Suka Cita Perayaan Cap Go Meh di Kecamatan Limpung Batang

0
Panggung perayaan Cap Go Meh di Limpung ramai dihadiri keturunan Tionghoa, Sabtu (8/2/2020) (PUSKAPIK/ISTIMEWA)

BATANG (PUSKAPIK) – Warga keturunan Tionghoa Kecamatan Limpung Batang merayakan Cap Go Meh 2571 di Aula Yess Steak and Resto Limpung, Sabtu (8/3/20) malam. Perayaan tersebut juga dihadiri Wakil Bupati Batang Suyono, Kapolres Batang AKBP Abdul Waras, dan Forkopincam (Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan) Limpung.

Panitia Cap Go Meh 2571, Edi Sansoto mengatakan, penanggalan China tahun 2020 adalah shio tikus logam. “Tahun tikus logam memiliki arti seperti kecerdikan, pintar, dan pandai bergaul namun penuh kehati-hatiaan,” katanya, Minggu (9/2/2020).

Ia juga berharap tradisi suka cita bergembira di perayaan Cap Go Meh tahun ini dapat dirasakan seluruh masyarakat Batang, tidak hanya warga keturunan Tionghoa.

Wakil Bupati Batang, Suyono dalam sambutannya menekankan pentingnya menjunjung rasa persatuan dan kebersamaan di tengah perbedaan.
“Lebih dari 724 suku di Indonesia berjuang, mengorbankan nyawa memerdekakan bangsa dengan menjunjung tinggi kebersamaan dan kita lahir dari keberagaman ras, suku dan Budaya, makanya kita harus selalu rukun” katanya.

Kapolres Batang, AKBP Abdul Waras mengatakan, perbedaan adalah karunia Allah SWT, dan Nabi Muhammad SAW selalu mengajarkan umatnya hidup rukun, berdampingan dan menjunjung kedamaian. “Kita utamakan saling menghargai, menghormati, bekerja sama sebagai anak bangsa, bukan menjelekan bahkan mengkafir-kafirkan,” ujarnya.

Perayaan Cap Go Meh di Kecamatan Limpung sudah dua kali digelar dan diharapkan berlangsung setiap tahun. Tradisi Imlek sudah diperingati sejak 2571 tahun lamanya, oleh karenanya harus terus dijaga dan dilestarikan para generasi muda. (MJ)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini