Rabu, 15 Okt 2025
light_mode

Tangani Pengolahan Sampah, Pemkot Maksimalkan Operasional TPST Mitra Brayan Resik

  • calendar_month Sen, 24 Mar 2025

PUSKAPIK.COM, Pekalongan – Pemerintah Kota Pekalongan terus berupaya menangani tantangan pengolahan sampah. Salah satu langkah yang diambil yakni memaksimalkan operasional Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Mitra Brayan Resik yang berlokasi di Kelurahan Kuripan Kertoharjo, Kecamatan Pekalongan Selatan.

Pada hari pertama, Minggu (23/3) usai dilakukan pengangkutan sampah di ruas jalan protokol, sampah langsung diolah di TPST tersebut. Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Kota Pekalongan, Joko Purnomo menyampaikan bahwa saat ini tengah dilakukan uji coba pengolahan sampah di TPST Mitra Brayan Resik. “Untuk kapasitas, mesin pilah ini mampu memproses 2 ton sampah per jam, namun karena ini tenaga yang mengoperasikan masih baru, jadi masih membutuhkan waktu, tetapi setelah mereka mengetahui sistem kerjanya, akan menjadi lebih cepat bahkan lebih dari 2 ton per jam,” katanya.

Terkait teknis pengolahan, ia menjelaskan bahwa sampah yang datang ke TPST akan langsung dimasukan ke mesin pilah untuk dipisah menjadi sampah organik dan anorganik, Sampah organik akan langsung keluar menjadi pupuk kompos atau akan digunakan untuk budidaya maggot, sedangkan sampah anorganik yang masih layak jual akan dijual. Reisudo dari proses pilah sampah ini, akan dibakar menggunakan alat insinerator. “Mudah-mudahan pengolahan ini dapat berjalan dengan lancar sehingga timbulan sampah yang masih ada di jalan protokol bisa segera diangkut, meskipun secara bertahap,” tandasnya.

Sementara itu, Project Officer Program Adaptation Fund Kemitraan, Andi menjelaskan bahwa program ini fokus pada pengolahan sampah dan ekonomi. Program ini menyediakan fasilitas TPST sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang ditetapkan, sesuai dengan pedoman Kemitraan.

Bagikan Ke Teman
  • Penulis: puskapik

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mensos Saifullah Yusuf Serahkan Santunan ke Ahli Waris Korban Pohon Tumbang Pemalang

    Mensos Saifullah Yusuf Serahkan Santunan ke Ahli Waris Korban Pohon Tumbang Pemalang

    • calendar_month Sab, 5 Apr 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Menteri Sosial Republik Indonesia, Saifullah Yusuf, menyerahkan santunan kepada para korban tragedi pohon beringin tumbang di Alun-alun Kabupaten Pemalang saat pelaksanaan Salat Idul Fitri lalu. Santunan itu diserahkan Menteri Saifullah Yusuf kepada para ahli waris korban di Pendopo Kantor Bupati Pemalang, Sabtu (5/4/2025) sore. Penyerahan disaksikan Bupati Pemalang, Anom Widiyantoro dan jajaran […]

    Bagikan Ke Teman
  • Anom Bakal Rampingkan Anggaran Operasional OPD Pemkab Pemalang 

    Anom Bakal Rampingkan Anggaran Operasional OPD Pemkab Pemalang 

    • calendar_month Jum, 14 Feb 2025
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Pemalang – Bupati Pemalang terpilih, Anom Widiyantoro, berencana merampingkan anggaran operasional di seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pemalang. Hal itu ia katakan saat rapat sinkronisasi dengan kepala OPD di Kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Pemalang belum lama ini. “Kami rencanakan begitu. Saat ini masih kita rencanakan dan konsepnya sedang […]

    Bagikan Ke Teman
  • Waspadai Varian Baru Covid-19, Pemkot Pekalongan Perketat Mobilitas Warga

    Waspadai Varian Baru Covid-19, Pemkot Pekalongan Perketat Mobilitas Warga

    • calendar_month Sel, 25 Mei 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Kota Pekalongan – Pemkot Pekalongan mewaspadai persebaran virus corona varian India atau B.1.617 yang sudah masuk Cilacap, Jawa Tengah. Hal itu menyusul hasil tes Whole Genome sequencing (WGS) yang dilakukan terhadap 13 anak buah kapal berkewarganegaraan Filipina yang melakukan bongkar muat di Cilacap menunjukkan mereka terkonfirmasi Covid-19 varian dari India itu. Virus itu kemudian […]

    Bagikan Ke Teman
  • Aksi Petugas BPBD Kendal Bersihkan Pohon Asem Tumbang ke Sungai

    Aksi Petugas BPBD Kendal Bersihkan Pohon Asem Tumbang ke Sungai

    • calendar_month Ming, 5 Jan 2020
    • 0Komentar

    KENDAL (PUSKAPIK) – Satu unit kios yang berada tepatnya di pinggir Sungai Kendal Kelurahan Kebondalem ambruk lantaran tertimpa pohon tumbang di sampingnya, Sabtu (4/1/2020) siang. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, tapi pohon asem berukuran besar yang tumbang menutup aliran sungai sehingga membuat air meluap ke jalan raya. Pohon tumbang disebabkan terkikis derasnya aliran […]

    Bagikan Ke Teman
  • Dinkes Brebes Klaim Angka Covid-19 Melandai, Ini Datanya

    Dinkes Brebes Klaim Angka Covid-19 Melandai, Ini Datanya

    • calendar_month Sen, 17 Mei 2021
    • 0Komentar

    PUSKAPIK.COM, Brebes – Jumlah kasus corona di Brebes pasca-libur Lebaran cenderung menurun. Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Brebes mengklaim jumlah kasus virus corona melandai. Angka penurunan jumlah kasus ini terjadi sejak tiga minggu terakhir. Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Kabupaten Brebes Imam Budi Santoso mengungkap, hingga hari Minggu 16 Mei 2021 malam pukul 21.00 WIB […]

    Bagikan Ke Teman
  • Vaksinasi Massal di Desa Mulyoharjo Tegal Diserbu Warga, Puskesmas Sampai Kehabisan Stok Vaksin

    Vaksinasi Massal di Desa Mulyoharjo Tegal Diserbu Warga, Puskesmas Sampai Kehabisan Stok Vaksin

    • calendar_month Rab, 4 Agu 2021
    • 2Komentar

    PUSKAPIK.COM, Slawi – Sebanyak 150 warga Desa Mulyoharjo, Kecamatan Pagerbarang, Kabupaten Tegal, mengikuti vaksinasi massal yang digelar pemerintah desa bersama Puskesmas Pagerbarang Rabu pagi, 4 Agustus 2021. Warga sangat antusias mengikuti vaksinasi Covid-19 dosis 1 yang baru pertama digelar di desa mereka. Salah satu warga, Siti Ubaidah (40), mengaku senang dengan penyelenggaraan vaksinasi covid-19 di […]

    Bagikan Ke Teman
expand_less