulang ke daerahnya selama pandemi COVID-19. “Bantuan tersebut diberikan untuk membantu pelajar Papua yang tengah belajar di Kabupaten Pekalongan dan tidak bisa kembali ke daerah asal mengingat saat ini tengah menghadapi pandemi […]

    Bagikan Ke Teman
  • Wartawan di Brebes: Digigit Semut Lebih Sakit Dibanding Disuntik Vaksin Covid-19

    Wartawan di Brebes: Digigit Semut Lebih Sakit Dibanding Disuntik Vaksin Covid-19

    • calendar_month Kam, 25 Feb 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Berbarengan dengan para pegawai Dinas Kominfo dan Statistik Brebes, sebanyak 12 wartawan dari berbagai media cetak, televisi dan online, Kamis 25 Februari 2021, siang divaksin COVID-19. Salah seorang wartawan berujar, disuntik vaksin sama sekali tidak sakit. Vaksinasi COVID-19 bertempat di Kantor Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Dinkominfotik) Brebes. Vaksinasi dilakukan oleh tim […]

    Bagikan Ke Teman
  • Sungai Comal Pemalang Meluap, Ratusan Rumah di Desa Pesantren Terendam

    Sungai Comal Pemalang Meluap, Ratusan Rumah di Desa Pesantren Terendam

    • calendar_month Sen, 5 Feb 2024
    • 2Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Ratusan rumah di Desa Pesantren Kecamatan Ulujami Kabupaten Pemalang terendam banjir luapan Sungai Comal, Senin 5 Februari 2024. Diketahui, banjir akibat luapan air Sungai Comal itu merendam wilayah Desa Pesantren usai hujan deras mengguyur Kabupaten Pemalang pada Minggu sore kemarin. “Iya, air sungai Comal meluap terus tanggul di desa kami juga jebol, […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pulang Sholat Subuh, Warga Pulosari Temukan Bayi Dibuang di Teras Rumahnya

    Pulang Sholat Subuh, Warga Pulosari Temukan Bayi Dibuang di Teras Rumahnya

    • calendar_month Rab, 9 Okt 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Warga Desa Batursari Kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang digegerkan dengan penemuan sesosok bayi di teras rumah warga. Kini, penemuan bayi itu masih diselidiki Polisi.   Bayi berjenis kelamin perempuan tersebut ditemukan dalam kardus mie instan di teras rumah Parikhin (57), RT 01 RW 01 Desa Batursari, Pulosari, Pemalang, Rabu (9/10/2024) dini hari.   […]

    Bagikan Ke Teman
  • 5,2 Juta Batang Rokok Ilegal Dimusnahkan, Negara Rugi Rp 5 Miliar

    5,2 Juta Batang Rokok Ilegal Dimusnahkan, Negara Rugi Rp 5 Miliar

    • calendar_month Sel, 28 Okt 2025
    • 0Komentar

    TEGAL, puskapik.com – Sebanyak 5.267.876 batang rokok ilegal dimusnahkan Pemerintah Kota Tegal bersama Bea Cukai Tegal, usai upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda di Jalan Pancasila, Selasa 28 Oktober 2025. Barang hasil penindakan itu bernilai sekitar Rp 7,72 miliar, dengan potensi kerugian negara mencapai Rp 5,07 miliar. Kepala Kantor Bea Cukai Tegal, Yudiyarto mengatakan, kegiatan ini […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less