Ziarah Makam Joko Kaiman Mengenang Sosok Rela Berkorban

0
FOTO/PUSKAPIK/DOK DISKOMINFO BANYUMAS

BANYUMAS (PUSKAPIK)-Bupati Banyumas, Achmad Husein, dan Wakil Sadewo Tri Lastiono bersama DPRD, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda), serta para pejabat eksekutif Pemkab Banyumas, berziarah ke makam R Joko Kaiman Bupati Pertama Banyumas, di makam Dawuhan, Banyumas Jumat (14/2/2020).

Ini merupakan kegiatan rutin tahunan peringatan Hari Jadi Kabupaten Banyumas. Pada peringatan hari jadi yang ke 449, yang jatuh pada 22 Februari 2020, rombongan bupati menaburkan bunga di pusara pendiri Banyumas tersebut.

“Tujuan kami dan rombongan adalah mendoakan Raden Djoko Kaiman atau Adipati Mrapat, bupati pertama Banyumas yang sudah mendirikan Banyumas hingga saat ini,” kata Bupati.

Ziarah diawali dengan tahlilan yang dipimpin oleh juru kunci Makam Dawuhan, Sukirman. Ziarah diakhiri tabur bunga di pusara makam Raden Djoko Kaiman yang dipimpin oleh Bupati Achmad Husein diikuti undangan lainya.

Menurut Husein, Raden Joko Kaiman mempunyai jiwa kesatria dan tidak mementingkan diri sendiri. Ketika mendapat hadiah dari Sultan Pajang Hadiwijaya berupa Penobatan sebagai Adipati Warga Utama II, tapi karena keiklasannya, membagi wilayah kekuasaanya menjadi 4 kepada saudara-saudaranya yang lain.

“Jiwa kesatria dan rela berkorban inilah yang patut kita teladani” ungkapnya.

Seusai berziarah, Bupati dan rombongan melanjutkan perjalan ke Pendopo Duplikat Pendapa Sipanji Kecamatan Banyumas, untuk mengadakan tasyakuran dan menyaksikan pagelaran wayang ruwatan.(AR)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini