Sabtu, 22 Nov 2025
light_mode

Penganiayaan Kakek Berujung Maut, Begini Pengakuan Pelaku

  • calendar_month Sen, 17 Feb 2020

SLAWI (PUSKAPIK) – Satreskrim Polres Tegal masih melakukan penyidikan kasus penganiayaan berujung maut terhadap Kakek Sudiri (67), warga dukuh Malar, desa Soka Tengah, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal. Senin siang (17/02/2020), Polisi menggelar ekspos kasus tersebut di Mapolres Tegal.

Tersangka Arif Rahman Baehaqi, mengatakan, penganiayaan berawal dari percekcokan antara dirinya dengan Kakek Sudiri, pada hari Jumat (14/02/2020), yang dipicu soal saluran air. Tersangka mengakui karena kesal, dirinya sengaja menyumbat saluran air agar meluber ke halaman rumah Kakek Sudiri. Sehingga terjadilah adu mulut antara keduanya.

“Iya, sengaja saya sumbat biar airnya meluber. Terus kakek marah-marah hingga cekcok. Sebelumnya sudah kesal sama Kakek Sudiri karena saya pernah dituduh mencuri tanahnya,” katanya.

Saat itu, lanjut tersangka, sebenarnya dirinya tidak ada niat untuk menganiaya. Tapi kakek itu tiba-tiba menyebut orang tuanya gila, sehingga membuatnya naik pitam. Lajang penjual nasi goreng itu lalu mengambil pipa besi dari dalam rumahnya.

“Saya marah, karena dia (Sudiri)l ngatain orang tua saya gila. Padahal keduanya kan sudah meninggal. Saat dia pulang sholat Jumat, saya ambil pipa besi lalu saya hantamkan ke kepala korban,” terangnya.

Kapolres Tegal AKBP Muhammad Iqbal Simatupang, mengatakan, hasil visum diketahui korban mengalami retak pada tengkorak kepalanya. Sebelum dibawa ke RSUD Dr Soeselo, korban masih sempat berobat ke Puskesmas Bumijawa dan laporan ke Poksek diantar kerabatnya.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peringati Harlah Pancasila, Ribuan Banser di Pemalang Apel Akbar

    Peringati Harlah Pancasila, Ribuan Banser di Pemalang Apel Akbar

    • calendar_month Rab, 1 Jun 2022
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Ribuan personel Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Satkorcab Kabupaten Pemalang mengikuti Apel Kesetiaan Pancasila untuk memperingati hari lahir Pancasila. Apel yang digelar di halaman Kantor Kecamatan Randudongkal itu dipimpin Ketua Satkorcab Banser Kabupaten Pemalang, Muhammad Ali Maksum, Rabu 1 Juni 2022. Kasatkorwil Banser Jawa Tengah, Muchtar Ma’mun alias Naga Bonar juga hadir secara […]

    Bagikan Ke Teman
  • Ahmad Luthfi Ajak Insan Media Berperan Aktif Membangun Jawa Tengah

    Ahmad Luthfi Ajak Insan Media Berperan Aktif Membangun Jawa Tengah

    • calendar_month Rab, 2 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Semarang – Ahmad Luthfi mengajak insan pers di Jawa Tengah untuk turut berperan dalam membangun daerah, karena kemajuan wilayah membutuhkan kerja sama dari seluruh elemen. “Pembangunan tidak bisa parsial, tidak bisa kasuistik. Harus ada kolaborasi luar biasa. Dan media, tidak boleh saya tinggalkan. Harus menyertai kami dari provinsi sampai desa,” kata Ahmad Luthfi dalam […]

    Bagikan Ke Teman
  • BPBD Siaga Pantau Perkembangan Banjir Rob Kota Pekalongan

    BPBD Siaga Pantau Perkembangan Banjir Rob Kota Pekalongan

    • calendar_month Rab, 3 Jun 2020
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekalongan terus memantau perkembangan banjir rob dan siaga melakukan langkah-langkah tanggap bencana. Kalakar BPBD Kota Pekalongan, Saminta mengungkapkan, banjir yang melanda hampir seluruh wilayah Kecamatan Pekalongan Utara ini diakibatkan oleh naiknya permukaan air laut sejak akhir Mei akibat cuaca ekstrem. Wilayah yang paling terdampak adalah pesisir […]

    Bagikan Ke Teman
  • AKBP Rendy Setia Permana Jabat Kapolres Pemalang

    AKBP Rendy Setia Permana Jabat Kapolres Pemalang

    • calendar_month Rab, 30 Jul 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – AKBP Rendy Setia Permana resmi menerima tongkat estafet kepemimpinan jabatan Kapolres Pemalang dari AKBP Eko Sunaryo yang sebelumnya menjabat sejak tahun 2024. Prosesi serah terima jabatan (Sertijab) berlangsung di Gedung Borobodur Mapolda Jateng dengan dipimpin Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Selasa (29/7/2025) kemarin. Pasca bertugas di Kabupaten Pemalang, diketahui […]

    Bagikan Ke Teman
  • Mahasiswa Magister FKM Undip Ajak Siswa-Siswi Pentingnya Jaga Kesehatan Reproduksi

    Mahasiswa Magister FKM Undip Ajak Siswa-Siswi Pentingnya Jaga Kesehatan Reproduksi

    • calendar_month Sen, 4 Nov 2024
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Sebagai upaya meningkatkan pemahaman remaja akan pentingnya menjaga kesehatan reproduksi dan pendidikan seks, Mahasiswa Program Studi Magister Kesehatan Masyarakat, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Diponegoro Semarang (FKM Undip) Semarang menggiatkan Pengabdian Masyarakat bagi Siswa-Siswi SMP Pius Kota Pekalongan. Acara berlangsung di aula sekolah setempat. Dalam kesempatan tersebut, sebanyak 78 siswa-siswi kelas IX SMP […]

    Bagikan Ke Teman
  • Tagihan Honor Covid-19 di Brebes Rp 75 M, Hanya Dianggarkan Rp 15 M, Kenapa?

    Tagihan Honor Covid-19 di Brebes Rp 75 M, Hanya Dianggarkan Rp 15 M, Kenapa?

    • calendar_month Jum, 28 Mei 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Dari dana refocusing sebesar Rp.140 miliar, Pemkab Brebes hanya menganggarkan Rp 15 miliar untuk membayar insentif para nakes yang menangani Covid-19.Tenaga kesehatan di instansi layanan kesehatan (Yankes) negeri di Kabupaten Brebes, disinyalir bakal gigit jari. Karena tagihan total honor nakes penanganan Covid-19 yang semestinya dibayarkan sebesar Rp 75 miliar lebih tidak akan […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less