Senin, 20 Okt 2025
light_mode

Penangguhan Izin Umrah, Ratusan Jamaah Tertahan di Bandara Soekarno-Hatta

  • calendar_month Kam, 27 Feb 2020

JAKARTA (PUSKAPIK) – Penghentian sementara izin umrah oleh pemerintah Arab Saudi telah berlaku efektif, Kamis (27/2/2020). Jamaah umrah yang berangkat melalui Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten ditolak saat akan check-in pesawat.

Hal ini diketahui dari video yang dibagikan Ketua Umum Sarikat Penyelenggara Umrah Haji Indonesia (SAPUHI), Syam Resfiadi kepada wartawan, Kamis (27/2/2020) siang. Video itu berasal dari travel di bawah naungan SAPUHI.

“Saya melaporkan di Bandara Soekarno Hatta Terminal 3 bahwa hari ini tanggal 27 Februari 2020 bahwa semua penerbangan menuju ke Saudi per pukul 12.00 WIB closed,” kata orang dalam suara yang terdengar dari video tersebut seperti dikutip dari SINDOnews.com.

Dalam video terlihat penumpukan jamaah umrah, sehingga Terminal 3 Bandara Soetta sangat padat. Menurut suara di dalam video, penumpukan jamaah akan terus bertambah banyak karena masih banyak yang belum sampai bandara.

SAPUHI sendiri telah mengonfirmasi adanya penolakan jamaah umrah saat check-in di Bandara Soetta. Selain dari travel SAPUHI, kepastian itu juga didapat dari agen penerbangan dan Muassasah Saudia.

“Dengan efektifnya pemberlakuan larangan (umrah) per hari ini, maka SAPUHI menyarankan kepada seluruh anggota travel umrah dan haji untuk melakukan reschedule terhadap vendor, seperti penerbangan, visa, hotel, dan hal lainnya untuk mengamankan hak jamaah umrah Indonesia,” kata Syam Refiadi dalam siaran persnya, Kamis (27/2/2020).

Menurutnya, SAPUHI juga telah meminta kepada seluruh mitra penerbangan, hotel, bus, katering, handling, dan vendor lainnya untuk membantu proses reschedule dengan tidak menghanguskan deposit serta tanpa syarat yang memberatkan travel dan jamaah umrah. “Sehingga seluruh hak jamaah umrah tetap bisa ditunaikan,” katanya.(FM)

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wow! Warga Pemalang Punya Ruko Megah Masih Terima BPNT

    Wow! Warga Pemalang Punya Ruko Megah Masih Terima BPNT

    • calendar_month Kam, 29 Sep 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Sebuah video yang menampilkan rumah toko megah dengan cap penerima Program Keluarga Harapan/Bantuan Pangan Non-Tunai (PKH/BPNT) beredar di media sosial. Video tersebut diunggah akun twitter @hengky_kik. “Kok iso yaa , piyee ikih @anakdesaid.” tulisnya, dikutip puskapik.com, Kamis 29 September 2022. Rumah sekaligus toko kelontong megah dengan cap “Keluarga Sangat Miskin/Prasejahtera penerima PKH/BPNT” […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tak Ingin Asal Jadi, DPRD Pemalang Cek Pengerjaan City Walk

    Tak Ingin Asal Jadi, DPRD Pemalang Cek Pengerjaan City Walk

    • calendar_month Rab, 24 Sep 2025
    • 0Komentar

    PEMALANG, puskapik.com – Komisi B DPRD Pemalang yang membidangi pembangunan turun langsung mengecek pengerjaan sejumlah proyek infrastruktur, Rabu 24 September 2025. Peninjauan pengerjaan proyek infrastruktur itu dipimpin langsung Ketua Komisi B DPRD Pemalang, Agus Sukoco, dan diikuti jajaran anggotanya. Salah satu fokus peninjauan Komisi B DPRD Pemalang kali ini adalah pembangunan city walk di Jalan […]

    Bagikan Ke Teman
  • Drainase Buruk Penyebab Banjir di Blandong Comal Tak Kunjung Ditangani Pemerintah

    Drainase Buruk Penyebab Banjir di Blandong Comal Tak Kunjung Ditangani Pemerintah

    • calendar_month Sab, 31 Des 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Warga sekitar pertigaan Blandong Comal Kabupaten Pemalang hanya bisa pasrah rumahnya kebanjiran saat hujan deras mengguyur. Kondisi ini mereka alami sejak 2012 silam. Drainase buruk yang tak kunjung ditangani pemerintah menjadi penyebabnya. Hujan lebat yang mengguyur Kabupaten Pemalang pagi tadi, Sabtu 31 Desember 2022, menyebabkan banjir di sejumlah wilayah. Salah satunya di […]

    Bagikan Ke Teman
  • Jatanras Satreskrim Polres Tegal Bekuk Komplotan Pencuri Burung

    Jatanras Satreskrim Polres Tegal Bekuk Komplotan Pencuri Burung

    • calendar_month Jum, 18 Jun 2021
    • 1Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Satrekrim Polres Tegal membekuk komplotan pencuri burung yang meresahkan warga di Kabupaten Tegal. Dua tersangka yang diamankan adalah Saeful Anwar (36), warga Kota Tegal, sebagai pelaku utama, dan Winarso (45), warga Pagerbarang Tegal, sebagai penadah. “Tersangka Saeful Anwar terakhir beraksi di dua lokasi, di Desa Kabukan Tarub dan Pegirikan Talang,” kata Kasat […]

    Bagikan Ke Teman
  • Pandemi, Sektor Perizinan Pemalang Tak Naikan Target

    Pandemi, Sektor Perizinan Pemalang Tak Naikan Target

    • calendar_month Jum, 22 Jan 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang- Meskipun dihantam pandemi, pendapatan daerah di sektor perizinan tidak mengalami penurunan signifikan di tahun 2020. Hal ini disampaikan Kepala Bidang Pelayanan dan Perizinan, Dinas Penanaman Modal (DPM) Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kabupaten Pemalang, Ranoto. “Dari target tahun 2020, Rp 2,220 M, masuk Rp 2,130-an M artinya mencapai sekitar 98 persen. Memang belum […]

    Bagikan Ke Teman
  • Cegah Penyebaran Corona, 12 Pasar di Kota Pekalongan Disemprot Disinfektan

    Cegah Penyebaran Corona, 12 Pasar di Kota Pekalongan Disemprot Disinfektan

    • calendar_month Ming, 22 Mar 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Seluruh pasar di Kota Pekalongan disèmprot disinfektan untuk mematikan bakteri dan virus, termasuk Covid-19. Dengan menggunakan alat pelindunga diri (APD), petugas menyisit ke bagian dalam pasar. Koordinator Ketertiban Pasar Dindagkop-UKM Kota Pekalongan, Muhammad Alwi menyampaikan bahwa pasar menjadi salah satu lokasi yang rawan penyebaran virus corona, sehingga sangat perlu dilakukan penyemprotan disinfektan. […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less